Headline
Pemerintah merevisi berbagai aturan untuk mempermudah investasi.
Hingga April 2024, total kewajiban pemerintah tercatat mencapai Rp10.269 triliun.
DETASEMEN Khusus (Densus) 88 Anti Teror (AT) Polri tangkap 11 anggota teroris jaringan Jamaah Islamiyah (JI) di Medan dan Tebing Tinggi Sumatera Utara.
"Densus 88 AT Polri menangkap 11 orang pelaku tidak pidana dari jaringan terorisme JI di kota Medan dan Tebing Tinggi provinsi Sumatera Utara," kata Karopenmas Divisi Humas Polri, Brigjen Ahmad Ramadhan (19/12).
Adapun identitas dan peran para tersangka kasus terorisme tersebut, dikatakan Ramadhan, pertama HRM berperan aselaku ketua dan admin Syam Organizer (SO) Sumatera Utara sejak tahun 2018 sampai 2020.
Kedua, tersangka IS alias O yang merupakan EO (Event Orgenaizer) dari Aljabali pada saat melarikan diri ke wilayah Banda Aceh. Ketiga N alias B alias Pak Bil berperan sebagai Murobbi atau guru ngaji Adira (Akademi Pendidikan dan Pengkaderan) Bukhori yang juga merupakan kader JI angkatan kelima pada tahun 2015.
"Dan bagian Propam dan Keamanan Adira tahun 2016 sampai tahun 2018," jelasnya.
Baca juga: Kapolri: 24 orang Diamankan Terkait teror Bom Astanaanyar
Selanjutnya, tersangka keempat berinisial MS yang merupakan mantan Bendahara Adira kelompok JI. Kelima merupakan J selaku Qoid T3 (Taklim, Tarbiyah, dan Tahmidz) di wilayah Sumatera bagian Utara.
"Keenam merupakan tersangka W yang merupakan anggota Toliyah atau pelindung atau tim pengamanan para pelarian JI Sumatera Utara sejak tahun 2013 dan sebagai pelatih navigasi darat," beber Ramadhan.
Selanjutnya tersangka ketujuh berinisial S selaku anggota kelompok JI Sumut. Ramadhan mengatakan bahwa S merupakan panitia pembangunan Pondok Tahfidz Ibnul Zauzi.
Tersangka kedelapan, berinisial S alias UA alias Anshorlah memiliki peran sebagai ketua JI Tanjungbalai, Sumut. Ramadhan menyebut, berdasarkan struktur wilayah Sumatera Utara, S disebut juga menjabat di bagian Fatwa.
"Kesembilan RT selaku anggota Toliyah JI Sumatera Utara dan pelatih navigasi darat. Kemudian RG sebagai Bendahara Kowilah Tahun 2021" papar Ramadhan.
"Terakhir, A merupakan anggota kelompok JI dan sebagai bendahara Yayasan At Taubah," imbuhnya.
Para tersangka, dijelaskan Ramadhan saat ini tengah diperiksa lebih lanjut oleh penyidik Densus 88 guna pengembangan penyidikan lanjutan. (OL-4)
Semua pihak untuk menahan diri, tetap tenang dan tidak terpancing provokasi pihak-pihak yang ingin membuat kekacauan dengan mengadu domba dan memecah belah persatuan dan kesatuan umat
Aksi terorisme merujuk pada pengalaman yang ia pahami tidak akan hilang. Apalagi para teroris itu dengan lihai membungkusnya dengan keyakinan agama.
DATASEMEN khusus 88 anti teror mengamankan empat orang terduga teroris di Sumatra Selatan. Keempat orang tersebut diduga berasal dari Jamaah Islamiyah.
SEORANG terduga anggota jaringan Jamah Islamiah (JI) tewas dalam aksi penangkapan yang dilakukan tim Densus 88.
Kegiatan ini berlangsung di Gedung DPRK Aceh Tamiang pada Kamis (11/8/2022).
DENSUS 88 Antiteror Polri terlibat baku tembak terjadi dalam upaya penangkapan tersangka teroris jaringan Jamaah Islamiyah (JI) di Lampung. Dua dari enam teroris itu tewas tertembak.
Anggota Polres Tasikmalaya membantu Detasemen Khusus 88 Antiteror Polri terkait penangkapan dan penggeledahan oleh Densus 88
Terduga teroris itu diringkus di kontrakan istri ketiganya di RT 001 RW 09 Kelurahan Bedahan, Kecamatan Sawangan, Kota Depok, Jawa Barat.
Lelaki kelahiran Padang 12 Agustus 1992 tersebut dibawa ke Rumah Tshanan Polda Metro Jaya (PMJ) guna di interogasi lebih lanjut.
Terduga teroris yang ahli merakit bom dan membuat senjata api bernama Wiji Santoso alias Patri alias Dwi, 44, ditangkap di Sekolah Dasar Islam Terpadu (SDIT) Izzati, Kecamatan Beji, Depok
DETASEMEN Khusus 88 Antiteror tidak mengenal lelah. Selama seminggu terakhir terus bergerak memburu pelaku yang hendak melakukan aksi teror dan berhasil menangkap tiga lagi di Serang,
Selama ini mereka bekerja sama dengan Mujahid Indonesia Timur (MIT) pimpinan Ali Kalora. Serta, bertugas menjadi pengirim logistik dan fasilitator pemberangkatan ke Suriah.
Copyright @ 2025 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved