Headline

. AS kembali memundurkan waktu pemberlakuan tarif resiprokal menjadi 1 Agustus.

Fokus

Penurunan permukaan tanah di Jakarta terus menjadi ancaman serius.

Ester Lolos ke 16 Besar Jepang Terbuka 2024

Khoerun Nadif Rahmat
21/8/2024 17:35
Ester Lolos ke 16 Besar Jepang Terbuka 2024
Ester Nurumi Tri Wardoyo.(MI/RAMDANI)

PEMAIN bulu tangkis tunggal putri Ester Nurumi Tri Wardoyo sukses melangkah ke babak 16 besar Jepang Terbuka 2024 setelah mengalahkan wakil Thailand, Pornpicha Choeikeewong.

Ester menang dua gim langsung melawan Pornpicha dengan skor 21-14 dan 21-14 di Yokohama Arena, pada Rabu (21/8).

"Puji Tuhan saya bisa dapat kesempatan tampil di turnamen level super 750 di Jepang Terbuka untuk pertama kalinya," kata Ester dalam keterangannya, Rabu (21/8).

Baca juga : Ini Saran Hendra untuk Leo/Bagas Selepas Duel di Jepang Terbuka

Walaupun meraih kemenangan, Ester mengaku masih perlu banyak belajar untuk memperbaiki permainannya.

"Bicara jalannya permainan, di pertandingan tadi dari awal saya sudah bisa memegang kendali. Saya lebih mengontrol permainan. Saya juga tampil lebih tenang," sebutnya.

"Di gim kedua, lawan mulai mengubah cara mainnya. Lawan juga menaikkan tempo lebih cepat. Di situ saya sempat goyah. Untungnya di interval gim kedua saya bisa berubah dengan cepat," imbuhnya.

Untuk pertandingan selanjutnya, Ester menyatakan akan berusaha tampil lebih maksimal dan akan melakukan diskusi dengan pelatih untuk mengetahui karakter lawan.

"Pada babak kedua saya bakal bertemu pemain asal Thailand atau Taiwan. Pasti tidak gampang menghadapi mereka. Saya akan berusaha tampil maksimal saja. Malam ini saya akan diskusi bersama pelatih dan menonton rekaman video lawan," pungkasnya. (Z-6)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Budi Ernanto
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik