Kamis 23 Maret 2023, 11:50 WIB

Antisipasi Perbedaan Akhir Ramadan 1444 H, MUI Harapkan Tetap Jaga Persatuan

Naufal Zuhdi | Ramadan
Antisipasi Perbedaan Akhir Ramadan 1444 H, MUI Harapkan Tetap Jaga Persatuan

MI/Usman Iskandar
MUI memperkirakan akhir Ramadan akan berbeda.

 

KETUA Majelis Ulama Indonesia (MUI) Bidang Pendidikan dan Kaderisasi, KH Ahmad Jaidi mengemukakan potensi perbedaan akhir Ramadan. MUI berharap potensi perbedaan itu bisa diselesaikan bersama dan menjaga persatuan.

Dalam penetapan awal Ramadan, sejumlah organisasi keagamaan, termasuk Kementerian Agama (Kemenag), tampak kompak dan sepakat. Akan tetapi, kata Jaidi, tidak menutup kemungkinan dalam penetapan tanggal 1 Syawal nanti akan didapati pendapat yang berbeda.

“Mudah-mudahan perbedaan ini bisa dicari penyelesaiannya dengan baik secara bersama-sama. Perbedaan jangan sampai menjadikan perbedaan (perpecahan) di antara kita,” terang Jaidi melalui keterangannya pada Kamis (23/3).

Baca juga: Pemerintah Tetapkan 1 Ramadan 1444 Hijriah Pada kamis 23 Maret 2023

Ia juga berharap momentum Ramadan dijadikan kesempatan untuk meningkatkan kesalehan. Baik kesalehan ibadah maupun sosial. Menurut Jaidi, Ramadan tidak sekadar puasa, tapi juga kemampuan untuk menyantuni sesama.

“Kita tidak hanya sekadar melaksanakan puasa atau ibadah qiyam Ramadan, tapi juga ibadah untuk menyantuni saudara-saudara kita yang membutuhkan,” kata dia.

Baca juga: Joe Biden Ucapkan Selamat Puasa bagi Umat Muslim Dunia

Momentum Ramadan juga merupakan tahun politik yang kerap kali memecah persatuan dan kesatuan bangsa. Menurutnya, umat tidak boleh saling menghakimi dan menjadikan politisisasi agama atau isu-isu politik keagamaan perpecahan di antara sesama.

“Agar kita (persatuan dan kesatuan) menjadi saling pengertian dan tidak menjadikan isu-isu politik ini perpecahan,” tandasnya. (Z-3)

Baca Juga

Sampoerna Land

Pesan AA Gym dalam Halal Bihalal di Masjid As Syamil Sampoerna Strategic Square

👤Gana Buana 🕔Kamis 18 Mei 2023, 14:32 WIB
Kegiatan amaliyah Ramadan 1444 H di Masjid As Syamil Sampoerna Strategic Square ditutup dengan acara Halal Bihalal, Rabu...
Dokumentasi pribadi.

Infobrand.id Gandeng 22 Perusahaan Gelar Program Ramadan Berbagi

👤Media Indonesia 🕔Kamis 27 April 2023, 10:00 WIB
CEO Infobrand.id Susilowati Ningsih mengatakan Charity Program Ramadhan Brand Berbagi 2023 merupakan penyelenggaraan kali...
Dokumentasi pribadi.

Pedagang Warteg dan Kaki Lima Jakarta Bantu Warga tidak Mampu

👤Media Indonesia 🕔Jumat 21 April 2023, 16:10 WIB
Bulan puasa Ramadan pada 2023 atau bertepatan 1444 Hijriyah akan segera berakhir. Sejumlah komunitas masyarakat terpantau melakukan...

RENUNGAN RAMADAN

CAHAYA HATI


JADWAL IMSAKIYAH
Minggu, 04 Jun 2023 / Ramadan 1443 H
Wilayah Jakarta dan Sekitarnya
Imsyak : WIB
Subuh : WIB
Terbit : WIB
Dzuhur : WIB
Ashar : WIB
Maghrib : WIB
Isya : WIB

PERNIK RAMADAN