Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
SAMARA meluncurkan single ketiga mereka yang berjudul Sang Juara. Lagu ini ditujukan untuk menyemangati masyarakat Indonesia dan mendukung tim nasional sepak bola dalam ajang Piala ASEAN Cup 2024, yang sebelumnya dikenal sebagai Piala AFF.
Sang Juara adalah lagu yang penuh semangat dan motivasi, menggambarkan perjalanan para atlet yang menghadapi berbagai tantangan dan rintangan.
Liriknya menceritakan tentang mimpi besar, perjuangan, dan tekad untuk meraih impian, mencerminkan semangat juang yang tak pernah padam. Melalui lagu ini, Samara berharap dapat memberikan dukungan moral kepada timnas Indonesia dalam menghadapi kompetisi yang akan datang.
Lirik lagu ini menyampaikan pesan positif tentang keberanian, menggambarkan bagaimana tantangan hidup dapat memperkuat semangat; semangat bersama, menyatakan keyakinan bahwa dengan kerja keras dan kebersamaan, semua impian dapat dicapai; dan optimisme: Menyemangati pendengar untuk tidak menyerah, meskipun menghadapi kesulitan.
Lagu ini diharapkan dapat menjadi anthem bagi para pendukung timnas Indonesia di Piala ASEAN 2024 dan ajang olahraga lainnya untuk menciptakan atmosfer yang penuh semangat di setiap pertandingan timnas.
Single ini kini sudah tersedia di semua platform musik digital.
Samara adalah band yang menggabungkan elemen-elemen elektronik dengan melodi pop yang menarik. Terbentuk dari latar belakang kehidupan urban yang dinamis, mereka mengekspresikan cerita-cerita nyata yang mendalam dan relevan dengan kehidupan kontemporer.
Dengan komposisi yang melibatkan Jeyra sang peracik dan perupa nada yang memadukan elemen-elemen suara dengan sempurna untuk menciptakan soundscape yang kaya dan atmosferik , serta Ara dan Malik sebagai penyampai lirik-lirik melankolis, mengekspresikan emosi yang mendalam.
Ara dengan suaranya yang lembut dan penuh perasaan, mampu menyampaikan kerentanan dan keindahan dalam kesedihan ataupun kebahagian.
Malik, dengan suaranya yang kuat dan penuh resonansi, menambahkan kekuatan dan intensitas pada setiap lirik. Mereka menciptakan harmoni yang memikat, menguatkan pesan-pesan emosional yang terkandung dalam setiap lagu. (Z-1)
Tak Kancani terinspirasi dari pertemuan Ndarboy Genk dengan para musisi tunanetra yang mengamen di sudut-sudut Yogyakarta.
Melalui unggahan di media sosial, Harry Styles membagikan sampul album terbarunya.
Berkolaborasi dengan TransJakarta, Nidji menghadirkan instalasi interaktif bertajuk Booth Manifestasi Hati 2026 di tiga titik strategis transportasi publik ibu kota.
Lagu Hati Bertali dari Bumiy hadir bukan sekadar sebagai rilisan musik biasa, melainkan sebuah ruang refleksi dan penguat jiwa bagi mereka yang tengah diuji oleh perpisahan.
Musisi legendaris Sting dilaporkan telah membayar lebih dari setengah juta pound sterling kepada mantan rekan bandnya di The Police, Andy Summers dan Stewart Copeland.
Rencananya, konser LUX NOVA dari KLa Project akan dihelat pada 7 Februari 2026 di Balai Sarbini, Jakarta Pusat.
Tak Kancani terinspirasi dari pertemuan Ndarboy Genk dengan para musisi tunanetra yang mengamen di sudut-sudut Yogyakarta.
Lagu Hati Bertali dari Bumiy hadir bukan sekadar sebagai rilisan musik biasa, melainkan sebuah ruang refleksi dan penguat jiwa bagi mereka yang tengah diuji oleh perpisahan.
Ambigu dari Eidra hadir sebagai narasi tentang emosi kegelisahan batin seseorang yang terjebak dalam penantian.
Dul Jaelani mengajak pendengar untuk menyelami cinta sebagai sebuah ruang yang penuh keindahan sekaligus kerapuhan lewat single Sebenarnya, Selamanya...
Willy Winarko mengungkapkan bahwa lagu Okay? adalah representasi dari kedewasaan emosional yang sebenarnya.
Secara naratif, lagu :) dari Second Semester mengisahkan tentang perjuangan seorang pria yang memilih bertahan pada harapan semu.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved