Headline
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Kumpulan Berita DPR RI
Sebuah pengembang properti Asri melalui lini usahanya berpartisipasi dalam Earth Hour, sebuah usaha global untuk mengurangi pemanasan global dan menghemat energi melalui pemadaman lampu selama satu jam.
Asri menunjukkan komitmen untuk mendukung kelestarian bumi dalam setiap aspek yang dapat dilakukan di setiap lini usaha dibawahnya.
Berbagai langkah telah dilakukan berbagai unit usaha Asri untuk penyelamatan lingkungan seperti pengelolaan sampah, penanganan limbah dan sebagainya. Hal ini dilakukan baik di hotel maupun mall dibawah naungan Asri seperti The Langham Jakarta, Swissotel PIK, Mercure PIK, Ashta Residence, Ashta Mall, PIK Avenue hingga Mall of Indonesia.
Earth Hour merupakan sebuah gerakan global yg dicanangkan oleh WWF dimana mengajak semua individu, komunitas, pelaku usaha hingga korporasi untuk berkontribusi menjaga bumi dengan memadamkan lampu yang tidak digunakan selama satu jam di hari Sabtu terakhir setiap bulan Maret. Program ini mendapatkan tanggapan baik yang dapat dilihat dari partisipasi berbagai pihak dalam mendukung program ini di seluruh dunia.
The Langham Jakarta sebagai contoh, selain melakukan pemadaman lampu, kegiatan Earth Hour tahun ini juga diisi dengan Pound Unplugged Glow in The Dark bersama Riana Ree, instruktur pound fit ternama. Tidak kalah menariknya, Ashta Residence mendukung gerakan Earth Hour ini dengan menjual kue kering yang hasilnya akan digunakan untuk penanaman pohon bakau di area pantai utara Jakarta.
“Kami di Asri berkomitmen untuk melakukan pembangunan yang berkelanjutan dan menjaga lingkungan sekitar. Kami sangat mendukung dan berperan aktif dalam berpartisipasi di program Earth Hour ini. Tidak hanya dengan mematikan lampu, berbagai kegiatan menarik juga dilaksanakan agar Earth Hour tahun ini lebih berkesan,” ungkap Troy Fridatama, GM Corporate Communications Asri. (B-4)
Kemenangan CitraLand City CPI di level Asia Pacific Region menempatkan proyek ini sejajar dengan pengembangan properti kelas dunia dari negara-negara maju.
DAMARA Estate Jimbaran Hijau, pengembangan hunian premium oleh Greenwoods Group bekerja sama dengan Jimbaran Hijau, secara resmi menjalin kolaborasi strategis dengan Banyan Group.
Pertama kalinya sejak 1978, rumah legendaris keluarga Banks dari serial 'The Fresh Prince of Bel-Air' resmi masuk bursa properti.
Temukan daftar 30 perusahaan properti terbesar di Indonesia berdasarkan market cap 2026. Panduan lengkap bagi investor saham dan properti.
PT Diamond Citra Propertindo Tbk (DADA) memperluas portofolio bisnisnya ke segmen hunian tapak (landed housing) melalui akuisisi 99,9% saham PKSI senilaiĀ 174,8 miliar.
Update pasar saham properti 9 Januari 2026. Saham DILD dan ASRI catatkan kenaikan signifikan di tengah sentimen IKN dan suku bunga, sementara APLN bergerak moderat.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved