Headline

Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.

Rayakan HUT Bhayangkara Ke-73, Polri dan TNI Olahraga Bareng

M Iqbal Al Machmudi
07/7/2019 12:35
Rayakan HUT Bhayangkara Ke-73, Polri dan TNI Olahraga Bareng
Kapolri Tito Karnavian (tengah) ambil bagian dalam olahraga bersama dengan TNI(Istimewa)

DALAM rangka perayaan Hari Ulang Tahun Bhayangkara ke-73, Kapolri Jenderal Tito Karnavian berolahraga bersama dengan Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto di Monumen Nasional (Monas), Jakarta Pusat.

Agenda sendiri dimulai pada pukul 07.00 WIB dibuka dengan sambutan oleh Kapolri.

Agenda olahraga tersebut merupakan salah satu rangkaian acara HUT Bhayangkara yang seharusnya diadakan pada 1 Juli 2019. Namun, karena situasi keamanan negara pascaputusan Mahkamah Konstitusi (MK) masih belum kondusif, acara tersebut diundur.

"Acara ini adalah bagian dari rangkaian peringatan hari Bhayangkara ke-73, yang jatuh pada 1 Juli. Harusnya dilaksanakan pada 1 Juli, tetapi karena dinamika keamanan yang ada kita tahu," kata Tito di Monas, Jakarta Pusat, Minggu (7/7).

Baca juga: Tito Sebut TNI Mitra Terpenting Polri

Upacara perayaan sendiri akan diundur pada 10 Juli yang nantinya akan diadakan serentak di seluruh Indonesia.

"Pada tanggal 27 - 28 masih ada sidang MK, kita belum tahu juga hasilnya. daripada ambil resiko upacara pada 1 Juli, upacara diundur semuanya jadi 10 Juli dilaksanakan serempak di seluruh Indonesia," ujar Tito.

Kapolri akan melakukan upacara HUT Bhayangkara di Monas pada 10 Juli nanti, rencananya agenda tersebut akan dihadiri dan dipimpin Presiden Joko Widodo.

"Tanggal 10 Juli nanti kita akan upacara di sini (Monas) yang akan dipimpin presiden, sehingga Polri TNI siap mengawal bangsa, mengamankan rakyat dan melayani," pungkasnya.

Selain itu, Kapolri juga menyampaikan terima kasih kepada TNI yang telah menjadi mitra terpenting untuk mengamankan stabilitas negara.

"Saya selaku pimpinan Polri mengucapkan terima kasih dan penghargaan setinggi-tingginya kepada Bapak Panglima TNI beserta seluruh jajarannya, yang telah bahu membahu bersama Polri menjaga stabilitas keamanan demi kepentingan bangsa Indonesia dan utuhnya Negara," jelasnya.

Kebersamaan antara Polri dan TNI semakin erat setelah bersama mengamankan jalannya perhelatan pemilihan umum (Pemilu) dan agenda besar lainnya. (OL-2)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya