Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN), Erick Thohir, akan meluncurkan program mudik gratis bersama BUMN untuk Lebaran 2023 pada, Rabu (15/3). Bersama 24 BUMN, disiapkan kuota untuk 65.603 pemudik yang akan diberangkatkan melalui bus, kereta api, dan kapal laut.
Erick menyampaikan program mudik gratis bersama BUMN bertujuan membantu masyarakat yang akan melaksanakan perjalanan mudik ke kampung halamannya. Dengan begitu mereka bisa mudik Labaran dengan nyaman dan aman.
"Melalui mudik bersama BUMN, kami mengalihkan ribuan pengguna kendaraan, terutama sepeda motor, ke moda transportasi umum yang memenuhi standar keselamatan untuk mudik," kata Erick dalam keterangan resminya, Selasa (14/3).
Baca juga: Cara Daftar Mudik Gratis Kemenhub
Menteri BUMN menyampaikan program mudik gratis bersama yang digelar puluhan BUMN akan diberangkatkan dari berbagai titik-titik, baik di terminal, stasiun, maupun pelabuhan.
"Program mudik bersama juga akan mengurangi kemacetan dan risiko kecelakaan para pemudik di jalan raya," ucapnya.
Baca juga: Menhub Imbau Pemudik Manfaatkan Mudik Gratis 2023 Ketimbang Naik Motor
Erick menyampaikan program mudik gratis bersama BUMN tahun ini dipimpin PT Jasa Raharja. Armada bus dari Jakarta akan diberangkatkan pada 18 April dari Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta. Sedangkan, untuk moda transportasi kereta api, akan diberangkatkan dari Stasiun Pasar Senen, Jakarta, pada 15 dan 16 April 2023.
"Kami berharap masyarakat dapat memanfaatkan program ini untuk bisa mudik dengan aman dan nyaman bersama keluarga tercinta," pungkasnya.
Sementara itu, selain BUMN, berbagai instansi dan pemerintah daerah juga sudah mulai mengumumkan informasi terkait program mudik gratis untuk Lebaran 2023. Tak hanya untuk orang, mudik gratis juga diadakan untuk mengangkut kendaraan seperti sepeda motor.
(Z-9)
Kementerian Perhubungan (Kemenhu) menyediakan 75 unit bus untuk mengangkut 3.090 penumpang dan 2 unit truk untuk mengangkut 60 sepeda motor.
KEMENTERIAN Perhubungan (Kemenhub) menyelenggarakan mudik gratis Natal dan Tahun Baru 2025/2026. Berikut link dan cara daftar mudik gratis natal dan tahun baru dari Kemenhub
Kemenhub menyiapkan kuota mudik gratis dengan total 33.039 penumpang dan 5.628 sepeda motor melalui moda darat, kereta api, dan laut pada periode libur Nataru.
Jenama produk kecantikan di bawah naungan ParagonCorp, Oh My Glam (OMG) sukses menggelar Program Mudik Gratis pada Lebaran lalu.
WAKIL Ketua MPR Abcandra Muhammad Akbar Supratman didampingi Wakil Bupati Donggala Taufik M Burhan, melepas ratusan santri usai libur Lebaran.
Sebagian mereka adalah para mahasiswa dan perantau pedagang kecil atau pekerja swasta. Dengan mendaftarkan diri ikut mudik gratis bisa menghemat biaya perjalanan atau ongkos angkutan.
KOLABORASI lintas BUMN dan pemangku kepentingan menjadi kunci dalam mempercepat pemulihan masyarakat pascabencana banjir yang melanda Aceh.
Dia mengatakan industri pertahanan dalam negeri, misalnya PT Pindad, saat ini mampu memproduksi peluru-peluru kaliber kecil misalnya yang berukuran 5,56 mm dan 7,62 mm.
Pemerintah bersiap melakukan intervensi strategis di sektor tekstil nasional menyusul kolapsnya PT Sri Rejeki Isman Tbk (Sritex), salah satu pemain terbesar industri tekstil.
CEO Danantara Rosan Perkasa Roeslani mengungkapkan pemerintah tengah mengkaji pembentukan badan usaha milik negara (BUMN) di sektor tekstil.
ANGGOTA Komisi VI DPR RI dari Fraksi Partai NasDem Asep Wahyuwijaya menilai, inisiatif pemerintah untuk mendirikan BUMN tekstil merupakan langkah yang tepat dan strategis.
Kritik Prabowo itu khususnya ditujukan pada direksi dan komisaris perusahaan pelat merah yang mencatatkan kerugian namun tetap meminta tantiem atau bonus.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved