Headline
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Kumpulan Berita DPR RI
Sebagai upaya mendukung penyelenggaraan pelantikan Presiden dan Wakil Presiden Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka, pada Minggu (20/10), PT Kereta Commuter Indonesia (KCI) memperlakukan tarif Rp1 tiket kereta rel listrik (KRL) di semua stasiun commuter line Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang dan Bekasi (Jabodetabek).
Vice President (VP) Corporate Secretary PT KAI Commuter Joni Martinus menjelaskan tarif berlaku untuk semua jenis pembayaran kartu uang elektronik bank dengan minimum saldo Rp5.000.
"Penerapan tarif Rp1 selama satu hari, yaitu besok hari. Ini dalam rangka mendukung pergerakan masyarakat yang ingin merayakan pelantikan presiden baru dan wakil presiden baru tersebut," ujarnya di Jakarta, Sabtu (19/10).
Pelantikan Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka sebagai presiden dan wakil presiden pada Minggu akan dimeriahkan panggung pesta rakyat di sepanjang Jalan Sudirman hingga Medan Merdeka Utara, Jakarta. Dengan penerapan tarif Rp1, diperkirakan penumpang KRL Jabodetabek akan membludak untuk menyaksikan hiburan tersebut.
"Tarif Rp1 ini bisa saja dimanfaatkan masyarakat yang ternyata tidak ingin pergi ke pesta rakyat saja, tapi ada juga yang ingin jalan-jalan," ungkap Joni.
Dalam periode tersebut, lanjutnya, KCI akan mengoperasikan sebanyak 1.048 perjalanan. Jumlah perjalanan tersebut meningkat dari periode akhir pekan sebelumnya yang sebanyak 962 perjalanan. KCI memprediksi penumpang memadati Stasiun Manggarai, Stasiun Stasiun Sudirman Baru atau BNI City, Juanda, Tanah Abang dan Cikini untuk menikmati pesta rakyat tersebut. Adapun, jam operasional KRL Jabodetabek tetap tidak berubah mulai pukul 04.00 sampai 24.00 WIB.
"Kalau di hari Minggu itu biasanya sekitar 960 perjalanan. Nah, khusus untuk Minggu besok tanggal 20 Oktober, itu perjalanan KRL menjadi 1.048 perjalanan atau sama seperti hari-hari kerja biasa," pungkas Joni. (Z-11)
SEPANJANG masa angkutan Nataru periode 18 Desember 2025-1 Januari 2026 kemarin, total pengguna Commuter Line di wilayah Jabodetabek tercatat sebanyak 15.025.081 orang.
KAI Commuter memproyeksikan puncak volume pengguna pada 28 Desember 2025 dengan estimasi sebanyak 54.093 orang.
Karina mengklarifikasi bahwa tidak ada tindakan pemutusan hubungan kerja terhadap petugas yang disebut-sebut terlibat dalam video viral tersebut.
Operasional layanan Commuter Line (KRL) Jabodetabek, Senin pagi (1/9), berjalan normal dan lancar melayani pengguna untuk beraktivitas sehari-hari.
Menyambut libur panjang peringatan HUT ke-80 Republik Indonesia ini, KAI Commuter kembali mengoperasikan 4 perjalanan tambahan Commuter Line Yogyakarta–Palur.
Mulai 1 Juni 2025, PT KAI Commuter resmi mengoperasikan rangkaian KRL baru seri CLI-125 (SFC120-V) di lintas Bogor dan Cikarang. Mau coba naik? Simak jadwalnya di sini
PT Kereta Api Indonesia (Persero) melakukan penutupan perlintasan berisiko sepanjang 2025. KAI telah menutup 316 perlintasan sebidang yang dinilai rawan kecelakaan.
HARI libur Natal Kamis (25/12) kemarin, mobilitas pengguna Commuter Line Jabodetabek terpantau berjalan aman dan lancar.
Dalam video permintaan maaf yang beredar, keduanya mengaku sadar bahwa tindakan serta ucapan mereka telah menimbulkan kerugian bagi banyak pihak.
Kasus ini bermula dari unggahan seorang penumpang yang mengaku kehilangan tumbler Tuku miliknya setelah tertinggal di gerbong KRL.
PT KAI Commuter menegaskan tidak melakukan pemecatan terhadap petugas yang diduga menghilangkan barang di dalam tas milik penumpang yang tertinggal di Commuter Line pada Senin (17/11).
KRL Seri 8500 JALITA dijadikan museum mini setelah memasuki masa purnatugas, dan terbuka bagi pengunjung mulai 11-16 November 2025.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved