Minggu 18 Desember 2022, 10:00 WIB

Norrie Harap Petenis Rusia Bisa Kembali Tampil di Wimbledon

Basuki Eka Purnama, Dhika Kusuma Winata | Olahraga
Norrie Harap Petenis Rusia Bisa Kembali Tampil di Wimbledon

AFP/Ryan LIM
Petenis Britania Raya Cameron Norrie

 

PETENIS nomor satu Britania Raya Cameron Norrie berharap petenis Rusia, seperti Daniil Medvedev dan Andrey Rublev, bisa kembali tampil di Wimbledon pada tahun depan setelah tahun ini dilarang tampil di turnamen Grand Slam itu.

"Bagi saya, saya ingin para pemain terbaik dunia tampil," ujar petenis peringkat 14 dunia itu saat tampil di Kejuaraan Tenis Dunia Mubadala di Abu Dhabi, Sabtu (17/12).

"Saya merasa tahun lalu sangat berat bagi mereka, terutama Daniil dan Andrey, yang memiliki peluang menjadi juara Wimbledon. Apalagi, saya tahu mereka mengorbankan banyak hal untuk menekuni karier tenis dan salah satu target mereka adalah menjadi juara Grand Slam," lanjutnya.

Baca juga: Otoritas Tenis Inggris Kecewa Didenda ATP karena Larang Pemain Rusia Tampil

Petenis Rusia dan Belarus dilarang tampil di Wimbledon sebagai tanggapan atas incasi Rusia ke Ukraina. Sebagai akibatnya, turnamen Grand Slam itu kehilangan poin rangking mereka.

Norrie, 27, membukukan pretasi terbaiknya di turnamen Grand Slam dengan mencapai babak semifinal Wimbledon namun tidak mendapatkan rangking poin.

Sementara itu, Rublev mengaku tidak yakin Wimbledon akan mencabut pelarangan bagi petenis Rusia dan Belarus.

"Jika mereka melarang kami tampil untuk tahun kedua, itu akan menjadi sangat buruk bagi tenis," ujar Rublev.

"Apa yang mereka lakukan tidak membantu. Kami hanya ingin menunjukkan bahwa tenis lebih besar dari politik."

"Apa yang dilakukan pemerintah Inggris membuktikan bahwa mereka hanya memikirkan politik. Mereka menunjukkan bahwa politik lebih penting dari perdamaian," pungkasnya. (AFP/OL-1)

Baca Juga

MI/Widjajadi 

Ketua DPR RI Apresiasi Prestasi Gemilang Kontingen APG Indonesia

👤Widjajadi  🕔Sabtu 10 Juni 2023, 22:25 WIB
KETUA DPR RI Puan Maharani sambut kepulangan Kontingen Indonesia yang baru saja menjuarai ASEAN Para Games (APG) 2023 Kamboja, di Bandara...
Twitter @inabadminton

Melaju ke Final Singapura Terbuka, Kesempatan Ginting Pertahankan Gelar

👤Dhika Kusuma Winata 🕔Sabtu 10 Juni 2023, 22:15 WIB
Ginting menyegel tiket ke final usai mengalahkan wakil Thailand, Kunlavut Vitidsarn, dengan 19-21, 11-21, 6-1...
Dok. Polytron

Dominasi Final Walikota Cup Solo, Djarum Juara di 12 Nomor

👤Widjajadi  🕔Sabtu 10 Juni 2023, 22:10 WIB
SKUAD PB Djarum Kudus mendominasi kejuaraan Polytron Wali Kota Cup Solo 2023 di GOR Arena Sritex, Solo, Jawa Tengah, dengan merebut 12...

E-Paper Media Indonesia

Baca E-Paper

Berita Terkini

Selengkapnya

BenihBaik.com

Selengkapnya

MG News

Selengkapnya

Berita Populer

Selengkapnya

Berita Weekend

Selengkapnya