Tuntas, Renovasi Stadion Manahan

(Dhk/Ykb/R-2)
16/2/2020 05:35
Tuntas, Renovasi Stadion Manahan
Presiden Joko Widodo memberikan sambutan pada Peresmian Stadion Manahan, Solo, Jawa Tengah, Sabtu (15/2/2020).( ANTARA FOTO/Mohammad Ayudha/)

PURNA sudah renovasi Stadion Manahan, Surakarta, Jawa Tengah, salah satu tempat pertandingan Piala Dunia U-20 2021 saat Indonesia menjadi tuan rumah.

Presiden Joko Widodo (Jokowi) meresmikan penggunaan Stadion Manahan, tadi malam, berbarengan dengan laga uji coba Persis Solo melawan 'Maung Bandung' Persib.

Jokowi dengan memakai jaket berlambang Garuda berwarna merah, hadir bersama Ibu Negara Iriana, serta sang cucu, Jan Ethes Srinarendra. "Dengan mengucap Bismillahirrahmanirrahim, dengan Rahmat Tuhan Yang Maha Esa, saya resmikan renovasi dan pengembangan Stadion Manahan Solo," ujar Presiden saat meresmikan.

Renovasi telah dilakukan sejak Agustus 2018. Kini stadion megah itu menampung 20 ribu penonton dengan kursi tunggal. Stasion Manahan telah ditetapkan Federasi Sepak Bola Internasional (FIFA) menjadi satu dari enam stadion penyelenggara pertandingan Piala Dunia FIFA U-20 tahun 2021.

Di bagian lain, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimoeljono mengatakan Stadion Manahan Solo direnovasi dengan anggaran APBN dan menghabiskan dana sekitar Rp301,33 miliar.

Basuki menambahkan, awalnya rencana peresmian Stadion Manahan oleh Presiden Jokowi dilakukan bersamaan dengan peresmian kereta api bandara, pada Sabtu (29/2) atau akhir bulan ini. Namun, kata Basuki, karena bersamaan acara pertandingan persahabatan tim Persis Solo melawan Persib Bandung dalam rangka HUT ke-20 Pasoepati, dan Hari Jadi ke-275 Pemkot Surakarta, Wali Kota Surakarta mengusulkan sekaligus diresmikan.

Sementara itu di Jakarta, kesiapan timnas senior menghadapi dua laga kualifikasi Piala Dunia 2022 terus dilakukan oleh manajer pelatih asal Korsel, Shin Tae-yong. Sebanyak 30 pemain melakoni latihan di Stadion Madya, Senayan, Jakarta, kemarin pagi.

Di pemusatan latihan yang bakal berlangsung hingga 23 Februari itu, Shin memutuskan memanggil dua pemain tambahan yakni Koko Ari (Persebaya), serta Asep Berlian (Madura United). Sedangkan nama Yanto Basna, Firza Andika dan Septian David tak ada dalam rilis baru Tim Garuda.

"Jujur, kedua pemain itu saya nonton langsung. Dua pemain ini cocok dan bersaing," ujar Shin. (Dhk/Ykb/R-2)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Triwinarno
Berita Lainnya