Headline
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Kumpulan Berita DPR RI
DIREKTUR Jenderal Pajak Kementerian Keuangan Suryo Utomo meminta kepada seluruh jajarannya untuk mengelola fungsi perpajakan sebagai budgeter dan regulerend secara baik.
Penerimaan perpajakan menjadi penting untuk membiayai belanja pemerintah dan melindungi aspek ekonomi agar ekonomi nasional tumbuh menjadi keniscayaan.
"Pemahaman ini yang mesti terus kita bangun sehingga mewujudkan Indonesia yang adil dan sejahtera," ucap Suryo melalui pidatonya dalam memperingati hari pajak, Selasa (14/7).
Ia menguraikan, penerimaan pajak hingga semester I 2020 masih mengalami tekanan berat akibat pandemi covid-19.
Tercatat, total penerimaan pajak non Pajak Penghasilan (PPh) migas mencapai Rp513,65 triliun atau 44,02% dari yang ditargetkan dalam Perpres 72/2020 tentang Perubahan atas Peraturan Presiden Nomor 54 Tahun 2020 tentang Perubahan Postur dan Rincian Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara Tahun Anggaran 2020.
Angka itu menunjukkan pertumbuhan yang terkontraksi hingga 10,53% atau minus 12,01% bila digabung dengan penerimaan PPh migas.
Melemahnya perekonomian akibat pandemi, kata Suryo, akan terlihat nyata pada pelambatan pertumbuhan ekonomi di triwulan II 2020. Diprediksi pelambatan akan cukup dalam dan berdampak pada penerimaan dari sisi pajak.
Itu juga sejalan dengan fungsi regulerend yang diemban pajak melalui pemberian stimulus perpajakan untuk menahan pelambatan ekonomi.
Berbagai fasilitas kebijakan perpajakan diharapkan mampu meringankan beban pelaku ekonomi di tengah pandemi.
"Selain mengawal penerimaan pajak, kita juga diharapkan mampu untuk memonitor implementask kebijakan pemerintah tersebut. Mari kita pastikan bersama bahwa wajib pajak yang berhak mendapatkan fasilitas tersebut menggunakannya sehingga tercapai tujuan dari kebijakan tersebut," ujar Suryo.
Baca juga: Pemerintah Butuh Gagasan Ekonomi yang Lebih Kreatif
Ia menyadari tantangan kerja ke depan tidak akan mudah. Untuk itu diperlukan langkah-langkah dan cara keja yang tidak biasa guna menghadapi berbagai tantangan tersebut. Ditjen Pajak, kata Suryo, harus selalu berkomitmen untuk mereformasi perpajakan mulai dari proses bisnis, organisasi hingga pengelolaan sumber daya manusia.
Salah satu yang telah dilakukan ialah melalui penerapan proses bisnis baru untuk memperluas basis pajak melalui perubahan tugas dan fungsi Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama.
Sejak 1 Maret 2020 terjadi perubahan kerja dan struktur organisasi pada KPP. Dengan demikian, struktur organisasi kantor pusat dan kantor wilayah Ditjen Pajak akan mengalami perubahan.
"Tugas dan fungsi kanwil DJP diperkuat sehingga dapat memberikan bimbingan kepada unit di bawahnya dengan lebih optimal. Sebagai bagian penting dari organisasi, penataan SDM juga terus dilakukan menyesuaikan kebutuhan perubahan cara kerja dan struktur organisasi yang ada," imbuh Suryo.
"Para pegawai DJP harus mempunyai pemahaman atau pengalaman yang lengkap terkait organisasi melalui pola mutasi dan jenjang karir yang jelas. Penataan kembali cara kerja, struktur organisasi dan pengelolaan SDM merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari upaya pembangunan coretax system yang menjadi tulang punggung administrasi perpajakan yang baru untuk mewujudkan cita-cita reformasi perpajakan yang kita usung, yaitu organisasi yang kredibel dan akuntabel," pungkas dia. (A-2)
KEMENTERIAN Keuangan (Kemenkeu) merespons kabar yang menyebut Wakil Menteri Keuangan Thomas Djiwandono digadang-gadang mengisi posisi Deputi Gubernur Bank Indonesia (BI).
(KPK) menduga uang kasus suap pajak turut mengalir ke oknum di Direktorat Jenderal Pajak Kementerian Keuangan (Kemenkeu).
Anggota DPR RI menyebut kasus suap korupsi yang melibatkan pegawai Direktorat Jenderal Pajak harus menjadi momentum bagi Kementerian Keuangan melakukan bersih-bersih.
KPK melakukan penelusuran penerimaan uang suap ke pejabat di Ditjen Pajak.
Budi enggan memerinci sosok yang tengah dibidik oleh penyidik. KPK sedang mencari keterlibatan pihak lain yang diduga memiliki peran dalam pengurangan pajak ini.
Rudianto menilai tindakan tegas dari Aparat Penegak Hukum (APH) sangat krusial di tengah upaya Presiden Prabowo Subianto meningkatkan penerimaan negara.
Ditargetkan, hingga akhir September, penyaluran berbagai bantuan bisa terus ditingkatkan hingga secara total menyentuh Rp100 triliun.
Pasien covid-19 sembuh di Indonesia menjadi 164.101 orang setelah ada penambahan sebanyak 3.036 orang
Terkait perintah Presiden Jokowi dalam penanganan covid-19 di 8 provinsi prioritas, Satuan Tugas Penanganan Covid-19 melakukan berbagai upaya menekan kasus tersebut
Satuan Tugas Penanganan Covid-19 menyampaikan penting dan diperlukan sinergitas antar daerah terutama yang bersebelahan wilayah dalam penanganan Covid-19.
Satuan Tugas Penanganan Covid-19 mencatat 23 Kabupaten/Kota di Indonesia masih konsisten berada di zona berisiko tinggi atau zona merah.
Hari ini, pasien covid-19 sembuh menjadi 161.065 setelah ada penambahan sebanyak 2.660 orang. Selanjutnya untuk kasus meninggal menjadi 8.965 dengan penambahan 124.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved