Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
UNTUK mengarungi kompetisi Liga 1 2019, Madura United akan tetap menggunakan 2 venue. Keduanya adalah Stadion Gelora Madura yang terletak di Kabupaten Pamekasan dan Stadion Gelora Bangkalan (SGB).
Hasil verifikasi, seperti yang disampaikan Direktur Utama PT Polana Bola Madura Bersatu (PT PBMB) Ziaul Haq yang mendampingi langsung tim verifikasi, menyebutkan kedua stadion tersebut layak dijadikan homebase Laskar Sape Kerrab dalam kompetisi domestik tertinggi di Tanah Air.
Akan tetapi, pria yang familiar disapa Habib itu menambahkan, meski secara umum terbilang layak untuk dijadikan markas Greg Nwokolo dan kolega, dua stadion tersebut masih mendapatkan catatan yang mesti diselesaikan sebelum kick-off Liga 1 2019.
Kendati masih harus membenahi catatan tersebut, Habib mengaku siap menyelesaikan sesuai dengan deadline yang ditentukan. Agar Madura United bisa langsung menempati stadion itu saat menjamu Bali United FC pada pertandingan pembuka di Liga 1.
Baca juga: Beckham Siap Bela Persib Melawan Borneo FC
“Terdapat beberapa rekomendasi pembenahan terhadap fasilitas stadion. Kami persiapakan sebelum kick-off Liga 1. Rekomendasi tersebut Insya Allah bisa kami penuhi secepatnya. Secara umum, baik Stadion Gelora Madura Pamelingan maupun Stadion Gelora Bangkalan lolos dijadikan homebase Madura United di Liga 1 (2019),” paparnya dilansir dari laman resmi Madura United. Selasa (23/4).
Sejatinya, Madura United memulai petualanagan di persepakbolaan Nasional sejak tahun 2016 dengan mengikuti Torabika Soccer Championship (TSC) 2016. Kala itu, homebase yang digunakan ialah SGB.
Sejak diresmikannya Stadion Gelora Madura di Pamekasan, tim yang sedang dibesut Dejan Antonic ikut serta menggunakan stadion tersebut dan pertandingan debutnya saat menjamu Persija Jakarta. Kala itu, tim ini menang dengan skor 1-0 via gol semata wayang Eric Weeks.
Memasuki musim 2017 hingga 2018, Fachruddin W Ariyanto dan kawan-kawan mendaftarkan kedua stadion tersebut untuk menjadi homebase. Dengan lolosnya verifikasi itu, mengisyaratkan tim ini akan menggunkan kedua stadion tersebut musim ini.
“Sejak 2016, memang dua stadion ini yang kami andalkan. Kami dulu hanya fokus di Bangkalan dan kini kami bisa berbagi antara SGB dan Stadion Gelora Madura ini,” tutupnya. (OL-2)
Persija Jakarta jamu Madura United di SUGBK pada pembuka putaran kedua Super League 2026. Simak debut Alaeddine Ajaraie dan prediksi pertandingannya.
Hingga pekan ke-17, Madura United masih tertahan di peringkat ke-14 klasemen sementara Super League dengan koleksi 17 poin.
Hasil pertandingan Madura United vs Persebaya berakhir 0-1. Gol tunggal Bruno Moreira dan drama dua kartu merah mewarnai Derbi Suramadu yang panas. Simak statistik dan ulasannya.
Madura United berpesta gol saat menjamu Semen Padang dalam lanjutan BRI Super League 2025/2026. Bertanding di Stadion Gelora Madura Ratu Pamelingan
Madura United mencuri satu poin saat menghadapi Arema FC di Stadion Kanjuruhan. Hasil imbang 2-2 mengakhiri catatan dua kekalahan beruntun.
Andre Caldas menegaskan Arema FC akan segera melakukan evaluasi usai ditahan Madura United, terutama dalam mengantisipasi tendangan sudut lawan.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved