Headline
Pemerintah merevisi berbagai aturan untuk mempermudah investasi.
Hingga April 2024, total kewajiban pemerintah tercatat mencapai Rp10.269 triliun.
DEWA United FC ingin meraup poin penuh kala menghadapi PSBS Biak pada pertandingan pekan ke-17 BRI Liga 1 musim 2024/2025 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Sabtu (28/12).
Menghadapi laga ini, skuat The Banten Warriors tengah dalam performa menanjak. Dewa United tidak pernah kalah pada enam laga terakhir, empat kali menang dan dua kali imbang. Catatan positif ini akan jadi modal apik untuk melawan PSBS. Pelatih Jan Olde Riekerink pun ingin melanjutkan tren positif tersebut.
"Persiapan kami cukup bagus. Beruntung tidak ada pemain yang cedera dan siap bertanding melawan PSBS Biak," kata Jan Olde Riekerink.
"Kami mempersiapkan melawan PSBS sudah lama, mereka berbahaya, bermain dari sayap, setiap minggu kami pasti bertanding dengan tim yang punya kelebihan dan kekurangan,” jelasnya.
Sementara itu pemain tengah Dewa United, Hugo Gomes nampaknya cukup antusias menyambut laga kontra tuan rumah PSBS Biak. Pemain yang akrab disapa Jaja ini dengan tegas menyebut bila kedatangan skuat Banten Warriors di Pulau Dewata adalah untuk meraih poin penuh.
"Kami datang ke sini (Bali) dengan tujuan, meraih kemenangan untuk menutup tahun 2024 ini," kata Jaja.
Lebih lanjut, eks gelandang timnas Brasil U20 ini juga mengungkapkan motivasinya untuk laga LIga 1 itu.
"Motivasi saya tentu bagaimana bisa bermain sebaik mungkin di pertandingan dan pada akhirnya bisa meraih kemenangan," pungkasnya. (Z-9)
Tim Persib Bandung melakukan pawai dari Balai Kota Bandung ke Gedung Sate yang diikuti ribuan warga.
Pada leg pertama di Bandung, Persib mengandaskan perlawanan Madura United dengan kemenangan telak 3-0.
Pelatih Persib Bojan Hodak menyatakan timnya dalam kondisi baik dan termotivasi meraih hasil maksimal di laga perdana.
MESKI hanya mampu bermain imbang, 1-1 melawan Barito Putera, euforia atas pencapaian Persib juara Liga 1 membuat ribuan bobotoh memadati berbagai titik di Kota Bandung, Jumat (9/5) malam.
SETIDAKNYA 3 ribu personel aparat gabungan diterjunkan oleh Polrestabes Bandung untuk mengamankan laga pamungkas antara Persib Vs Persis Solo.
INDONESIA memiliki sejarah panjang kompetisi liga sepak bola, bahkan sejak sebelum merdeka.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved