Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
HARI ini secara bertahap jemaah haji Indonesia diberangkatkan menuju Arafah, Muzdalifah, dan Mina (Armuzdna) untuk melaksanakan puncak haji pada 9-13 Zulhijah. Mereka diminta mempersiapkan stamina.
Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin menyampaikan hal itu seusai menghadiri acara silaturahim Nahdlatul Ulama XVIII Sedunia di Mekah, kemarin (Kamis, 8/8/2019).
“Besok bertahap jemaah kita sudah mulai bergerak. Semua jemaah mempersiapkan diri, tidak perlu lagi memforsir stamina,” ujarnya.
Menag berharap pelaksanaan puncak haji tidak diwarnai dengan hal-hal yang tak diinginkan. “Mudah-mudahan berjalan lancar.’’
Kepala Pusat Kesehatan Haji Kementerian Kesehatan Eka Yusuf Singka mengatakan tim kesehatan sudah membagi tugas dan melakukan semua persiapan untuk melayani jemaah di Armuzdna. “Kita punya tim promotif preventif, tim gerak cepat, dan tim kuratif rehabilitatif yang terus berjalan,” kata Eka di Klinik Kesehatan Haji Indonesia Mekah.
Selain itu, ada tim ambulans yang juga dipersiapkan untuk melakukan evakuasi bila diperlukan. Obat-obatan dan alat-alat kesehatan pun sudah masuk semua ke tenda di Arafah, Muzdalifah, dan Mina.
Eka mengingatkan, selama rangkaian puncak haji biasanya banyak jemaah yang mengalami dehidrasi. Untuk itu, jemaah terus diimbau agar minum air bersama-sama pada pukul 10.00, 12.00 serta pukul 14.00 dan 16.00. “Di Arafah itu habis Azar biasanya jadi persoalan, banyak sekali jemaah haji yang dehidrasi. Ada yang namanya minum air berprogram ini terus kita galakkan.’’
Soal safari wukuf (mengantarkan jemaah haji yang sakit ke Arafah untuk wukuf), menurut Eka, ada beberapa kriteria pertimbangan medik, antara lain tidak boleh dalam kondisi menularkan penyakit dan bisa dibawa dengan aman. Bila tidak, dia akan dibadalkan (digantikan hajinya oleh petugas haji).
“Kita bisa badalkan, misalnya kalau ada trauma tulang belakang, tuh enggak bisa kita bawa seenaknya sampai ke Arafah. Kemudian dalam keadaan yang tidak sadar, stroke akut juga tidak bisa,” jelas Eka.
Dia menyebutkan, untuk 2019 ini ada sekitar 57 jemaah yang akan diusulkan untuk dibadalkan hajinya. Seluruh jemaah haji juga tetap diimbau untuk menjaga asupan air minum, makan buah-buahan, mencegah sengatan matahari langsung, dan menghindari kelelahan yang berlebihan. (X-8)
MENTERI Haji dan Umrah (Menhaj) Mochammad Irfan atau Gus Irfan mengungkapkan bahwa pihaknya kerap menerima komentar negatif terkait kebijakan istitha’ah kesehatan jemaah haji.
Menhaj menjelaskan alasan petugas haji 2026 dilatih semi-militer. Fokus pada disiplin, kesiapan fisik-mental, dan tantangan medan di Arab Saudi.
Ketua Komnas Haji Mustolih Siradj menilai persiapan penyelenggaraan ibadah haji yang dilakukan Kementerian Haji dan Umrah (Kemenhaj) masih berada di jalur yang tepat.
Kiat aman menunda haid dengan obat hormon bagi calon jamaah haji perempuan agar ibadah lancar, sesuai anjuran dokter spesialis.
Menjelang eberangkatan ibadah haji yang dijadwalkan pada April mendatang, para jemaah yang telah melunasi biaya haji dan dinyatakan sehat diimbau untuk mulai menerapkan pola hidup sehat
KEMENTERIAN Haji dan Umrah (Kemenhaj) memastikan adanya peningkatan layanan bagi jemaah haji di khususnya saat layanan Arafah, Muzdalifah, dan Mina (Armuzna) pada pelaksanaan haji 2026.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved