Jaga Pilpres 2024 Tetap Adil, Jokowi Diminta Netral atau Cuti

Yakub Pryatama Wijayaatmaja
23/10/2023 20:30
Jaga Pilpres 2024 Tetap Adil, Jokowi Diminta Netral atau Cuti
Aksi unjuk rasa mahasiswa menolak praktik dinasti politik yang diduga dilakukan Presiden Joko Widodo(MI/Usman Iskandar)

PUTRA sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi) Gibran Rakabuming Raka akan ikut kontestasi Pilpres 2024.  Gibran telah diputuskan menjadi bakal calon wakil presiden (cawapres) Prabowo Subianto.

Pengamat Politik sekaligus Direktur Eksekutif Lingkar Madani Indonesia, menuturkan jika ingin menjaga Pilpres 2024 tetap adil, maka kunci utama ada pada Presiden Joko Widodo.

“Paling penting itu adalah pak Jokowi. Beliau netral tidak dalam pemilu ini. Dengan sejujur-jujurnya. Kalau netral yang dimulut saja akan ketahuan praktiknya di depannya. Harus netral senetral-netralnya,” tegas Ray kepada Media Indonesia, Senin (23/10).

Baca juga : Juru Kampanye Siap Menangkan Amin

Opsi kedua, kata Ray, Jokowi harus deklarasi dan mengambil cuti dengan ikut kampanye untuk salah satu paslon.

“Misal mendukung Prabowo dan anaknya. Sehingga dengan begitu, segala perangkat hukum yang berlaku, harus cuti dan sebagainya,” ungkapnya.

Baca juga : Keluarga Jokowi Dilaporkan ke KPK Atas Dugaan Nepotisme

“Presiden boleh kok memilih gak ada larangan, makanya harus deklarasi supaya ikut cuti. Yang susah di kita itu lain di mulut, lain ditindakan. Apa yang diungkapkan dan yang ditindaklanjuti beda,” tambahnya.

Ray juga mendorong agar Bawaslu selaku pengawas pemilu bekerja secara maksimal. Pasalnya, Ray mengaku ragu dengan kemampuan penindakan Bawaslu saat ini.

“Saya agak ragu dengan kemampuan mereka (Bawaslu). Apalagi dengan situasi begini, padalah salah satu pendekatan, kejujuran pemilu itu ada di Bawaslu. Tapi dengan Bawaslu sekarang ya kurang dan ragu. Ini tanyangan mereka besar, karena ada anak presiden langsung yang ikut langsung pemilu,” tandasnya.

Sebelumnya, Partai Keadilan Sejahtera (PKS) mengajak menjaga Pemilihan Presiden (Pilpres) 2024 meskipun putra sulung Presiden Joko Widodo (Jokowi) Gibran Rakabuming Raka akan ikut kontestasi. Gibran telah diputuskan menjadi bakal calon wakil presiden (cawapres) Prabowo Subianto.

"InsyaAllah kita jaga pilpres tetap adil, walaupun ada anak presiden yang ikut dan itu tugas kita semua menjaga agar pemilu jujur dan adil," kata Ketua DPP PKS Mardani Ali Sera melalui keterangan video, Senin, 23 Oktober 2023.

Mardani mengucapkan selamat kepada Prabowo yang menggandeng Gibran meskipun tuai kontroversi. Otomatis saat ini sudah terbentuk tiga pasang capres-cawapres, yakni Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar alias Cak Imin, Ganjar Pranowo-Mahfud MD, serta Prabowo-Gibran. (Z-5)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Ghani Nurcahyadi
Berita Lainnya