Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
CALON gubernur (cagub) Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jakarta 2024, Ridwan Kamil (RK), berjanji bakal mengatasi persoalan banjir. Salah satu formulanya yakni membuat area parkir air.
"Jadi dengan konsep parkir air," kata RK di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, Senin, 2 September 2024.
Area parkir air ini akan berada di luar Jakarta. Pemerintah Provinsi Jakarta nantinya bakal membeli lahan di area selatan Jakarta.
Baca juga : Paslon Gencar Sambangi Warga, KPU DKI : Silahkan Bawaslu Menilai
"Nah kita nanti siap membeli lahan-lahan lagi di selatan, di lahan di Jawa Barat untuk jadi parkir air," ujar RK.
Dia bercerita telah membebaskan lahan untuk mengatasi banjir Jakarta ketika menjabat Gubernur Jawa Barat. Lahan itu dibangun bendungan untuk menahan air yang mengalir ke Jakarta.
"Saya sudah kerja juga buat Jakarta. Dua bendungan di Bogor kan saya yang bantu bebasin lahan. Apa dampaknya? 30 persen air yang biasa menggelontor ke Jakarta ditahan dulu di Bogor oleh dua bendungan besar itu. Sehingga pada saat airnya sudah aman baru digelontorin," jelas dia.
Eks Wali Kota Bandung itu juga berjanji menuntaskan program normalisasi Sungai Ciliwung sebagai salah satu instrumen mengatasi banjir. Termasuk membangun giant sea wall atau tanggul laut raksasa di utara Jakarta.
"Normalisasi Ciliwung 11 Km lagi kita coba bereskan, di utara ditahan dengan giant sea wall, insyaallah rasa tenang aman hadir," kata RK. (Fah/P-3)
Selama Pilkada 2024, TVRI menayangkan sebanyak 439 debat mulai dari tingkat provinsi hingga kabupaten/kota.
Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung memastikan kenaikan insentif bagi ketua RT dan RW akan mulai direalisasikan secara bertahap pada Oktober 2025
Ia mengatakan DPP PDIP berharap kekalahan dua pasangan calon kepala daerah dari kotak kosong pada Pilkada 2024 lalu tidak terulang kembali di pilkada ulang nanti.
Mahkamah Konstitusi (MK) kembali menerima pengajuan gugatan hasil pemungutan suara ulang (PSU) Pilkada 2024 setelah rampung menyidangkan dua gelombang gugatan hasil PSU
Mahkamah Konstitusi (MK) menolak permohonan sengketa hasil pemungutan suara ulang (PSU) Pilkada Kota Banjarbaru
KETUA Umum PDIP Megawati Soekarnoputri mengumpulkan kader partainya yang terpilih sebagai kepala daerah pada kontestasi Pilkada 2024
PENGADILAN Agama Bandung menetapkan perceraian antara Ridwan Kamil dan Atalia Praratya pada Rabu (7/1).
PENGADILAN Agama (PA) Bandung memutuskan pasangan Atalia Praratya dan Ridwan Kamil resmi bercerai dan menutup rumah tangga yang telah terjalin selama hampir 29 tahun.
PENGADILAN Agama (PA) Bandung memutuskan pasangan Atalia Praratya dan Ridwan Kamil resmi bercerai.
KPK mendalami kepemilikan aset eks Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil yang belum tercatat dalam LHKPN. Penelusuran dilakukan terkait dugaan korupsi pengadaan iklan dan kesesuaian laporan
JADWAL sidang lanjutan gugatan cerai Atalia Praratya terhadap Ridwan Kamil dipercepat.
PEKAN ini sidang gugatan cerai yang diajukan Atalia Praratya terhadap suaminya mantan Gubenur Jawa Barat Ridwan Kamil memasuki babak akhir.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved