Headline
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Kumpulan Berita DPR RI
INDUSTRI properti mulai bernafas lega seiring pulihnya perekonomian pascapandemi. Aktivitas masyarakat pun sudah kembali normal dan tren pembelian properti mulai kembali dilirik oleh para investor.
Subsektor residensial atau rumah masih mendominasi sebagai sektor properti yang paling mampu dan memiliki performa positif. Bahkan, sepanjang kuartal pertama 2023, tren pasar properti Tanah Air kembali menunjukkan perubahan pasar ke arah positif.
Hal itu juga menumbuhkan kepercayaan pengembang untuk terus menggarap proyek properti, seperti Sinar Gading Group dalam dua proyeknya, yaitu Sinar Gading Residence dan GoHome Residence.
Baca juga : Segmen End User Dominasi Pembelian Apartemen
"Sebagai pengembang properti yang terpercaya Sinar Gading Group (SGG) tetap menjaga komitmen untuk terus mengupayakan pembangunan berjalan. Sehingga terhitung 2022 telah tersedia unit-unit ready stock dengan berbagai type,” Jelas Tarno Alianto, Direktur Utama Sinar Gading Residence.
Sinar Gading Residence didesain dengan konsep Tropis Modern di Tambun, Bekasi Timur, Jawa Barat. Saat ini sudah hampir 70% unit telah diserahterimakan dan dihuni di Sinar Gading Residence.
Baca juga : Pengusaha Madura Ini Konsen Bangun Hunian Murah untuk MBR
Proyek kedua, yakni GoHome Residence, lokasinya berada di tengah-tengah pengembangan wilayah BSD Phase 3.
"GoHome Residence ini kami berikan sentuhan desain yang berbeda, yakni dengan konsep desain Jepang modern yang mengedepankan 3 falsafah Jepang yakni natural, compact dan durable," ucap Winston Tatra, Direktur Operasional & Marketing Sinar Gading Group.
Guna melengkapi kenyaman bagi para penghuninya, kedua proyek perumahan tersebut juga dilengkapi dengan berbagai fasilitas diantaranya, taman lingkungan, taman bermain anak, pusat kebugaran yang dilengkapi kolam renang (GoHome Residence), area kebugaran outdoor dan Musholla (Sinar Gading Residence), area komersial, serta isstem keamanan dengan 1-Gate System yang terpadu dengan security access card" dan juga terpantau oleh CCTV 24 jam.
Setiap unit hunian juga dilengkapi dengan fasilitas Smart Home System, yang meliputi smart door-lock hingga ke smart switch.
“Yang pasti kedua proyek tersebut dikembangkan di kawasan yang telah hidup, dengan berbagai fasilitas umum yang ada disekitar kawasan perumahan seperti Sekolah/universitas (baik nasional maupun internasional), klinik ataupun rumah sakit, pusat perbelanjaan, pasar, dan pusat hiburan, yang rata2 ditempuh hanya dalam jangkauan waktu 5-15 menit,” jelas Winston.
Unit hunian tersebut ditawarkan dengan harga yang sangat terjangkau, dengan range mulai dari Rp800 juta-Rp1.4 Miliar.
“Dengan harga tersebut, pembeli sudah tidak perlu lagi dipusingkan dengan nilai DP yang besar, biaya-biaya, surat-surat, karena cukup dengan pembayaran UTJ (Uang Tanda Jadi), mulai dari Rp 6jt (Sinar Gading Residence) dan 5jt (GoHome Residence), pembeli sudah bisa memiliki unit idamannya, dan langsung akad,” ujar Winston.
Dalam rangka memperingati HUT Kemerdekaan RI ke-78 di bulan ini, Sinar Gading Group juga menggelar Promo Merdeka, diskon Spesial mencapai 25%
“Bayangkan, dari harga Rp800 juta, saat ini tinggal Rp600 juta, dan sudah Merdeka dari DP, Merdeka dari BPHTB, Merdeka dari AJB & Bea Balik Nama, Merdeka dari Biaya Akad dan Merdeka dari tunggu, karena unitnya sudah Ready Stock,” pungkas Winston. (Z-5)
Temukan panduan lengkap tentang rumah. Mulai dari definisi, fungsi vital, ragam gaya arsitektur, hingga tips cerdas membeli hunian impian Anda di sini.
Temukan panduan lengkap mengenai rumah, mulai dari fungsi, tren desain terkini, hingga tips cerdas membeli hunian impian bagi keluarga Anda di sini.
Penggunaan material yang tepat sejak awal, seperti perpipaan yang tahan lama dan sanitary berkualitas, justru membantu memangkas biaya jangka panjang.
GUBERNUR DKI Jakarta Pramono Anung Wibowo mengungkapkan bahwa kesulitan untuk memiliki rumah menjadi salah satu alasan anak muda di kota takut menikah.
Rumah dan lingkungan yang terdampak banjir harus segera dibersihkan agar tidak menjadi tempat perkembangbiakan kuman dan jamur yang dapat memicu munculnya masalah kesehatan dan penyakit.
Petugas mendapatkan informasi kebakaran dari masyarakat sekitar pukul 02.13 WIB dan langsung mengirimkan personel ke lokasi kejadian.
Asia Property Awards Grand Final tahun ini menghadirkan lebih dari 90 kategori penghargaan untuk merayakan 'Best in Asia'.
APERSI menggelar APERSI Training Center (ATC) di Universitas Islam Malang (UNISMA), Kota Malang, pada Kamis (17/10).
Anggota Komisi V DPR RI Fraksi PDIP, Irine Yusiana Roba, menilai perlu adanya perubahan regulasi untuk mengatasi maslaah transportasi umum
Sejumlah konsumen justru mengapresiasi sikap perusahaan yang memilih memprioritaskan kualitas dibandingkan dengan sekadar mengejar kecepatan pembangunan.
Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP), Maruarar Sirait, melontarkan apresiasi sekaligus tantangan kepada para pengembang rumah subsidi.
Dewan Pengurus Daerah Realestat Indonesia Jawa Timur (DPD REI Jatim) menyelenggarakan Bimbingan Teknis (Bimtek) dan sertifikasi kompetensi bagi 157 pengembang properti
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved