Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
Tahukah kamu, sebuah tekanan, benturan, atau bahkan gaya yang terlalu keras dapat menyebabkan patah tulang? Hal-hal tersebut bisa menyebabkan patah tulang dengan berbagai tingkat keparahan dan kondisi yang berbeda.
Patah tulang merupakan terputusnya kebutuhan susunan atau dikonsinulitas tulang pada tubuh. Ketika tulang telah patah, tindakan cepat dan tepat harus segera dilakukan untuk meminimalkan risiko komplikasi dan kecacatan.
Untuk mengetahui lebih lanjut tentang patah tulang, mari kita simak penjelasan di bawah ini.
Baca juga: Ini Pentingnya Menjaga Postur Tubuh Menurut Dokter Ortopedi
Jenis Patah Tulang
1. Patah tulang tertutup
Patah tulang tertutup adalah jenis patah tulang di mana tulang yang patah tidak sampai merobek kulit.
2. Patah tulang terbuka
Patah tulang terbuka merupakan kebalikan dari patah tulang tertutup. Kondisi ini terjadi ketika bagian ujung dari tulang yang patah sampai merobek kulit sehingga jaringan di bawah kulit dan tulang yang patah menjadi terlihat.
3. Patah tulang tidak lengkap
Patah tulang tidak lengkap merupakan kondisi tulang yang tidak patah sepenuhnya atau tidak sampai membagi tulang menjadi dua bagian atau lebih, melainkan hanya retak. Patah tulang tidak lengkap terbagi ke dalam beberapa tipe berikut:
- Hairline fracture atau stress fracture, yaitu ketika tulang mengalami retak yang tipis menyerupai garis rambut
- Greenstick fracture, yaitu ketika salah satu sisi tulang retak dan bengkok
- Buckle atau torus fracture, yaitu ketika tulang yang patah tidak sampai memisahkan dua sisi tulang, pada kondisi ini sisi tulang yang retak akan menonjol
Baca juga: Pengobatan Alternatif Patah Tulang Berisiko Amputasi Hingga Kelumpuhan
4. Patah tulang lengkap
Patah tulang lengkap adalah kondisi tulang patah menjadi dua bagian atau lebih. Patah tulang lengkap terbagi lagi menjadi:
- Single fracture, yaitu ketika tulang di satu bagian tubuh patah menjadi dua bagian
- Comminuted fracture, yaitu ketika tulang patah atau hancur menjadi tiga bagian atau lebih
- Compression fracture, yaitu ketika tulang remuk atau hancur akibat tekanan
- Displaced fracture, yaitu ketika tulang remuk berkeping-keping dan keluar dari tempat semula
- Nondisplaced fracture, yaitu ketika tulang remuk berkeping-keping tetapi tidak keluar dari tempat semula
- Segmental fracture, yaitu ketika tulang patah menjadi dua bagian yang satu sama lain tidak saling berkaitan sehingga ada bagian tulang yang tampak melayang
- Avulsion fracture, yaitu ketika patah tulang terjadi di dekat tendon atau ligamen, sehingga tendon atau ligamen tersebut akan menarik potongan tulang kecil yang patah menjauhi bagian tulang utama
Penyebab Patah Tulang
1. Benturan (trauma)
2. Penyakit yang mengakibatkan penurunan kepadatan tulang (osteopenia). Osteopenia dapat memicu patah tulang meskipun tidak terjadi benturan.
3. Keganasan, seperti tumor tulang
Pengobatan Patah Tulang
1. Imobilisasi (Istirahat)
Tulang yang mengalami cedera harus diistirahatkan (imobilisasi) agar dapat mendukung proses penyembuhannya. Imobilisasi dapat dilakukan dengan meminta pasien mengistirahatkan area tubuh yang mengalami patah tulang ataupun dengan melakukan pembidaian (memasang gips dan lain-lain).
2.Tindakan Operasi
Jika dinilai kondisi patah tulang memerlukan tindakan operatif, dokter akan merencanakan tindakan tersebut untuk melakukan fiksasi internal dengan pen atau pembersihan tulang-tulang yang hancur.
3. Pemberian Obat Nyeri
Umum untuk ditemukan rasa nyeri dan bengkak pada pasien patah tulang. Dokter pun akan memberikan obat nyeri untuk membuat pasien lebih nyaman. Pemberian obat patah tulang biasanya meliputi:
-Analgesik, seperti parasetamol, ibuprofen, morfin, tramadol, atau ketorolac
-Antiinflamasi nonsteroid (OAINS), contohnya ibuprofen, meloxicam, cataflam, dan celecoxib
4. Fisioterapi
Pada akhir pengobatan, dibutuhkan fisioterapi atau latihan untuk mengembalikan fungsi tulang seperti semula. Fisioterapi sangat penting karena otot yang dibiarkan tidak beraktivitas lama-kelamaan akan mengecil, sehingga menghambat pergerakan.
(Z-9)
Enamel adalah material paling keras di tubuh manusia, lebih kuat dari tulang.
Masyarakat diharapkan lebih waspada terhadap risiko yang dapat muncul dari manipulasi intens pada leher.
Gigi dan tulang berbeda dari segi asal, struktur, dan fungsi. Gigi untuk mengunyah, tulang memberi kerangka dan perlindungan organ vital.
Osteoporosis sering kali disebut sebagai silent disease, karena baru diketahui setelah terjadi patah tulang.
Osteoporosis merupakan penyakit progresif yang sering kali tidak terdeteksi hingga terjadi patah tulang.
AJAKLAH lebih banyak orang untuk peduli pada kesehatan tulang, sendi, dan tubuh secara menyeluruh. Bukan hanya ketika masalah datang baru peduli, tetapi dimulai sedini mungkin.
Vitamin D memberikan manfaat besar bagi tubuh, mulai dari memperkuat tulang hingga meningkatkan imun dan suasana hati. Pelajari manfaat lengkap vitamin D di sini.
PERINGATAN Hari Osteoporosis Nasional dan Dunia 2025 menjadi momentum untuk terus melakukan edukasi kepada masyarakat tentang pentingnya kesehatan tulang.
AJAKLAH lebih banyak orang untuk peduli pada kesehatan tulang, sendi, dan tubuh secara menyeluruh. Bukan hanya ketika masalah datang baru peduli, tetapi dimulai sedini mungkin.
Rajin minum susu sejak kecil penting untuk kesehatan tulang. Susu sapi kaya akan kalsium dan vitamin D, dua nutrisi utama untuk menjaga kepadatan tulang.
Vitamin D adalah nutrisi penting yang berperan sebagai prohormon larut lemak. Tubuh dapat memproduksinya melalui paparan sinar matahari, tetapi asupan dari makanan juga diperlukan.
Temukan 7 sayur superfood kaya kalsium dan vitamin K yang bantu jaga kesehatan tulang hingga usia lanjut. Cocok sebagai alternatif alami pencegah osteoporosis.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved