Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
PELATIH timnas Indonesia Patrick Kluivert menantikan memimpin latihan perdana bersama anak-anak asuhnya, setelah baru saja mengumumkan Garuda Calling pertamanya untuk dua laga putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026.
Kluivert, yang resmi menjadi pelatih timnas Indonesia pada 8 Januari, mengumumkan Garuda Calling pertamanya pada Minggu (9/3) dengan memanggil 27 pemain.
Jumlah itu kemudian bertambah menjadi 30 pemain seiring kedatangan tiga nama baru yang dinaturalisasi, yaitu Joey Pelupessy, Dean James, dan Emil Audero.
"Ya sekarang, Anda tahu dengan presentasi semuanya, sangat terorganisir, tetapi sekarang ini semakin nyata dan saya benar-benar
menantikan untuk memulainya dengan para pemain. Masa-masa yang menyenangkan di depan mata," kata Kluivert dalam wawancara yang disiarkan akun YouTube resmi timnas Indonesia, dikutip Kamis (13/3).
"Jadi ya kami telah merencanakan semuanya dengan sempurna. Jadi, saya tidak sabar untuk memulai sesi latihan bersama para pemain dan menghadapi pertandingan," tambah dia.
Tim Garuda sendiri akan menghadapi timnas Australia di Sydney pada 20 Maret dan timnas Bahrain di Jakarta pada 25 Maret pada dua laga putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 terdekat.
Menjelang laga pertamanya melawan Socceroos, Kluivert mengatakan timnya akan berkumpul langsung di Sydney pada Minggu (16/3).
"Di Sydney (para pemain akan berkumpul). Dan para pemain lokal juga akan bergabung," kata Kluivert ketika ditemui awak media setelah dia menghadiri jumpa pers perkenalan Jordi Cruyff kepada publik di Jakarta, Selasa (11/3).
Para pemain timnas yang bermain di Liga 1 sebanyak sembilan pemain kemungkinan akan berangkat lebih dulu mengingat, mereka sudah
merampungkan laga terakhirnya masing-masing pada Rabu (12/3).
Kedatangan pemain dari Liga 1 nantinya akan disusul satu per satu oleh pemain-pemain yang berkarier di liga luar negeri ke Sydney setelah mayoritas dari mereka memainkan laga terakhirnya dengan klub pada Sabtu (15/3) dan Minggu (16/3). (Ant/Z-1)
PSSI mengumumkan ada tujuh jenama yang mengikuti proses tender apparel timnas Indonesia, yaitu Kelme, adidas, Puma, Warrix, Masagi, Riors, dan petahana Erspo.
Bagi John Herdman, Bobby Robson bukan sekadar pelatih, melainkan representasi dari kelas pekerja Inggris Utara yang sukses menaklukkan dunia melalui sepak bola.
Sebelum mendarat di Jakarta, John Herdman telah melanglang buana dari Inggris ke Selandia Baru hingga Kanada.
Indonesia mendapat kepercayaan besar sebagai salah satu dari 11 negara penyelenggara FIFA Series, dengan Jakarta yang dijadwalkan menjadi pusat rangkaian pertandingan.
Jika Indonesia berada di Grup A bersama Korea Selatan, Irak, dan Kirgiztan, maka Tajikistan dan Jepang menghuni Grup C bersama Uzbekistan dan Australia.
Jay Idzes diprediksi akan tetap menjadi jenderal lapangan tengah. Ia akan didampingi oleh Rizky Ridho, yang secara terang-terangan telah dipuji oleh Herdman atas kedewasaan bermainnya.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved