Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
KEMENTERIAN Kesehatan menerima kunjungan kerja 7 (tujuh) delegasi Kementerian Kesehatan Ghana dalam rangka Program International Study Tour to Health Institutions of Excellence in Immunization. Program ini bertujuan untuk mempelajari sistem dan best practices Indonesia dalam menjalankan program imunisasi sekaligus penjajakan potensi kerja sama kesehatan antara dua negara.
“Terima kasih telah memilih Indonesia sebagai negara yang dikunjungi untuk studi visit. Kami sangat senang dan menyambut baik kunjungan kerja dari negara sahabat, Ghana,” ungkap Direktur Jenderal Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Maxi Rein Rondonuwu, Selasa (16/5).
Maxi mengatakan, dipilihnya Indonesia sebagai salah satu negara tujuan studi visit, karena dinilai sukses dalam melaksanakan program imunisasi nasional terutama di tengah situasi pandemi global yang belum sepenuhnya hilang.
Baca juga: Status Kedaruratan Covid-19 Dicabut, Menkes Fokus Benahi Sistem Kesehatan
Indikasi keberhasilan terlihat dari cakupan vaksinasi covid-19 yang mencapai 92% dari populasi dengan tingkat kekebalan masyarakat menyentuh angka 99%. Capaian ini, melebihi target WHO yang menargetkan setiap negara untuk memvaksinasi setidaknya 70% dari
Pada saat yang sama, di tengah upaya penanganan pandemi covid-19, sistem imunisasi Indonesia dinilai bangkit lebih kuat. Ini terlihat dari cakupan Imunisasi Dasar Lengkap (IDL) di tahun 2022 yang mencapai 4.119.629. Meningkat signifikan dibandingkan dua tahun sebelumnya.
Baca juga: Indonesia Termasuk 20 Negara dengan Angka Hepatitis yang Tertinggi Global
Maxi menjelaskan berbagai upaya yang dilakukan oleh pemerintah Indonesia dalam menjalankan dan meningkatkan program imunisasi nasional.
“Tadi dibahas beberapa hal terkait strategi imunisasi nasional, mencakup produksi dan distribusi vaksin, penyimpanan, perencanaan, penyelenggaraan, dan promosi program,” terangnya.
Selain itu, dia menyebut pertemuan juga membahas potensi kerja sama kesehatan bilateral antara Indonesia dan Ghana untuk perbaikan sistem kesehatan di kedua negara.
Maxi juga menyampaikan apresiasi terhadap komitmen pemerintah Ghana dalam meningkatkan program imunisasi di negaranya.
Ghana diketahui telah memberlakukan National Vaccine Institute Bill pada tahun 2023 dan telah mendirikan Institut Vaksin Nasional pada 10 Mei 2023, untuk mengembangkan arah kebijakan dan implementasi produksi dan pembuatan vaksin di Ghana.
“Selamat kepada pemerintah Ghana atas pencapaian ini,” ujar Maxi.
Ketua Delegasi Ghana Sophia Kesewa Ampofo Kusi menyampaikan terima kasih atas sambutan baik dan hangat dari Kementerian Kesehatan Indonesia. Ia berharap kunjungan ini dapat memberikan dampak yang baik bagi peningkatan sistem kesehatan kedua negara, utamanya dalam pelaksanaan program imunisasi di Ghana.
Dalam pertemuan, delegasi Kemenkes Ghana juga bertemu dengan Direktur Investasi dan Penyaluran Dana-Lembaga Dana Kerja Sama Pembangunan Internasional (LDKPI). Pertemuan ini terkait dengan diluncurkannya Vaccine Institute di Ghana.
Selain melakukan pertemuan bilateral, delegasi Kemenkes Ghana juga di jadwalkan melakukan studi visit ke Bandung, Jawa Barat pada 16-17 Mei 2023
Dalam kunjungan selama dua hari itu, para delegasi akan meninjau secara langsung pelaksanaan imunisasi di Puskesmas dan Posyandu di Kabupaten Bandung.
Rencana kunjungan akan dilanjutkan ke PT. Biofarma untuk mengetahui tentang manajemen, distribusi, dan proses penyimpanan vaksin. (Des/Z-7)
Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin mengeluhkan harga tiket pesawat yang mahal untuk menuju titik bencana di Sumatra dan Aceh.
KEMENTERIAN Kesehatan memasuki tahap lanjutan penanganan bencana Aceh Sumatra dengan fokus pada pemulihan layanan kesehatan primer melalui puskesmas di wilayah terdampak.
KEPALA Biro Komunikasi dan Informasi Publik Kementerian Kesehatan, Aji Muhawarman menyampaikan prevalensi kusta di Indonesia sampai saat ini sebesar 0,91/10.000 di ratusan daerah.
Pemerintah memperluas imunisasi heksavalen melalui penguatan Program Imunisasi Nasional. Imunisasi terbukti efektif melindungi anak dari penyakit menular berbahaya.
PROGRAM Cek Kesehatan Gratis (CKG) mencatat capaian signifikan dengan jumlah kehadiran peserta menembus 70 juta orang hingga 29 Desember 2025.
Kemenkes menyatakan bahwa nakes Kemenkes menyatakan nakes tetap melayani warga di Desa Cekal dan Desa Pantan Kemuning,Kabupaten Bener Meriah, Aceh.
Gizi seimbang adalah kombinasi menu makanan sehari-hari yang mengandung seluruh zat gizi yang dibutuhkan oleh tubuh.
Kemenkes mengungkapkan temuan senior yang merupakan peserta PPDS Unsri melakukan perundungan atau bullying pada juniornya dengan memeras Rp15 juta per bulan
tim kesehatan Dinkes Sumatra Barat juga mulai mewaspadai munculnya berbagai penyakit menular di lokasi-lokasi pengungsian.
Selain penyakit umum, Kemenkes juga memberikan perhatian khusus terhadap penyakit menular dengan tingkat penularan tinggi.
Menurutnya, penerapan perilaku hidup bersih dan sehat harus menjadi kebiasaan sehari-hari anak, baik di rumah maupun di sekolah.
Pada Batch II, sebanyak 366 relawan diberangkatkan dari beberapa titik dalam beberapa gelombang.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved