Selasa 21 Maret 2023, 07:45 WIB

Mengenal Enzim Ptialin, Fungsi dan Cara Kerja

Mesakh Ananta Dachi | Humaniora
Mengenal Enzim Ptialin, Fungsi dan Cara Kerja

Freepik
Ilustrasi

 

MAKANAN yang kita konsumsi tiap hari, hanya dapat berguna bagi tubuh apabila telah melalui proses pengolahan dalam internal tubuh. Salah satu fase dari perubahan tersebut terjadi melalui enzim ptialin.

Melansir dari laman halodoc, enzim ptialin adalah enzim amilase yang bertanggung jawab merombak atau mendegradasi pati menjadi struktur karbohidrat yang lebih sederhana seperti maltosa. Karbohidrat yang dikonsumsi oleh tubuh, nantinya berguna sebagai sumber energi dalam menjalankan aktivitas sehari-hari.

Enzim ptialin bekerja dengan menghidrolisis pati menjadi maltosa dan isomaltosa, serta dekstrin kecil yang dikenal sebagai dekstrin batas. 

Baca juga: Fungsi Alveolus pada Sistem Pernapasan Manusia

Enzim ptialin juga ditentukan oleh jumlah asam di lambung. Selama pencernaan yang terjadi perut, ptialin dapat memecah sebanyak 30 hingga 40 persen pati menjadi gula. 

Fungsi enzim ptialin

1. Mengoptimalkan proses pencernaan

Enzim ptialin yang terdapat di dalam tubuh secara sederhana bertugas membantu proses konsumsi karbohidrat. Enzim ptialin menjadikan air liur sebagai wadahnya. Hal ini, membantu proses pencernaan makanan yang efektif.

2. Menunjukkan tingkat stres

Tercatat, kondisi stress yang terjadi pada seseorang dapat memicu peningkatan produksi enzim amilase dan ptialin di dalam tubuh. Meskipun belum diketahui penyebab pastinya, kondisi ini dapat terjadi ditengarai oleh keadaan stress yang diikuti dengan peningkatan hormon kortisol dan adrenalin. 

3. Indikator kanker

Ternyata enzim ptialin juga bahkan dapat menunjukkan tingkat atau gejala resiko seseorang terkena kanker. Menurut penelitian, pada pengidap kanker, jumlah enzim ptialin lebih tinggi dibanding orang sehat. 

Cara kerja enzim ptialin

Enzim ptialin menjadikan air liur sebagai wadah atau medianya. Hal ini membantu makanan yang masuk ke dalam perut melalui mulut untuk dikunyah terlebih dahulu. Maka, hal ini dapat membantu enzim ptialin dapat bekerja lebih efisien dan optimal. 

Baca juga: Pengertian Sel Darah Merah Beserta Fungsi dan Ciri

Enzim ptialin kemudian memecah susunan karbohidrat menjadi gula sederhana saat makanan sedang dikunyah. Namun, enzim ini nantinya akan berhenti bekerja pada saat makanan memasuki lambung yang memiliki tingkat keasaman yang tinggi. 

Maka, beberapa cara untuk meningkatkan lebih lagi fungsi dari enzim ptialin adalah dengan mengunyah makanan lebih lama di dalam mulut, agar makanan dapat bercampur lebih lagi dengan air liur sebagai wadah dari enzim ptialin. (Z-1)

Baca Juga

MCH 2023

Jeda Menuju Wukuf Panjang, Jemaah Diingatkan Utamakan Rukun Haji

👤Windy Dyah Indriantari 🕔Kamis 01 Juni 2023, 05:10 WIB
Jemaah haji Indonesia kembali diminta tidak memforsir diri berumroh saat jeda waktu menuju puncak...
Dok. Djarum Foundation

MURI Beri Rekor Perusahaan Pendukung Pentas Seni dan Budaya Terbanyak ke Bakti Budaya Djarum Foundation

👤Ghani Nurcahyadi 🕔Kamis 01 Juni 2023, 01:04 WIB
hingga 2023, Bakti Budaya Djarum Foundation telah mendukung dan menghadirkan lebih dari 4000 pentas seni dan...
Dok. Aston Sentul Lake Resort & Convention

Aston Sentul Lake Resort & Convention Hadirkan Promo Menu Soto Sulung dan Golden Ginger Tea

👤Ghani Nurcahyadi 🕔Kamis 01 Juni 2023, 00:06 WIB
“Tentunya ada yang berbeda dengan soto sulung yang disajikan, ciri khas kuah kuning pekat dengan isian daging, paru dan babat yang...

E-Paper Media Indonesia

Baca E-Paper

Berita Terkini

Selengkapnya

BenihBaik.com

Selengkapnya

MG News

Selengkapnya

Berita Populer

Selengkapnya

Berita Weekend

Selengkapnya