Headline
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Kumpulan Berita DPR RI
DUA hotel mewah di Bali kembali mengharumkan nama Indonesia di kancah internasional. Desa Potato Head di Seminyak dan Mandapa, a Ritz-Carlton Reserve di Ubud berhasil masuk dalam daftar The World’s 50 Best Hotels 2025, ajang penghargaan bergengsi yang menyoroti destinasi perhotelan terbaik di seluruh dunia.
Dalam daftar yang diumumkan di London, Inggris, Desa Potato Head menempati posisi ke-18, sementara Mandapa berada di urutan ke-50. Keduanya menjadi satu-satunya perwakilan Indonesia dalam daftar yang disusun The World’s 50 Best Hotel Academy, lembaga beranggotakan 800 pakar industri perhotelan, termasuk jurnalis perjalanan dan pelaku bisnis perhotelan dari 13 wilayah di seluruh dunia.
Peringkat pertama tahun ini diraih Rosewood Hong Kong, yang mengungguli Four Seasons Bangkok at Chao Phraya River di posisi kedua dan Capella Bangkok di peringkat ketiga. Hotel mewah 65 lantai di kawasan Kowloon tersebut dikenal dengan layanan kelas dunia serta desain elegan hasil karya desainer Taiwan, Tony Chi.
“Ini adalah kejutan dan kehormatan besar bagi kami. Tim di Rosewood Hong Kong bekerja dengan penuh semangat dan dedikasi terhadap dunia perhotelan serta kecintaan terhadap kota Hong Kong,” ujar Angus Pitkethley, Direktur Penjualan dan Pemasaran Rosewood Hong Kong.
Emma Sleight, Kepala Konten The World’s 50 Best Hotels, menyebut daftar tahun ini sebagai “perayaan sejati properti terbaik dari 22 destinasi di enam benua.” Ia menambahkan, “Posisi Rosewood Hong Kong di peringkat pertama semakin menegaskan dominasi Asia sebagai destinasi unggulan wisata mewah dunia.”
Memang, Asia mendominasi daftar tahun ini. Selain Hong Kong dan Thailand, sejumlah hotel di Jepang, Singapura, dan Indonesia turut masuk dalam peringkat. Dari kawasan Timur Tengah, Atlantis The Royal di Dubai menempati posisi keenam, sementara Capella Sydney menjadi yang terbaik di Oseania di posisi ke-12.
Kehadiran Desa Potato Head dan Mandapa di daftar ini memperkuat posisi Bali sebagai destinasi wisata kelas dunia. Tidak hanya karena keindahan alamnya, tetapi juga pengalaman menginap yang berstandar internasional. (CNN/Z-2)
Bencana hidrometeorologi kembali terjadi di Kabupaten Tabanan. Sebuah rumah warga di Banjar Kuwum Ancak, Desa Kuwum, dilaporkan ambruk setelah dihantam air bah.
DAMARA Estate Jimbaran Hijau, pengembangan hunian premium oleh Greenwoods Group bekerja sama dengan Jimbaran Hijau, secara resmi menjalin kolaborasi strategis dengan Banyan Group.
BALI Indonesia meraih Peringkat 1 World’s Best Destination 2026, dalam ajang bergengsi Travelers’ Choice Awards: Best of the Best oleh TripAdvisor.
BALI tetap menjadi destinasi papan atas pariwisata dunia walau diterpa berbagai isu seperti sampah, kemacetan, serta isu sepinya turis.
Meski secara konsisten masuk dalam jajaran sepuluh besar setiap tahunnya, ini adalah kali pertama Bali menempati posisi puncak dalam sejarah penilaian TripAdvisor.
Penetapan status tersangka terhadap Kepala Kantor Wilayah Badan Pertanahan Nasional (BPN) Provinsi Bali, I Made Daging, kini memasuki babak pengujian hukum.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved