Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
PT Sawit Mandiri Lestari (SML) konsisten menjalankan program pengelolaan Koridor Satwa baik di dalam maupun di luar operasional perusahaan.
Manager Sustainability SML Joko Priyanto mengatakan program ini telah dijalankan sejak 2019, dengan mengelola koridor hutan untuk satwa liar seluas 33,94 hektar. Keberadaan koridor ini menjadi lintasan yang menghubungkan area NKT (Nilai Konservasi Tinggi) SML (Bukit Dadahan) seluas 151 hektar dengan hutan yang masih utuh dibawah manajemen HPH Amprah Mitra Jaya.
"Sebagai perusahaan telah tersertifikasi ISPO, SML menyadari pentingnya menjaga dan melestarikan lingkungan hidup beserta isinya sebagai salah satu persyaratan bagi keberlanjutan Perusahaan dan dalam memproduksi sawit berkelanjutan," ujar Joko dalam keterangan tertulisnya.
Adanya kawasan koridor satwa liar diharapkan menjadi dukungan bagi restorasi dan mencegah terjadinya perkawinan kekerabatan yang dapat mengakibatkan kepunahan satwa liar dikarenakan menurunnya kemurnian genetik.
Untuk menjamin keberlangsungan hidup satwa liar tersebut, SML telah melakukan pemantauan terhadap satwa liar di koridor tersebut minimal 5 kali dalam satu tahun. Selain itu, juga dilakukan pemasangan patok tanda batas dan signboard, pengkayaan koridor satwa dengan tali tambang dan penanaman pohon pada area terbuka serta melakukan sosialisasi kepada karyawan dan masyarakat desa yang berdampingan dengan area konservasi perusahaan.
Mulai Januari 2022, PT Sawit Sumbermas Sarana Tbk (SSMS) bersama PT Citra Borneo Utama (CBU) dan PT Citra Borneo Indah (CBI) menggandeng Deloitte Touche Financial Advisory Services Pte Ltd (DTFAS) untuk meninjau kinerja keberlanjutan dan keterlacakan minyak sawit pemasok (CPO) ke CBU dalam hal kemajuan berkelanjutan sesuai Sustainability Road Map khususnya untuk pemasok.
Kegiatan yang dilakukan SML terkait Sustainability Road Map antara lain rekonsiliasi dan menkonfirmasi batas-batas yang disetujui secara hukum untuk menghindari dan mengatasi potensi konflik residual dengan masyarakat sekitar.
Kemudian mengkonfirmasi ulang kawasan HCV seperti yang disebutkan di atas dan mengidentifikasi apakah ada kawasan HCS (Nilai Konservasi Tinggi) yang ada di dalam batas-batasnya; penilaian lapangan dan Laporan NKT-SKT disiapkan secara khusus untuk menjawab persyaratan tersebut.
SML juga mengkomunikasikan secara berkala untuk meng-update progress Sustainability Road Map kepada pemangku kepentingan eksternal melalui rilis publik dan pendekatan dengan masyarakat sekitar kami.
Terakhir, melanjutkan pengembangan program ‘Supply-chain Traceability Management’ kami termasuk mendapatkan sertifikasi ISPO untuk kebun inti dan plasma, dan juga memberikan laporan uptade secara periodik kepada SSMS.
Selama periode tersebut hingga 31 Maret 2023, SML telah melaksanakan kegiatan untuk mencapai sebagian besar target yang telah direncanakan termasuk program pengelolaan koridor keanekaragaman hayati dan satwa.
"Peta Jalan Keberlanjutan menjadi panduan SML untuk meningkatkan standar operasional dan keberlanjutan agar dapat berkontribusi pada keseluruhan target keberlanjutan yang direncanakan oleh SSMS," tandasnya (RO/E-1)
Samasindo menargetkan tingkat pemanfaatan kapasitas produksi hingga 80% pada 2025, meski perusahaan baru memulai operasi komersial pada awal September.
Polri mengungkap kronologi penindakan dugaan pelanggaran ekspor CPO oleh PT MMS di Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara.
Presiden Prabowo Subianto mengecam keras korupsi sumber daya alam, menyebutnya sebagai subversi ekonomi.
Harga Referensi CPO meningkat US$43,80 atau 4,81% dari HR CPO periode 1-31 Agustus 2025 yang tercatat sebesar US$910,91/MT.
Sekjen CPOPC yang baru Izzana Salleh merupakan sosok yang memiliki pengalaman pada sektor kebijakan publik, kepemimpinan korporat, hingga advokasi nirlaba global.
Dewan Negara-Negara Penghasil Minyak Sawit (Council of Palm Oil Producing Countries/CPOPC) secara resmi mengumumkan transisi kepemimpinan eksekutifnya.
Sebagai agenda pembangunan global, SDGs diarahkan untuk meningkatkan kesejahteraan manusia secara menyeluruh dan berkelanjutan melalui aksi-aksi terukur di lapangan.
Filantropi berperan penting memperkuat UMK dan ekonomi rakyat lewat pendanaan, pendampingan, dan kolaborasi demi pembangunan berkelanjutan dan inklusif.
Di tengah upaya pembangunan SDGs, muncul pertanyaan penting mengenai bagaimana sumber daya dapat dimobilisasi untuk menutup kesenjangan pembangunan
Corporate Forum for Community Development (CFCD) menggelar Penganugerahan Indonesia CSR Award (ICA) ke-12 dan Indonesia SDGs Award (ISDA) ke-10 Tahun 2025.
UMJ mewisuda 1.558 lulusan pada Periode II Tahun 2025, menegaskan komitmen pendidikan inklusif, riset berbasis SDGs, dan kesiapan menghadapi transformasi digital.
Melalui penghargaan ini, komitmen Sido Muncul dalam memperkuat praktik pembangunan berkelanjutan di lingkungan perusahaan semakin tidak bisa terbantahkan
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved