Headline
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Taksiran kerugian itu belum yang diderita masyarakat, termasuk para pelaku usaha.
Kumpulan Berita DPR RI
MENGISI momentum pergantian tahun di tengah suasana bencana, Pemerintah Kota Padang Panjang menggelar Tablig Akbar, Zikir, dan Doa Bersama dalam rangka menyambut Tahun Baru 2026. Kegiatan ini bertujuan memperkuat keimanan serta mengajak masyarakat memperbanyak ibadah.
Acara yang berlangsung di Masjid Agung Manarul ‘Ilmi Islamic Centre, Rabu malam (31/12), juga dirangkai dengan penyerahan bonus secara simbolis kepada kafilah Kota Padang Panjang yang berhasil meraih prestasi pada Musabaqah Tilawatil Qur’an Nasional (MTQN) ke-41 Tingkat Provinsi Sumatera Barat Tahun 2025.
Kegiatan tersebut dihadiri langsung oleh Wali Kota Padang Panjang, Hendri Arnis, bersama Wakil Wali Kota, Allex Saputra, Ketua DPRD, Imbral, Kapolres Padang Panjang, AKBP Kartyana Widyarso Wardoyo Putro, Kepala Kejaksaan Negeri, Adhi Setyo Prabowo, unsur Forkopimda lainnya, Sekretaris Daerah Kota, Sonny Budaya Putra, serta tamu undangan.
Tablig akbar diisi dengan ceramah oleh Syekh Zulhamdi Tuanku Kerajaan Nan Saleh, yang mengajak jemaah menjadikan pergantian tahun sebagai momentum untuk meningkatkan keimanan, memperbanyak zikir, serta memperkuat hubungan dengan Allah SWT.
Dalam sambutannya, Wali Kota Hendri Arnis menyampaikan bahwa pergantian tahun merupakan waktu yang tepat untuk muhasabah, menundukkan hati, dan memohon ampunan kepada Allah SWT atas segala kekhilafan yang telah dilalui, sekaligus memohon keberkahan dan kemudahan dalam menjalani tahun yang akan datang.
“Pergantian tahun tidak harus disambut dengan pesta kembang api, pembakaran api unggun, ataupun hiburan semata. Akan jauh lebih bermakna jika diisi dengan perenungan, introspeksi, serta evaluasi diri atas capaian yang telah dilakukan dan rencana perbaikan ke depan,” ujarnya.
Pada kesempatan tersebut, Wali Kota juga menyampaikan apresiasi dan rasa bangga kepada para kafilah MTQN Kota Padang Panjang yang telah mengharumkan nama daerah di tingkat provinsi.
“Penyerahan bonus ini bukan semata-mata bentuk penghargaan material, melainkan ungkapan terima kasih, motivasi, serta komitmen Pemerintah Kota Padang Panjang untuk terus mendukung pembinaan Al-Qur’an secara berkelanjutan,” tuturnya.(Z-10)
MENTERI Sekretaris Negara Prasetyo Hadi menyampaikan duka cita mendalam dari pemerintah Republik Indonesia atas jatuhnya pesawat ATR 42-500 dan sejumlah bencana di Tanah Air.
Cuaca ekstrem yang terjadi beberapa hari telah menyebabkan banyaknya bencana longsor, banjir, pohon tumbang.
BENCANA memang sering hadir tanpa memberikan ruang memilih, tetapi cara manusia meresponsnya selalu lahir dari pilihan moral dan politik.
Total korban meninggal dunia akibat bencana hidrometeorologi di tiga provinsi mencapai 1.198 orang, sementara korban hilang tercatat sebanyak 144 orang.
KEPALA Badan Penanggulangan Bencana Nasional Letjen TNI Suharyanto menegaskan, pemerintah tidak membeda-bedakan satu daerah dengan daerah yang lain.
Bencana banjir dan tanah longsor yang melanda sejumlah wilayah di Aceh pada akhir November lalu meninggalkan dampak serius bagi petani, pekebun, dan petambak.
Penyusunan dokumen ini merupakan tindak lanjut atas arahan pemerintah pusat melalui Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB).
Status Transisi Darurat Menuju Pemulihan ditetapkan karena tujuh dari delapan poin kegiatan pada masa Tanggap Darurat sudah tidak dilaksanakan lagi.
Material longsor berupa tanah, batu besar, dan pepohonan memenuhi badan jalan, menyebabkan akses menuju Tanah Datar dan sebaliknya lumpuh total.
Petugas dari berbagai unsur bahu-membahu mengevakuasi masyarakat yang terjebak di area tersebut sejak pagi hingga malam hari.
PUSAT Dokumentasi dan Informasi Kebudayaan Minangkabau (PDIKM) Kota Padang Panjang, Sumatra Barat, membuka fasilitas taman binatang yang kini telah dihuni dua ekor rusa.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved