Headline
Senjata ketiga pemerataan kesejahteraan diluncurkan.
Tarif impor 19% membuat harga barang Indonesia jadi lebih mahal di AS.
KEMENTERIAN Kesehatan Republik Indonesia dan pemerintah Jepang menyepakati sejumlah kerjasama penanganan covid-19. Dalam Memorandum of Cooperation (MoC) disebutkan bahwa kerja sama itu meliputi, antara lain kefarmasian dan alat kesehatan, pembangunan SDM, pelayanan kesehatan, teknologi informasi kesehatan, dan pelayanan kesehatan lansia.
“Kami terus berupaya mengentaskan masalah pandemi covid-19 dan menyelamatkan kesehatan masyarakat Indonesia. Upaya diplomasi dan sebagainya terus dilakukan, dan kami mengapresiasi berbagai pihak yang memberikan bantuan terutama untuk penanggulangan covid-19,” sebut Menteri Kesehatan Terawan Agus Putranto, Senin (2/11).
MoC ditandatangani oleh Menteri Kesehatan RI dan Duta Besar Jepang untuk Indonesia pada tanggal 19 Oktober 2020. Dalam komitmennya, Jepang berjanji memberikan hibah pengadaan mobile X-rays senilai 2 miliar yen atau setara dengan Rp280 miliar. Hibah kedua berwujud pemberian 12.200 tablet Avigan kepada Badan Litbangkes Kemenkes untuk uji klinis di Indonesia. Lalu, hibah ketiga diberikan dalam bentuk 200.000 masker yang didonasikan Jakarta Japan Club (JJC) senilai Rp800 juta.
"Selain itu, pemerintah Jepang juga berencana mengirimkan bantuan untuk penanganan covid-19 di Indonesia sebesar 35 juta yen," ungkap Menkes Terawan.
Di luar covid-19, kerja sama di bidang kesehatan Indonesia-Jepang akan dilakukan lewat pendayagunaan expert JICA dalam Project Enhancement of Nursing Competencies through in Services Training untuk mengembangkan kompetensi perawat Indonesia dan hibah dalam rangka Project for Strengthening the National Laboratory for Controlling the Highly Pathogenic Avian Influenza and other Emerging and Reemerging Infectious Disease. (H-2)
Saat ini penggunaan CT Scan belum merata di seluruh rumah sakit Indonesia. Dari 3.200 RS yang ada di Indonesia, baru ada sekitar 1.500 CT Scan yang tersedia.
Seminar dan Workshop PERSI Wilayah Jawa Timur tahun ini bertema “Strategi Rumah Sakit untuk Bertahan di era Turbulensi JKN."
Produsen alat kesehatan (alkes) asal Tiongkok, Allmed Medical, akan membangun pabrik baru di lahan seluas 24,8 hektare di Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Industropolis Batang, Jawa Tengah.
Pemerintah terus mendorong penerapan TKDN dalam industri alat kesehatan. Langkah itu dilakukan dengan tujuan untuk meningkatkan kemampuan industri nasional.
Menkes mengatakan perlu ada strategi agar barang-barang yang dibutuhkan masyarakat pada saat gawat darurat (emergency) dapat diproduksi secara domestik.
Prodia Group mengaku kebanjiran order, bahkan kewalahan memenuhi permintaan produksi pembuatan alat tes pemeriksaan kesehatan gratis.
Pameran ini diadakan di Lapangan Banteng dengan slogan Life Well with How Well, yang bertujuan untuk mendorong setiap orang agar dapat meraih kualitas hidup yang lebih baik melalui kesehatan.
WHO menginformasikan bahwa lebih dari 1 juta orang terinfeksi salah satu dari empat jenis Infeksi Menular Seksual yang umum setiap harinya.
Pola makan nabati yang kaya buah-buahan, sayur-sayuran, biji-bijian utuh, kacang-kacangan, dan biji-bijian menyediakan nutrisi penting yang dibutuhkan untuk kesehatan optimal.
Presiden Donald Trump jalani pemeriksaan medis, setelah alami pembengkakan pada kakinya dan memar di punggung tangannya.
Kenali tanda-tanda tubuh kelebihan gula agar terhindar dari risiko diabetes dan gangguan metabolisme.
Madu memang bermanfaat untuk kesehatan, tetapi konsumsi berlebihan bisa memicu masalah. Kenali risikonya agar tetap aman dan sehat.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved