Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
DPP Partai Persatuan Pembangunan (PPP) menggelar rapat kerja (raker) bidang kesejahteraan rakyat (kesra) yang bertema “Wajah Baru PPP Menuju Indonesia Sejahtera”. Selain membahas tentang program kerja, raker kali ini juga difokuskan untuk kemenangan Pemilu 2024 mendatang.
“Plt Ketua Umum Pak Muhamad Mardiono memberikan kami arahan bagaimana fokus kepada pemenangan Pemilu 2024. Serta fokus kepada kepentingan yang menyangkut banyak orang atau masyarakat,” tutur Wakil Ketua Umum DPP PPP Bidang Kesejahteraan Rakyat, Rusli Effendi, kemarin.
Rusli mengaku ingin wajah baru PPP makin dikenal rakyat, sehingga nantinya partai berlambang Kabah ini bisa mendapat suara atau kepercayaan dari masyarakat.
“Pertama pemimpin PPP yang baru memiliki gaya kepemimpinan humble, berkomitmen, dan kerja keras. Kedua, kami ingin PPP hadir untuk menjawab kepentingan publik (soal kesejahteraan rakyat, kemiskinan, dll). Serta, memiliki program nyata konkret dan tidak hanya retorika politik,” ungkapnya.
Rusli menjelaskan, saat ini perkenalan wajah baru PPP di tengah masyarakat pun telah berjalan di kehidupan sehari-hari. Menurutnya, ke depan hal tersebut akan terus dilakukan dengan jangkauan yang lebih luas dan lebih menyentuh publik.
“Sejauh ini kami sudah ada yang berjalan, seperti memberikan modal untuk warung dan pedagang UMKM. Kemudian bekerjasama dengan klinik setempat, hingga setiap DPW dan DPC memiliki ambulance yang bisa digunakan membantu masyarakat,” tambahnya.
Adapun dalam raker kali ini turut dihadiri Plt Ketua Umum PPP Muhamad Mardiono, Sekjen DPP PPP Muhamad Arwani Thomafi, Wakil Ketua Umum Amir Uskara, Ketua Kesehatan Atik Heru Maryati, Ketua Perempuan dan Anak Wartiah.
Kemudian, Ketua Sosial Syafa Illiyin, Ketua Pertanian dan Kehutanan Rina Fitri, Ketua Lingkungan dan Bencana Patrika Susana, dan Ketua Kelautan dan Perikanan Zahratul Aini. (OL-13)
Supratman mengatakan, pemerintah menyerahkan PPP untuk mengurus organisasinya saat ini. Pemerintah menegaskan tidak mau ikut campur.
pada Muktamar X PPP yang berlangsung 27 September lalu, Mardiono mengaku terpilih sebagai Ketua Umum PPP secara aklamasi. Namun, kubu Agus Suparmanto menolaknya.
Agus Suparmanto terpilih secara aklamasi sebagai Ketua Umum Partai Persatuan Pembangunan (PPP) melalui Muktamar X di Ancol, Jakarta akhir pekan lalu.
Dukungan untuk Muhamad Mardiono agar kembali memimpin Partai Persatuan Pembangunan (PPP) semakin nyata menjelang Muktamar ke-X.
Dukungan kepada Muhamad Mardiono untuk kembali memimpin Partai Persatuan Pembangunan (PPP) periode 2025-2030 mendapat tambahan penguatan.
Tujuan utama dari kegiatan ini adalah untuk meningkatkan pemahaman saksi tentang proses pemilihan, sehingga mereka dapat menghindari pelanggaran yang merugikan
Safaruddin menyoroti perlunya aturan komprehensif yang mampu menjawab perbedaan beban kerja hakim di berbagai wilayah Indonesia.
Mendikdasmen Abdul Mu’ti menyampaikan apresiasi terhadap kehadiran Presiden Prabowo Subianto dalam Puncak Peringatan Hari Guru Nasional (HGN) 2025
Presiden Prabowo Subianto mendorong peningkatan dalam inklusi dan literasi keuangan nasional, termasuk pembentukan dewan baru yang fokus pada kesejahteraan keuangan.
Menag Nasaruddin Umar menegaskan perluasan akses Pendidikan Profesi Guru (PPG) kini tidak hanya diikuti oleh guru-guru agama Islam saja, tapi menjangkau seluruh guru lintas agama.
Pemerintah di bawah kepemimpinan Presiden Prabowo Subianto terus memperkuat tata kelola program-program prioritas untuk mewujudkan pemerataan kesejahteraan dan kemandirian ekonomi.
MENTERI Pertanian (Mentan) Andi Amran Sulaiman menempati peringkat kedua sebagai menteri berkinerja terbaik di Kabinet Indonesia Maju dengan tingkat apresiasi publik mencapai 67,3 persen.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved