Headline

Indonesia optimistis IEU-CEPA akan mengerek perdagangan hingga Rp975 triliun.

Fokus

Tiga sumber banjir Jakarta, yaitu kiriman air, curah hujan, dan rob.

‘Possessor’ Raih Hadiah Utama di Festival Film Gerardmer

Adiyanto
01/2/2021 13:53
‘Possessor’ Raih Hadiah Utama di Festival Film Gerardmer
Pemeran film Possessor Chris Abbott, Andrea Riseborough dan Sutradara Brandon Cronenberg (kanan) di Sundance Film Festival(Ernesto Distefano/Getty Images/AFP)

SUTRADARA asal Kanada Brandon Cronenberg,  putra pembuat film horor David Cronenberg,  meraih penghargaan tertinggi dalam festival film fantasi dan horor, Gerardmer, Minggu (31/1). Di ajang tersebut, skor film itu yang digarap Jim Williams juga meraih penghargaan.

Cronenberg memenangkan Grand Prize di festival itu lewat film karyanya yang berjudul Possessor. Film ini berkisah tentang pembunuh kerah putih yang mengendalikan orang lain untuk melaksanakan titahnya.

Film ini juga ditampilkan di Sundance Film Festival yang mulai digelar Sabtu (30/1). Festival yang biasanya diadakan di Prancis timur itu berlangsung secara online tahun ini karena pandemi virus korona.

Dalam Possessor, pembunuh bayaran Tasya Vos (Adrea Riseborough) menggunakan implan otak untuk mengendalikan Colin Tate, diperankan oleh Christopher Abbott. Dia diperalat untuk membunuh seorang pemimpin perusahaan, tetapi tidak berjalan sesuai rencana.

Di ajang ini, juri festival juga memberikan hadiah utama kepada sutradara Jerman, Michael Venus lewat film Sleep dan kepada dua bersaudara asal Prancis, Ludovic dan Zoran Boukherma untuk  film Teddy. Sedangkan La Nuee (awan) karya sutradara Prancis lainnya,  Just Philippot, memenangkan penghargaan publik dan kritikus.

Gerardmer adalah festival film Prancis pertama yang digelar setiap tahun. Untuk edisi 2021, festival ini memamerkan 30 film. (AFP/M-4)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Adiyanto
Berita Lainnya