Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
PARTAI Demokrat sebagai salah satu anggota Kabinet Merah Putih pada pemerintahan Presiden Prabowo Subianto siap bekerja sama dengan PDI Perjuangan. Koordinator Juru Bicara DPP Partai Demokrat Herzaky Mahendra Putra mengatakan, fokus pihaknya saat ini adalah menyukseskan semua program pemerintahan Prabowo.
Pasalnya, Demokrat merupakan bagian penting dari pemerintah yang ikut berjuang memenangkan Prabowo pada Pilpres 2024 lalu. Herzaky mengatakan, langkah tersebut merupakan bentuk pertanggungjawaban kepada rakyat selama kampanye pilpres yang harus dituntaskan.
"Jadi, dengan siapa pun, selama memang sejalan dengan Pak Presiden Prabowo, sejalan dengan visi misi pemerintahan ini, kami siap bekerja sama," kata Herzaky kepada Media Indonesia, Sabtu (11/1).
Hal itu disampaikan Herzaky saat ditanya soal sikap PDI Perjuangan yang bekerja sama dengan pemerintahan Prabowo meski tidak mengirimkan kader untuk menjadi anggota Kabinet Merah Putih.
Menurut Ketua DPP PDI Perjuangan Ahmad Basarah, kerja sama itu tidak terlepas dari hubungan persahabatan Megawati dan Prabowo yang panjang dan baik. Ia mengatakan, posisi PDI Perjuangan di era pemerintahan Prabowo dan Susilo Bambang Yudhoyono berbeda.
Diketahui, hubungan Megawati dan mantan Ketua Umum Partai Demokrat tersebut selama ini dikenal dingin, utamanya setelah SBY memutuskan maju sebagai calon presiden pertama kali pada Pilpres 2004. Sebab, saat itu SBY merupakan anak buah Megawati karena menjabat sebagai Menteri Koordinator Bidang Politik dan Keamanan.
Bagi Herzaky, sebagai bagian dari pemerintah, Demokrat akan mengikuti arahan dari Presiden Prabowo Subianto.
"Selama dalam kerangka kepentingan bangsa dan negara, untuk kepentingan rakyat Indonesia, tentu kami siap bekerja sam," pungkasnya. (Tri/M-3)
SBY menyatakan bahwa kendali kepemimpinan Partai Demokrat sepenuhnya berada di tangan Ketua Umum Agus Harimurti Yudhoyono (AHY).
Partai Demokrat yang sebelumnya sempat menolak usulan Pilkada tak langsung kini mengubah haluan dan setuju atas hal tersebut.
Langkah Partai Demokrat yang memberikan sinyal dukungan terhadap wacana pemilihan kepala daerah (pilkada) melalui DPRD kini disoroti.
SIKAP Partai Demokrat yang menyatakan mendukung wacana Presiden Prabowo Subianto soal pilkada lewat DPRD menuai sorotan.
Direktorat Reserse Siber Polda Metro Jaya selidiki laporan Partai Demokrat terkait hoaks yang menyeret SBY. Empat akun medsos dipolisikan atas fitnah korupsi dan status tersangka.
PARTAI Demokrat memberikan sinyal kuat untuk mendukung perubahan sistem pemilihan kepala daerah (pilkada) di masa mendatang.
Presiden Prabowo juga diagendakan bertemu dengan Raja Inggris Charles III.
Ini kata ekonom terkait pencalonan Wakil Menteri Keuangan Thomas Djiwandono yang juga merupakan keponakan Presiden Prabowo Subianto sebagai deputi gubernur BI.
KEMENTERIAN Keuangan (Kemenkeu) merespons kabar yang menyebut Wakil Menteri Keuangan Thomas Djiwandono digadang-gadang mengisi posisi Deputi Gubernur Bank Indonesia (BI).
PRESIDEN Prabowo Subianto menyodorkan keponakannya, Thomas Djiwandono, yang saat ini menjabat sebagai Wakil Menteri Keuangan untuk menjadi Deputi Gubernur Bank Indonesia.
Presiden Prabowo Subianto langsung memerintahkan pencarian dan evakuasi korban pesawat ATR 42-500 sesegera mungkin setelah menerima laporan saat memimpin rapat terbatas beberapa hari lalu.
Tak selang lama, mobil dinas Brian dengan nomor polisi RI 25-7 tiba menyusul pada pukul 20.32 WIB.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved