Headline
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Pada perdagangan kemarin, rupiah menguat tipis dan ditutup di level Rp16.936 per dolar AS.
Kumpulan Berita DPR RI
PRESIDEN joko Widodo akan menjadi pembicara utama dalam agenda Abu Dhabi Sustainability Week (ADSW) yang dihelat di Abu Dhabi National Exhibition Center (ADNEC), Abu Dhabi, Uni Emirat Arab (UAE), Senin (13/1).
"Pak Presiden diundang Raja untuk menjadi pembicara utama dalam Abu Dhabi Sustainable Week," ujar Menteri Sekretaris Negara Pratikno melalui keterangan resmi.
Dalam kesempatan tersebut, lanjut dia, Presiden tidak hanya akan berbicara terkait keberlanjutan lingkungan saja tetapi juga bagaimana menjalankan ekonomi berkelanjutan, teknologi berkelanjutan, dan lain sebagainya.
Baca juga: Jokowi Bahas Investasi dengan Putra Mahkota UEA
ADSW juga menjadi momentum bagi Kepala Negara untuk mengumumkan kepada dunia tentang rencana pembangunan ibu kota baru Indonesia.
"Pak Presiden ingin mengajak dunia untuk menjadikan ibu kota baru Indonesia sebagai salah satu showcase, sebagai contoh sustainable city dengan segala aspek di dalamnya," papar Pratikno.
Sebagaimana selama ini sering disampaikan, ibu kota negara baru yang akan berlokasi di Penajam Paser Utara dan Kutai Kartanegara, Kalimantan Timur akan mengedepankan inovasi dan pembangunan kawasan yang ramah lingkungan.
"Pembangunan berkelanjutan merupakan isu penting, bukan hanya bagi Indonesia terapi juga bagi dunia," tandasnya. (OL-2)
Populasi Indonesia saat ini adalah 286 juta jiwa, menurut data PBB, dengan negara Asia Tenggara itu berada di peringkat ke-4 dalam daftar negara berdasarkan jumlah penduduk.
Ketua Umum DPP Partai Golkar Bahlil Lahadalia memastikan bahwa ibu kota Republik Indonesia akan pindah ke Ibu Kota Nusantara (IKN) pada 2028.
Politisi Partai Golkar yang juga Anggota DPR RI Terpilih 2024-2029, Ahmad Doli Kurnia, mengatakan, secara de facto, Ibu Kota Nusantara (IKN) saat ini sudah bisa digunakan sebagai ibu kota baru.
Sampai dengan 2024, Indonesia secara resmi memiliki 38 provinsi, termasuk hasil pemekaran terbaru dari wilayah Papua.
Pengamat nilai Keppres IKN belum terbit karena belum siapnya infrastruktur
Pembangunan IKN Nusantara bisa dijadikan momentum revitalisasi gerakan koperasi. Ratusan ribu ASN terpelajar ini bisa didorong membentuk ribuan Koperasi ASN.
MENTERI Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian menyebut bantuan dari Uni Emirat Arab (UEA) berupa 30 ton beras untuk korban bencana di Medan dialihkan ke Muhammadiyah Medical Center
Mendagri Tito Karnavian menegaskan bantuan 30 ton beras untuk korban bencana di Medan bukan berasal dari pemerintah UEA, melainkan dari organisasi Bulan Sabit Uni Emirat Arab
Beras direncanakan diserahkan kepada Wali Kota Medan, namun terdapat kendala administratif.
Prabowo bersama Sheikh Theyab dijelaskan seputar fasilitas rumah sakit.
Uni Emirat Arab (UEA) menegaskan dukungan penuh kepada Mesir sekaligus mengecam pernyataan Perdana Menteri Israel Benjamin Netanyahu yang menyerukan pengusiran warga Palestina.
Prabowo akan terbang langsung ke Ankara, Turki, untuk melaksanakan kunjungan kenegaraan sebagai balasan kunjungan presiden Turki Recep Tayyip Erdogan ke Indonesia beberapa waktu silam.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved