Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
MENTERI Pertanian (Mentan) Syahrul Yasin Limpo memberi perhatian serius terhadap upaya pengentasan daerah rentan rawan pangan agar masyarakat dapat memenuhi kebutuhan pangan secara merata.
Kepala Badan Ketahanan Pangan, Kementerian Pertanian (Kementan), Agung Hendriadi, menyatakan bahwa melalui upaya pengentasan rentan rawan pangan ini diharapkan masyarakat mampu memenuhi kebutuhan pangannya secara mandiri dan juga meningkatkan pendapatan keluarga petani.
"Kami harap melalui kegiatan ini ada tambahan pendapatan sehingga kesejahteraan petani meningkat. Jadi bukan hanya kegiatan menanam, tapi harus bisa meningkatkan pendapatan" tegas Agung saat mengunjungi Gabungan Kelompok Tani (Gapoktan) Sido Lestari di Desa Bendungrejo, Kecamatan Ngablak, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah, Rabu (9/9).
Ketua Gapoktan Sido Lestari Taryono mengungkapkan bahwa kelompoknya tengah mengelola lahan sayuran dan ternak domba. "Saat ini kami memiliki 82 ekor domba yang ditempatkan di kandang kelompok," ujar Taryono.
Lebih lanjut dia menjelaskan, kotoran dari domba tersebut dijadikan pupuk kandang untuk kebutuhan lahan sayuran. Begitu pula urin dari domba tersebut dimanfaatkan sebagai pupuk organik.
Selain beternak domba, Taryono menyebut kelompoknya juga melakukan kegiatan menanam sayuran seperti cabai, tomat, terong, brokoli, sawi, kubis dan selada pada lahan seluas 3 hektare.
"Saat ini untuk suplai air dari bawah kami lakukan secara swadaya, kedepan kami targetkan bisa membeli pompa air" ungkapnya.
Pada kesempatan tersebut, Agung juga mentargetkan di akhir tahun ini jumlah domba dapat meningkat menjadi 150 ekor.
"Saya tekankan lagi bahwa bantuan pemerintah ini harus ada tambahan pendapatan, melalui penambahan jumlah ternak maupun luas lahan, sehingga kesejahteraan meningkat," pungkas Agung.
Kepala Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Magelang, Romza menyatakan bahwa pihaknya akan terus melakukan pengawalan agar bantuan yang diterima dapat terus berkembang dan berkelanjutan.
Dia juga menyampaikan terima kasih atas adanya bantuan tersebut, dengan harapan masyarakat di wilayahnya memiliki ketahanan pangan yang kuat.
"Pelaksanaan kegiatan pengentasan rentan rawan pangan ini akan kami pantau terus, dan harapannya mampu mengangkat kesejahteraan petani dan masyarakat di wilayah ini," ujar Romza. (OL-09)
SERANGAN organisme pengganggu tanaman (OPT) atau hama tikus yang semakin masif di Kabupaten Indramayu, Jawa Barat, memaksa para petani mengambil langkah ekstrem.
Studi terbaru mengungkap masa depan budidaya alpukat di India. Meski permintaan tinggi, perubahan iklim dan emisi karbon mengancam keberlanjutan panen.
Perdana Menteri Kanada Mark Carney bertemu Presiden Xi Jinping di Beijing. Kunjungan pertama dalam 8 tahun ini menjadi titik balik hubungan kedua negara.
Kalau kita kelompokkan petani pangan, persentase petani yang di atas 55 tahun jauh lebih besar.
Menlu RI Sugiono menegaskan komitmen Indonesia-Turki memperkuat kerja sama industri, produk halal, dan pertanian saat bertemu Presiden Erdogan di Istanbul.
Di sektor pertanian, penerapan pertanian organik dan sistem pertanian yang berkelanjutan menjadi pilihan utama.
SERANGAN organisme pengganggu tanaman (OPT) atau hama tikus yang semakin masif di Kabupaten Indramayu, Jawa Barat, memaksa para petani mengambil langkah ekstrem.
Mak Comblang Project, sebuah inisiatif yang bertujuan mempertemukan langsung petani dengan dapur MBG.
Kehadiran personel TNI dan dukungan pemerintah provinsi memberikan suntikan semangat baru bagi petani serta pemerintah daerah, terutama di tengah tantangan keterbatasan fiskal.
Kementan memulai tahap rehabilitasi lahan sawah pascabencana di sejumlah wilayah Sumatra.
KENAIKAN Nilai Tukar Petani (NTP) periode 2025 yang dirilis Badan Pusat Statistik (BPS) dinilai tidak langsung cerminkan petani semakin sejahtera.
Pupuk bersubsidi kini lebih murah dan mudah ditebus. HET turun 20%, petani Garut sudah bisa tebus pupuk sejak awal 2026.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved