Headline
BEI sempat hentikan sementara perdagangan karena IHSG terkoreksi 8%.
BEI sempat hentikan sementara perdagangan karena IHSG terkoreksi 8%.
Kumpulan Berita DPR RI
LAGA pekan ke-18 Liga Championship 2025/2026 Persiku Kudus vs Persipura Jayapura Jumat (30/1) di Stadion Wergu Wetan bagaikan pertandingan langit dan bumi, namun Laskar Macan Mura berada di urutan 7 klasmen tidak gentar menghadapi Mutiara Hitam berada di posisi 3.
Bagi Persiku Kudus yang saat ini berada di paoan tengah klasmen sementara, pertandingan penutup putaran pertama Liga Championship 2025/2026 menghadapi tim papan atas Persipura Jayapura Jumat (30/1) di Stadion Wergu Wetan Kudus akan menjadi tantangan tersendiri l, mengingat posisi yang cukup jauh bagaimana langit dan bumi.
Laga lanjutan pejan ke-18 Persiku Kudus vs Persipura Jayapura diperkirakan akan menarik karena tuan rumah dipastikan akan ngotot untuk dapat meraih poin penuh untuk tetap kokoh di urutan 7, sementara tim tamu juga berusaha memenangi pertandingan mencapai puncak klasmen yang kini dipegang Barito Putra yang memiliki 36 poin.
Berdasarkan data klasmen Liga Championship, Persiku Kudus berjuluk Laskar Macan Muria saat ini berada di urutan 7 mengantongi 15 poin dari 17 kali tanding dengan 4 kali menang, 3 kali seri dan 10 kali kalah, Sedangkan Persipura Jayapura berjuluk Mutiara Hitam berada di urutan 3 memiliki 34 poin dari 17 tanding dengan 10 kali menang, 4 kali seri dan 3 kali kalah.
"Kita optimis dapat menghadapi Persipura Jayapura besok Sabtu (29/1) dengan melakukan berbagai persiapan termasuk evaluasi dari pertandingan sebelumnya," kata Pelatih Persiku Kudus Bambang Pujo Sumantri.
Bermodal mampu menahan imbang tum papan atas Kendal Tornado FC 0-0 pada pertandingan tandang pekan lalu dan sebelumnya menaklukkan Persiba Balikpapan 2-1, menjadikan optimisme bagi Laskar Macan Muria optimis untuk dapat mengimbangi permainan Mutiara Hitam yang terkenal cukup agresif dengan teknik tinggi.
Selain itu Persiku Kudus yang kini diperkuat oleh sejumlah pemain baru dan strategi baru, menjadikan permainan sulit dibaca oleh lawan, seperti saat di pertandingan terakhir melawan tuan rumah Kendal Tornado FC mengalami kesulitan untuk menembus pertahanan hingga pertandingan berjalan imbang.
Sementara itu Persipura Jayapura yang sudah mulai berangkat ke Kudus sejak Rabu (27/1) juga telah siap untuk menghadapi tuan rumah Persiku Kudus dalam pertandingan penutup putaran pertama Sabtu (30/1) dengan membawa 24 pemain yang siap bertemu di kandang Persiku Kudus.
Pelatih Persipura Rahmad Darmawan mengatakan Mutiara Hitam dalam kondisi siap tempur menghadapi Persiku Kudus sehingga seluruh pemain telah bertolak dari Jayapura."Kita telah dilakukan persiapan matang, baikitu dari segi fisik, taktik maupun mental pemain menghadapi Laskar Macan Muria," ujarnya.
Seluruh pemain yang dibawa dalam kondisi siap bermain, ungkap Rahmad Darmawan, yakni dengan tampil disiplin dan fokus untuk meraih hasil terbaik, sehingga diharapkan dapat memberi banyak opsi dalam menyusun strategi menghadapi Persiku Kudus, karena pertandingan ini menjadi laga penting bagi Persipura untuk menjaga konsistensi dan terus bersaing di papan atas klasemen.
"Doakan semoga kami tiba di Kudus dengan selamat, sehingga masih dapat melakukan persiapan di Kudus sebelum pertandingan," tambahnya. (H-2)
LAGA lanjutan pekan ke-17 Liga Championship 2025/2026 mempertemukan partai derbi Kendal Tornado FC vs Persiku Kudus digelar di Stadion Sriwedari Solo Sabtu (25/1) malam berakhir imbang 0-0.
Laga Liga Championship 2025/2026 antara PSIS Semarang vs Persela Lamongan di Stadion Jatidiri Semarang Sabtu (24/1) berakhir dengan skor 1-0.
PSPS Pekanbaru harus puas ditahan imbang Adhyaksa FC Banten dengan skor 1-1 pada lanjutan Championship 2025-2026.
PSIS Semarang vs Persela Lamongan pada lanjutan Liga Championship Sabtu (24/1) menjadi pertandingan menarik.
Laga pekan ke-16 Liga Championship Kendal Tornado FC vs Persipal Palu berlangsung di Stadion Sriwedari Solo Senin (19/1) malam, berakhir dengan skor 4-0.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved