Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
DIREKTUR Utama PT Jasamarga Manado-Bitung George Manurung mengatakan kelanjutan penyelesaian konstruksi tol Manado-Bitung, Sulawesi Utara (Sulut) di seksi II menelan anggaran sekitar Rp500 miliar.
"Progres fisiknya khusus seksi II telah mencapai 83 persen," sebut Manurung di Manado, Sulawesi Utara, dikutip dari Antara.
Hingga kini, kata dia, kemajuan pembangunan konstruksi di seksi II ini masih menyisakan 17 persen dan nantinya tersambung secara utuh khusus seksi IIA dan IIB pada Juni mendatang.
"Jadi pada bulan Juni nantinya kami menargetkan pembangunan Tol Manado-Bitung seksi II ini sudah tersambung semuanya, kita berupaya maksimal," katanya.
Manurung belum bisa memastikan apakah setelah Tol Manado-Bitung mulai seksi I dan seksi II terhubung, tol sepanjang 39,9 kilometer tersebut akan dioperasionalkan secara utuh mulai Gerbang Tol Manado hingga Bitung.
Baca juga : Citilink Layani Penerbangan Padang-Medan Empat Kali dalam Sepekan
"Kita bangun dulu, bila sudah selesai kewenangan dari Kementerian PUPR untuk meninjau kelayakannya sebelum dioperasionalkan," sebutnya.
Dia pun berharap warga mendukung penuh pelaksanaan pembangunan Tol Manado-Bitung karena diyakini akan memberikan dampak berantai peningkatan pertumbuhan ekonomi dan kesejahteraan masyarakat.
Sebelumnya Presiden Joko Widodo telah meresmikan pengoperasian Tol Manado-Bitung sepanjang 26 kilometer dari total bentangan 39,9 kilometer mulai Gerbang Tol Manado dan keluar di Gerbang Tol Kauditan.
Tahun ini direncanakan tol terpanjang di Sulawesi itu akan dioperasionalkan secara penuh untuk menopang Kawasan Ekonomi Khusus Bitung, Pelabuhan Bitung, hingga Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Pariwisata Likupang, Kabupaten Minahasa Utara. (Ant/OL-7)
Emosi yang tidak stabil saat macet sering kali memicu pengemudi bertindak agresif, seperti bermanuver zigzag atau menyalip melalui bahu jalan.
Kendaraan yang bergerak menuju wilayah timur Trans Jawa masih terlihat cukup tinggi yakni sebanyak 40.904 kendaraan.
INDONESIA Investment Authority (INA) berkomitmen bukan hanya sebagai penyedia modal, melainkan juga sebagai agen perubahan tata kelola dan operasional di proyek-proyek strategis.
Pembukaan fungsional ruas tol Sibanceh Seksi 1 ini diharapkan menjadi jalur vital untuk distribusi bantuan kemanusiaan dan mempercepat waktu tempuh kendaraan tanggap darurat.
Ia menjelaskan, saat ini belum terdapat jalur alternatif arteri karena kawasan sekitar masih tergenang.
Pembangunan Tol Layang Cikunir-Karawaci senilai Rp37 triliun diharapkan membuka ribuan lapangan kerja dan meningkatkan konektivitas Jabodetabek.
Tinggi gelombang antara 1,25-2,5 meter (sedang) berpeluang terjadi di perairan Laut Sulawesi, perairan utara Sulawesi Utara, dan perairan Kabupaten Minahasa Utara.
BADAN Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengeluarkan peringatan prakiraan cuaca terkait potensi cuaca ekstrem di sembilan kabupaten dan kota di Provinsi Sulawesi Utara.
SEBANYAK 16 orang dilaporkan meninggal dunia akibat banjir bandang yang melanda Kabupaten Kepulauan Siau Tagulandang Biaro (Sitaro), Provinsi Sulawesi Utara, pada Senin (5/1) dini hari.
MENTERI Agama Nasaruddin Umar menghadiri Perayaan Natal di Gereja Katedral Hati Tersuci Maria, Manado, Rabu (24/12). Kehadirannya sekaligus menegaskan komitmen pemerintah
Wakil Menteri Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal Ariza Patria meluncurkan penyalaan listrik desa selama 24 jam bagi empat pulau terluar dan terdepan di Sulawesi Utara.
"Bibit Siklon Tropis 93W terbentuk pada 28 November 2025 pukul 19.00 WIB di wilayah Samudera Pasifik Utara (timur laut Pulau Papua),"
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved