Headline

Mantan finalis Idola Cilik dan kreator konten juga memilih menikah di KUA.

Fokus

Ketegangan antara Thailand dan Kamboja meningkat drastis sejak insiden perbatasan

Mo'Nique Tuding Netflix Lakukan Diskriminasi

Basuki Eka Purnama
15/11/2019 10:15
Mo'Nique Tuding Netflix Lakukan Diskriminasi
Mo'Nique(AFP/CHRIS DELMAS)

AKTRIS peraih Piala Oscar Mo'Nique, Kamis (14/11), mengajukan gugatan diskriminasi terhadap Netflix. Mo'Nique menuding layanan streaming itu menawarkan bayaran lebih rendah kepada dirinya ketimbang aktor pria kulit putih karena dirinya adalah perempuan berkulit hitam.

Mo'Nique yang juga penyanyi dan komedian, dalam gugatannya, mengatakan tawaran bayaran sebesar US$599 ribu pada 2018 dari Netflix untuk dirinya membuat tayangan komedi spesial adalah tawaran yang terlalu rendah.

"Saya memiliki pilihan. Saya menerima bayaran yang saya nilai sebagai diskriminasi atau saya bisa membela mereka yang datang sebelum saya dan para penerus saya," tegas Mo'Nique di Instagram.

"Saya memilih melawan," tegasnya.

Baca juga: John Legend Pria Terseksi 2019 versi Majalah People

Netflix dengan tegas membantah tudingan Mo'Nique itu.

"Kami sangat peduli dengan kesetaraan dan diversitas. Kami memandang tudingan ini sebagai hal yang sangat serius," ujar seorang juru bicara Netflix.

"Kami merasa tawaran kami untuk Mo'Nique sangat adil dan akan melawan gugatannya," imbuhnya.

Aktris berusia 51 tahun yang memiliki nama asli Monique Hicks memenangkan Piala Oscar untuk kategori aktris pembantu terbaik lewat perannya dalam film Precious pada 2009. (AFP/OL-2)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya