Headline

Pemerintah merevisi berbagai aturan untuk mempermudah investasi.

Fokus

Hingga April 2024, total kewajiban pemerintah tercatat mencapai Rp10.269 triliun.

Thuy Rilis Video Musik Figured U Out

Basuki Eka Purnama
01/3/2022 07:45

MENYUSUL dirilisnya seri video penampilan live lagu Universe dan U Got Me, penyanyi dan penulis lagu asal Amerika Serikat (AS),Thuy, merilis video klip terbarunya untuk single Figured U Out. 

Lagu-lagu tersebut diambil dari EP perdananya, I Hope U See This, yang telah sukses mengumpulkan lebih dari 20 juta stream secara global. EP tersebut mendapatkan pengakuan dari beragam publikasi dunia termasuk di Asia termasuk SEA Today, Billboard Indonesia, dan Nylon Manila termasuk 13 stasiun radio di Tanah Air yang telah memainkan lagu Figured U Out”.

Video klip Figured U Out tayang perdana di akun TikTok Thuy bersamaan dengan cuplikan single Thuy selanjutnya, Inhibitions.

Baca juga: Morgxn Rilis Versi Deluxe Album Meridian

Musisi R&B keturunan Vietnam tersebut bertujuan untuk menonjol di dunia musik pop hari ini. 

Musik menemani Thuy seiring ia beranjak dewasa dan saat ia menginjak usia 9, Thuy bercita-cita menjadi seorang bintang pop. Namun, tanpa satu pun orang yang mirip dengannya yang ia idolakan semasa kecil, Thuy terpaksa mengubur impian tersebut dan menempuh karier di ilmu obat-obatan. Setelah menghabiskan beberapa tahun di ranah tersebut, ia kemudian memilih untuk menempuh karier di dunia musik.

Sejak itu, Thuy, yang sekarang tinggal di Los Angeles, telah merilis karya-karya yang menonjolkan kemampuan vokalnya yang indah, kemampuan penulisan lagunya yang luar biasa, dan style R&B modern-nya yang khas. 

Dengan lebih dari 85 juta stream secara global di seluruh katalog musiknya dengan dukungan dari beragam publikasi ternama dunia termasuk Billboard, Paper, dan Harper's Bazaar, Thuy membuktikan ia masuk ke jajaran musisi-musisi yang patut diperhatikan perkembangannya di industri musik saat ini.

Saat ini, Jakarta masuk ke daftar Top 5 Streaming Market thuy bersama dengan Bangkok, Thailand dan Quezon City, Filipina. (RO/OL-1)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya