Headline

PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.

Timnas Spanyol Sewot Lantaran Barcelona Diam-Diam Operasi Lamine Yamal

Dhika Kusuma Winata
12/11/2025 09:26
Timnas Spanyol Sewot Lantaran Barcelona Diam-Diam Operasi Lamine Yamal
Pemain Barcelona Lamine Yamal(Instagram/@lamineyamal)

FEDERASI Sepak Bola Spanyol (RFEF) menunjukkan rasa kecewa terhadap Barcelona setelah mengetahui Lamine Yamal menjalani tindakan medis tanpa pemberitahuan sebelumnya kepada timnas. Akibatnya, Yamal resmi dicoret dari skuad Spanyol untuk lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2026.

Dalam pernyataan resmi pada Selasa (11/11) waktu setempat, RFEF menjelaskan tim medis mereka terkejut dan kecewa ketika mengetahui Yamal telah menjalani prosedur radiofrekuensi invasif pada Senin pagi untuk mengatasi nyeri pada area pubis.

“Prosedur ini dilakukan tanpa pemberitahuan sebelumnya kepada staf medis tim nasional, yang baru mengetahui detailnya melalui laporan yang diterima malam harinya,” tulis federasi dalam pernyataan tersebut.

Federasi menegaskan keputusan untuk melepas Yamal dari skuad La Roja diambil demi menjaga kesehatan pemain. Berdasarkan rekomendasi medis, masa pemulihan pasca prosedur tersebut berkisar antara tujuh hingga sepuluh hari.

Bintang muda Barcelona berusia 18 tahun itu memang bergulat dengan cedera pangkal paha dalam beberapa pekan terakhir dan sebelumnya absen pada rangkaian kualifikasi bulan Oktober lalu.

Spanyol sendiri saat ini memimpin Grup E dengan catatan sempurna memenangi empat laga dari empat pertandingan.

La Roja berpeluang memastikan tiket ke Piala Dunia 2026 di Amerika Serikat, Kanada, dan Meksiko jika mampu mempertahankan performa apik mereka pada dua laga sisa melawan Georgia di Tbilisi pada Minggu (16/11) mendatang dan menjamu Turki di Sevilla pada Rabu (19/11). (AFP/H-4)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Indriyani Astuti
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik