Headline
. AS kembali memundurkan waktu pemberlakuan tarif resiprokal menjadi 1 Agustus.
. AS kembali memundurkan waktu pemberlakuan tarif resiprokal menjadi 1 Agustus.
Penurunan permukaan tanah di Jakarta terus menjadi ancaman serius.
BINTANG asal Portugal, Cristiano Ronaldo, Jumat (28/8) resmi meninggalkan Juventus dan kembali bergabung dengan klub yang membesarkan namanya, Manchester United. Setelah kepastian 'pulang' ke Old Trafford, Ronaldo mengunggah sebuah pesan perpisahan menyentuh kepada Juventus di akun instagram-nya.
CR-7, julukan Ronaldo, kembali ke Old Trafford dengan sebuah kesepakatan awal senilai 24 juta poundsterling atau sekira Rp474 miliar. Pemain berusia 36 tahun itu mengucapkan rasa terima kasih kepada penggemar Juventus atas dukungan mereka setelah ia menghabiskan tiga musim bersama Bianconeri.
"Hari ini saya pergi dari klub yang luar biasa, terbesar di Italia dan tentunya salah satu yang terbesar di seluruh Eropa Saya memberikan hati dan jiwa saya untuk Juventus dan saya akan selalu mencintai kota Turin sampai hari-hari terakhir saya," tulis Ronaldo.
Ia melanjutkan tifosi Bianconeri selalu menghormati dirinya dan ia menguacapkan terima kasih atas rasa hormat itu dengan berjuang untuk mereka di setiap pertandingan, setiap musim, setiap kompetisi.
"Pada akhirnya, kita semua bisa melihat ke belakang dan menyadari bahwa kita mencapai hal-hal hebat, tidak semuanya yang kita ingin, tetapi tetap saja, kami menulis cerita yang cukup indah bersama. Saya akan selalu menjadi salah satu dari kalian. Kalian sekarang adalah bagian dari sejarah saya, karena saya merasa telah menjadi bagian dari Kalian. Italia, Juve, Turin, tifosi bianconeri, kalian akan selalu ada
di hati saya," ungkap Ronaldo.
Di Juventus, Ronaldo membukukan catatan gol sensasional selama tiga musim dengan mencetak 101 gol dari 134 penampilan. Ronaldo juga membawa pulang trofi, setelah memenangkan Serie A dalam dua musim pertamanya dan mengangkat Coppa Italia musim lalu.
Namun, Ronaldo gagal membantu Juve mencapai target utama mereka yaitu gelar Liga Champions. Dalam tiga musimnya bersama klub, pencapaian terjauh Nyonya Tua di kompetisi klub papan atas Eropa adalah babak perempat final. (Ant/OL-15)
Juventus resmi mengumumkan perekrutan penyerang timnas Kanada, Jonathan David, dari klub Prancis Lille.
Juventus menjadikan Victor Osimhen target utama untuk menggantikan Dusan Vlahovic, yang kontraknya tinggal satu tahun dan belum jelas masa depannya.
Di perempat final Piala Dunia Antarklub, Real Madrid akan berhadapan dengan pemenang laga antara Borussia Dortmund dan Monterrey.
Paul Pogba, gelandang asal Prancis, dilaporkan akan menjalani tes medis pada Sabtu (28/6). Tes medis itu merupakan bagian dari proses kepindahannya ke AS Monaco.
PELATIH Manchester City, Pep Guardiola, mengaku puas melihat performa anak asuhnya saat menghajar Juventus 5-2 di laga terakhir fase grup Piala Dunia Antarklub.
Manchester City berhasil mengalahkan Juventus 5-2 di laga Grup G pada Piala Dunia Antarklub.
Kabar duka itu mengejutkan mengingat Jota baru saja tampil membela Portugal dalam ajang UEFA Nations League dan merayakan kemenangan gelar bersama Ronaldo dan rekan-rekan setim lainnya.
Dalam unggahannya di Instagram resminya, Cristiano Ronaldo mengucapkan rasa dukanya atas meninggalnya Diogo Jota.
MEGABINTANG Portugal, Cristiano Ronaldo, menyatakan bahwa ambisinya belum mengenal batas usai resmi menandatangani perpanjangan kontrak dua tahun bersama klub Arab Saudi, Al Nassr.
PEMAIN sepak bola Cristiano Ronaldo resmi memperpanjang masa baktinya di Al-Nassr hingga 2027 dan memastikan sang megabintang asal Portugal tetap berseragam klub Arab Saudi itu
Cristiano Ronaldo resmi perpanjang kontraknya di Al-Nassr hingga ia berusia 42 tahun.
Cristiano Ronaldo, yang bergabung dengan Al Nassr pada Januari 2023, telah mencetak 99 gol dalam 105 penampilan di semua kompetisi.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved