Headline
Pemerintah merevisi berbagai aturan untuk mempermudah investasi.
Hingga April 2024, total kewajiban pemerintah tercatat mencapai Rp10.269 triliun.
DALAM rangka menyambut bulan suci Ramadan tahun 2023 (1444 H), brand lokal Saskara hadirkan Seri Nusantara 4, yang diberi nama Sembayang.
Sembayang diambil dari kata sembahyang, secara etimologi merupakan gabungan dari kata sembah dan hyang, yang berarti menyembah kepada Tuhan yang Maha Kuasa.
Melanjutkan ke-3 seri Nusantara sebelumnya (Purak Barik, Kilau Mandalika, dan Werni), kali ini Saskara terinspirasi dari keindahan bunga khas dari salah satu kabupaten di Pulau Dewata (Bali), yaitu bunga pucuk bang, atau yang lebih dikenal dengan nama bunga kembang sepatu.
Baca juga: Jelang Ramadan, Aleza Hadirkan Koleksi Ready to Wear Karya Tiga Desainer
Koleksi Mukena dengan Lima Varian
Rangkaian gambar bunga kembang sepatu menghiasi koleksi mukena, pouch, dan sajadah wanita yang tertera pada 8 varian produk yaitu: Padma, Meta, Dayu, Galuh, Tara, Caya, Sanya, dan Hita.
Melalui padu padan warna dan bentuk dari bunga kembang sepatu, Saskara berusaha mengungkapkan pesan tersembunyi yang disimbolkan oleh kembang sepatu.
Mungkin tak banyak orang tahu, kembang sepatu memiliki beberapa warna dimana setiap warnanya memiliki filosofi arti yang berbeda. Warna putih pada kembang sepatu melambangkan kemurnian, kecantikan dan keanggunan.
Baca juga: Brand Fashion Muslim asal Bandung Ini Aktif Jualan lewat Digital
Kembang yang berwarna kuning dikaitkan dengan kebahagiaan, dan keberuntungan. Kembang berwarna merah muda memiliki arti persahabatan dan bentuk ungkapan beragam perasaan cinta dan kasih sayang, sedangkan kembang sepatu berwarna merah melambangkan simbol cinta dan gairah.
Mukena Jasmine Banyak Diminati
Selain motif penuh makna, pemilihan kain untuk produk mukena Nusantara kali ini menggunakan jenis bahan ultra-fine velvet yang biasa digunakan dalam koleksi mukena Jasmine, salah satu seri paling diminati dari Saskara.
Bahan ini begitu lembut, halus, tidak mudah kusut, dan sangat kecil saat dilipat. Ditemani pouch dengan motif bunga yang cantik berukuran mungil, koleksi kali ini memiliki pelengkap sajadah dengan warna dan motif senada.
CEO Saskara, Andya Kartika, mengungkapkan, kenyamanan dalam beribadah selalu menjadi prioritas utama dalam tiap produk SASKARA, agar tiap penggunanya dapat mendapatkan pengalaman terbaik saat mendekatkan diri kepada Sang Pencipta.
“Tak hanya indah dan bermakna, tiap karya Saskara selalu bertujuan untuk meningkatkan nilai spiritual penggunanya,” imbuhnya.
Dukung Industri Lokal
COO Saskara, Afif Kamal Fiska, menambahkan, dalam setiap koleksinya, Saskara selalu berkomitmen untuk mendukung industri lokal melalui kerja sama dengan para pelaku industri kreatif berskala UMKM untuk membuat produk yang berkualitas tinggi.
Tidak hanya mempromosikan keindahan khas Bali melalui motif bunga kembang sepatu, tetapi Saskara juga membawa misi untuk memperkuat industri kreatif Indonesia secara keseluruhan.
Baca juga: Sambut Ramadan, Garis Poetih Fashion and Trade 2023 Sukses Rangkul Brand Lokal
Dengan peluncuran koleksi nusantara ini, Saskara berharap dapat memberikan pengalaman istimewa penuh makna khas pulau dewata.
Sejak berdiri pada tahun 2018, Saskara memiliki visi untuk mengangkat kebudayaan dan keindahan Nusantara melalui tiap karyanya. SASKARA meyakini kekayaan dan pesona keindahan Indonesia perlu kembali diperkenalkan kepada dunia.
Setelah Sembayang, Saskara berencana merilis Seri Nusantara lainnya yang mengangkat kebudayaan dan keindahan dari provinsi-provinsi lain di Indonesia. (RO/S-4)
GUBERNUR DKI Jakarta, Anies Baswedan, mengubah jam kerja aparatur sipil negara (ASN) di lingkungan Pemprov DKI Jakarta selama bulan suci Ramadhan 1443 H/ 2022.
Observatorium Bosscha ITB akan menyelenggarakan pengamatan bulan sabit pada tanggal 1 April 2022 yang merupakan penanda beralihnya bulan Sya’ban ke bulan Ramadhan 1443 H.
Menurut dr. Vikie Nouvrisia Anandaputri, M.Gizi, Sp.GK, bulan Ramadan sebenarnya bisa menjadi cara untuk kembali berkomitmen menjalani gaya hidup sehat dan seimbang.
Mengusung tema “Ramadhan Festival” dengan konsep makan sepuasnya, mari mengintip perayaan Iftar di Holiday Inn Jakarta Kemayoran.
PERON SkyCafe menghadirkan berbagai sajian menu khas Indonesia dan berbagai negara seperti Amerika, China, dan Timur Tengah. Untuk menikmati paket buka puasa “Sunset Ramadan” sepuasnya
Untuk menemani anda berbuka puasa setiap hari, Chef Iwan dan tim kulinernya akan menyiapkan beberapa pilihan takjil yaitu aneka kue, gorengan, puding dan makanan penutup lainnya.
MEMILIH mukena yang tepat akan memberikan kenyamanan dalam beribadah. Saat memilih mukena, tidak hanya mempertimbangkan keindahan desain mukena saja,
Mukena travel size hadir sebagai solusi praktis bagi para muslimah agar tetap bisa menjalankan ibadah salat dengan nyaman di mana saja.
Belimukena sejak 2012 telah memproduksi berbagai mukena dengan ragam warna, desain motif, material yang nyaman, dan mengutamakan syariat agama.
SASKARA kembali menghadirkan koleksi Nusantara yang ke-5, "Bungong Jeumpa", Paduan Warisan Budaya dan Spiritualitas dari Serambi Mekah, Aceh.
Seorang perajin mukena dan baju muslim di Kawalu, Ai Mulyani, 52, mengatakan, banyak mendapat permintaan pasar di Ramadan kali ini hingga melonjak 200%
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved