Headline
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Kumpulan Berita DPR RI
BANK Mandiri secara aktif terus melakukan ekspansi dengan mempercepat transformasi digital. Selain untuk menghadirkan nilai tambah, transformasi digital juga bertujuan agar seluruh kebutuhan transaksi nasabah dapat terpenuhi secara cepat, mudah, dan andal.
Tidak hanya untuk nasabah ritel, tetapi juga untuk nasabah korporasi maupun institusi pemerintah.
Dalam mewujudkan hal tersebut, Bank Mandiri telah menghadirkan Kartu Kredit Pemerintah Domestik (KKP Domestik) untuk mendukung sistem pembayaran yang digunakan dengan channel dalam negeri dan menjadi solusi pembayaran belanja pemerintah pusat dan daerah.
Produk keuangan ini juga telah diresmikan oleh Presiden Republik Indonesia Joko Widodo pada Agustus 2022 lalu yang diinisiasi oleh Kementerian Koordinator Bidang Kemaritiman dan Investasi (Kemenko Marves) Republik Indonesia, Bank Indonesia, serta Himpunan Bank Milik Negara (Himbara).
Dalam peresmian KKP Domestik untuk Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah, Presiden Joko Widodo menekankan bahwa KKP Domestik dapat meningkatkan kelas serta kapabilitas jutaan UMKM di Indonesia melalui digitalisasi pembayaran atas pembelian barang dan jasa pemerintah pusat maupun daerah.
Inisiatif tersebut juga menjadi wujud komitmen Gerakan Bangga Buatan Indonesia (GBBI) tidak hanya dari sisi pembelanjaan produk barang dan jasa saja, namun dari aspek sistem pembayaran.
“Sebagai bentuk dukungan modernisasi transaksi Pemerintah peran Bank Mandiri bersama BPD Bali bersinergi untuk menghadirkan layanan pembayaran secara cashless untuk Pemerintah Daerah wilayah Bali dalam mengelola likuiditas keuangan negara melalui sistem pembayaran nasional," ujar Regional CEO Wilayah Bali dan Nusa Tenggara Bank Mandiri Hendra Wahyudi dalam keterangan resmi, Kamis (22/9).
"Sinergi ini diharapkan mampu memperluas ekosistem lokal yang dilengkapi oleh 20,3 juta merchant yang tersebar diseluruh Indonesia menggunakan QR Indonesian Standard (QRIS),” jelas Hendra Wahyudi.
“Penggunaan KKP Domestik melalui Livin’ dapat memudahkan Satuan Kerja Pemerintah Daerah dalam melakukan belanja operasional ataupun belanja perjalanan dinas, untuk system monitoring dan expense analysis dengan Mandiri Cash Management 2.0 by KOPRA”, terangnya. (
Direktur Utama Bank Jakarta Agus H Widodo sebagai Ketua Umum Asbanda periode 2025–2029, menggantikan Yuddy Renaldi, mantan Direktur Utama Bank BJB.
PEMERINTAH menjanjikan bantuan subsidi upah (BSU) bagi para pekerja, termasuk kepada pekerja Badan Pemusyawaratan Desa (BPD) senilai Rp600 ribu.
Transformasi digital yang efektif di lingkungan BPD akan meningkatkan kualitas layanan, memperluas inklusi keuangan, serta mendukung pertumbuhan ekonomi daerah.
PENJABAT (Pj) Bupati Deiyai Elimelek Edowai meminta seluruh perangkat desa atau kampung di Kabupaten Deiyai memahami dengan baik regulasi tata kelola anggaran desa atau kampung
MENYIKAPI potensi Bank Perekonomian Rakyat/Syariah (BPR/BPRS) bangkrut, Otoritas Jasa Keuangan (OJK) melakukan sejumlah langkah, selain terkait tata kelola berpotensi fraud.
Bank DKI mencatatkan penyaluran KUR pada 2022 sebesar 100% dari kuota atau sebesar Rp1,15 triliun kepada kurang lebih 6.023 pelaku usaha UMK dan Mikro.
DAMARA Estate Jimbaran Hijau, pengembangan hunian premium oleh Greenwoods Group bekerja sama dengan Jimbaran Hijau, secara resmi menjalin kolaborasi strategis dengan Banyan Group.
BALI Indonesia meraih Peringkat 1 World’s Best Destination 2026, dalam ajang bergengsi Travelers’ Choice Awards: Best of the Best oleh TripAdvisor.
BALI tetap menjadi destinasi papan atas pariwisata dunia walau diterpa berbagai isu seperti sampah, kemacetan, serta isu sepinya turis.
Meski secara konsisten masuk dalam jajaran sepuluh besar setiap tahunnya, ini adalah kali pertama Bali menempati posisi puncak dalam sejarah penilaian TripAdvisor.
Penetapan status tersangka terhadap Kepala Kantor Wilayah Badan Pertanahan Nasional (BPN) Provinsi Bali, I Made Daging, kini memasuki babak pengujian hukum.
Kementerian Lingkungan Hidup (LH) menjadikan Bali sebagai pioneer penanganan sampah plastik. KLH menilai jika Bali lebih progresif dan proaktif dalam menangani sampah plastik sekali pakai.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved