Senin 27 Maret 2023, 10:16 WIB

BMKG: Gempa 2,7 Magnitudo Cianjur Bersumber dari Sesar Cugenang

Atalya Puspa | Humaniora
BMKG: Gempa 2,7 Magnitudo Cianjur Bersumber dari Sesar Cugenang

ANTARA/NOVRIAN ARBI
Suasana pemukiman warga yang rusak terdampak gempa di Sukamulya, Kabupaten Cianjur, Jawa Barat, Minggu (27/11/2022).

 

PADA Minggu (26/3) pukul 16:13:45 WIB, wilayah Kabupaten Cianjur, Jawa Barat dan sekitarnya diguncang gempa bumi tektonik. Hasil analisis BMKG menunjukkan bahwa gempabumi ini berkekuatan M 2,7.

Kepala Pusat Gempa Bumi dan Tsunami BMKG Daryono mengungkapkan, episenter terletak pada koordinat 6.86 LS dan 107.1 BT, atau tepatnya berlokasi di darat pada jarak 6 km Barat Daya Kabupaten Cianjur pada kedalaman 11 km.

"Dengan memperhatikan lokasi episenter dan kedalaman hiposenternya, gempa bumi yang terjadi merupakan jenis gempa bumi dangkal akibat aktivitas sesar Cugenang," kata Daryono.

Baca juga: Menjaga Heritage Gedung Maconieke Lodge

Ia membeberkan, dampak gempa bumi yang digambarkan oleh peta tingkat guncangan (Shakemap) BMKG dan berdasarkan laporan dari masyarakat, gempa bumi ini dirasakan di wilayah Cugenang, Cipanas dengan Skala Intensitas III MMI. Sementara di Cibeber, Warungkondang, Cianjur dengan Skala Intensitas II MMI.

"Namun hingga saat ini belum ada laporan mengenai kerusakan bangunan sebagai dampak gempa bumi tersebut," ucapnya.

Berdasarkan hasil pengamatan BMKG, sejak 21 November 2022 hingga Minggu 26 Maret 2023 pukul 16:46 WIB telah terjadi gempabumi di wilayah Cianjur sebanyak 533 kali. (H-2)

Baca Juga

Ist

Blackmores dan Guardiian Dukung ASI Berkualitas untuk Sehatnya Bunda dan Si Kecil

👤Media Indonesia 🕔Selasa 26 September 2023, 23:36 WIB
Penting bagi calon ibu memperhatikan asupan nutrisi sejak 1000 hari pertama kehidupan (HPK) sang janin demi mendukung kesehatan ibu dan...
Ist

Tingkatkan Kesehatan Reproduksi, Kampanye Bayer For Her Diluncurkan

👤Media Indonesia 🕔Selasa 26 September 2023, 23:12 WIB
Sebagai pemimpin di bidang kesehatan perempuan, Bayer berkomitmen meningkatkan pengetahuan dan kesadaran perempuan terkait...
HP

Kemenparekraf Gelar Open Call Program IndoBisa 2023

👤Widhoroso 🕔Selasa 26 September 2023, 22:44 WIB
KEMENTERIAN Pariwisata dan Ekonomi Kreatif/ Badan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif pada Senin (25/9) menggelar Open Call Program IndoBisa...

E-Paper Media Indonesia

Baca E-Paper

Berita Terkini

Selengkapnya

BenihBaik.com

Selengkapnya

MG News

Selengkapnya

Berita Populer

Selengkapnya

Berita Weekend

Selengkapnya