Headline
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Kumpulan Berita DPR RI
Menteri BUMN Erick Thohir meminta seluruh insan BUMN untuk menempatkan pelanggan sebagai pertimbangan utama dalam setiap keputusan bisnis.
"Seluruh insan BUMN harus menempatkan pelanggan sebagai vocal point atau pertimbangan utama dalam setiap keputusan bisnis," ujar Erick dalam sambutannya melalui video yang ditayangkan dalam acara Telkom CX Summit 2022 yang diikuti secara virtual, Rabu (12/10).
Menurut Erick hal itu penting karena tanpa adanya loyalitas pelanggan, bisnis apa pun akan sulit berjalan secara berkelanjutan, tidak terkecuali BUMN.
Pandemi covid-19 telah memberikan perubahan pada gaya hidup masyarakat sehingga menuntut perusahaan untuk beradaptasi dengan cepat.
Erick mengatakan perusahaan yang mampu menawarkan solusi yang tepat dan cepat, kemudahan untuk dijangkau, serta komunikasi yang mampu menciptakan kepercayaan dari pelanggan cenderung lebih mampu bertahan di tengah ketatnya kompetisi pascadisrupsi akibat pandemi covid-19.
Dia menilai budaya kerja yang mumpuni serta karakterisasi yang progresif dapat menjadi fondasi bagi BUMN dalam membuat keputusan bisnis yang berpusat pada pengalaman pelanggan.
Erick pun meminta kepada para BUMN untuk menjadikan pelanggan sebagai inspirasi dalam berinovasi dan beradaptasi.
Dengan demikian, kata dia, bisnis yang dijalankan bukan hanya berfokus pada kompetisi, tetapi juga pada kepuasan pelanggan melalui penerapan kerangka berpikir yang benar serta meningkatkan kapasitas talenta BUMN. "Saya optimistis Indonesia bisa mewujudkan visi sebagai service country pada tahun 2045 dengan perusahaan-perusahaan yang memiliki daya saing global, bench marking global," kata dia.
Secara khusus, Erick turut meminta kepada Telkom Group untuk bersama-sama mewujudkan cita-cita tersebut dengan menempatkan pelanggan sebagai sumber inspirasi dari berbagai bentuk adaptasi serta inovasi perusahaan.
"Semoga agenda Telkom Customer Experience (CX) Summit tahun ini dapat berjalan lancar dan produktif," kata dia. (Ant/OL-12)
Tidak perlu adanya Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) ataupun yang saat ini diusulkan diubah menjadi Lembaga BUMN setelah adanya Badan Pengelola Investasi (BPI) Danantara.
Regulasi telah membagi peran antara Kementerian BUMN dan Danantara, namun praktik di lapangan justru memunculkan kebingungan arah kebijakan.
Pembentukan Danantara memantik wacana penghapusan Kementerian BUMN. Jika benar terjadi, kementerian ini akan “turun status” menjadi badan, sebuah langkah yang diperkirakan mengubah peta pengawasan sekaligus arah bisnis perusahaan pelat merah.
Pengamat BUMN dari Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Indonesia Toto Pranoto menanggapi kemungkinan Kementerian BUMN diturunkan statusnya menjadi badan.
Pemerintah memberi sinyal bakal mengubah status Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN) menjadi badan.
Isu pembubaran Kementerian Badan Usaha Milik Negara (BUMN). Ada juga wacana peleburan Kementerian BUMN ke BPI Danantara.
Ketua Umum PSSI, Erick Thohir, menegaskan bahwa FIFA Series 2026 merupakan panggung krusial bagi perkembangan skuat Garuda, terutama di bawah arahan pelatih kepala baru, John Herdman.
Misi John Herdman memutus kutukan juara sekaligus menghapus memori kelam kegagalan Shin Tae-yong di Piala ASEAN 2024.
nam kali melangkah ke partai puncak, enam kali pula Garuda harus puas hanya menyentuh medali perak.
KETUA Umum PSSI, Erick Thohir, mengharapkan dukungan dari seluruh elemen sepak bola nasional usai PSSI resmi memperkenalkan John Herdman sebagai pelatih tim nasional Indonesia.
Jakarta, Herdman menyampaikan pandangannya. Ia melihat tekanan menjadi pelatih timnas Indonesia bukan sebagai masalah besar, melainkan sebagai sebuah keistimewaan.
Prestasi gemilang yang ditorehkan kontingen Indonesia pada ajang SEA Games 2025 Thailand tidak hanya menjadi catatan sejarah olahraga nasional.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved