Headline

Presiden Prabowo berupaya melindungi nasib pekerja.

Fokus

Laporan itu merupakan indikasi lemahnya budaya ilmiah unggul pada kalangan dosen di perguruan tinggi Indonesia.

Dovizioso Pecundangi Marquez di Latihan Bebas GP Austria

Cahya Mulyana
09/8/2019 18:46
Dovizioso Pecundangi Marquez di Latihan Bebas GP Austria
Pebalap Italia dari Tim Duvati Andrea Dovizioso memimpin latihan bebas GPAustria, Jumat (9/8)(Foto: VLADIMIR SIMICEK / AFP)

Pebalap Ducati, Andrea Dovizioso menunjukkan tajinya di GP Austria dengan memimpikan hasil Free Practice (FP) pertama, Jumat (9/8). Berlangsung di Sirkuit Red Bull Ring, Dovisiozo mencatat waktu tercepat dengan 1 menit 24.033 detik atau di depan pesaing utamanya yang menguntit di urutan kedua, Marc Marquez dangan selisih 0.185 detik.

Pemilik poin terbanyak asal tim Repsol Honda itu sempat merajai FP pertama namun tergerus setelah menggunakan ban medium. Marquez dibayangi rekan tim Valentino Rossi di Monster Yamaha, Maverick Vinales, yang berselisih 0.247 detik dari Dovisiozo.

Sementara Rossi  tercecer di urutan kelima, terpaut waktu 0.436 detik dari Dovizioso atau di belakang pembalap Pramac Ducati, Jack Miller yang memiliki selisih 0.327 detik dari pemimpin FP pertama ini.

Nasib sial menimpa rekan setim Marquez, Jorge Lorenzo luput dari daftar rider yang mengikuti FP pertama karena masih dibekap cedera saat membalap di Assen. Dengan begitu, posisisnya digantikan Stefan Bradl yang hanya menempati urutan 19 karena jarak waktu dengan Dovizioso mencapai 1, 618 detik.

Namun posisi itu bisa berubah dalam FP berikut sebelum balapan digelar pada Minggu (11/8). (AFP/A-2)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Adiyanto
Berita Lainnya