Headline

Utusan AS mengungkapkan Dewan Perdamaian juga akan beroperasi di wilayah selain Gaza.

TKN Apresiasi Sandiaga yang Menyebut Pemilu 2019 Jujur dan Adil

Akmal Fauzi
25/4/2019 19:00
TKN Apresiasi Sandiaga yang Menyebut Pemilu 2019 Jujur dan Adil
Direktur Komunikasi Politik TKN, Usman Kansong.(MI/Pius Erlangga)

TIM Kampanye Nasional (TKN) Joko Widodo-Ma'ruf Amin mengapresiasi pernyataan calon Wakil Presiden nomor urut 02, Sandiaga Uno, bahwa Komisi Pemilihan Umum dan Badan Pengawas Pemilu sebagai penyelenggara pemilu masih bersikap independen, profesional, dan jujur.

"Pernyataan Sandiaga yang mengakui KPU serta Bawaslu telah bekerja keras dan meminta publik untuk tenang dan tidak terjebak dengan tudingan-tudingan negatif terkait Pemilu 2019 itu kami sangat mengapresiasi," kata Direktur Komunikasi Politik TKN Jokowi-Amin, Usman Kansong, di Posko Cemara, Menteng, Jakarta Pusat, Kamis (25/4).

Pernyataan Sandiaga, kata Usman, sejalan dengan sikap Jokowi maupun TKN. Proses pemilu hingga selesai penghitungan perlu dijaga agar tetap berjalan aman dan damai.


Baca juga: KPU: Baru 3 Kabupaten yang Telah Rampungkan Rekapitulasi Suara


"Sehingga pemilu berhasil dan berlangsung aman, damai, tidak ada hal-hal yang mengganggu secara signifikan," kata Usman.

Kepada wartawan saat berkunjung ke GOR Radio Dalam, Pasar Inpres, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (24/4) lalu, Sandiaga mengatakan, hal yang terpenting dalam pemilu, khususnya Pilpres 2019 itu terselenggara dengan jujur dan adil.

Cawapres pendamping Prabowo Subianto itu mengaku akan mengawal Pemilu 2019 hingga tuntas. (OL-1)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Berita Lainnya