Headline

PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.

Amankan Nataru, Polresta Surakarta Musnahkan Ribuan Liter Miras dan Siagakan 900 Personel

Widjajadi
19/12/2025 19:31
Amankan Nataru, Polresta Surakarta Musnahkan Ribuan Liter Miras dan Siagakan 900 Personel
Wawali Solo Astrid Widayani bersama Kapolresta Kombes Pol Catur Cahyono dan pejabat Forkompimda memusnahkan miras seusai gelar pasukan pengamanan Nataru 2025/2026 dalan tajuk Ops Lilin Candi.(MI/Widjajadi)

Pemusnahan ribuan liter minuman keras (miras) jenis ciu dan ratusan botol alkohol impor menjadi penanda dimulainya Operasi Lilin Candi 2025/2026 di Kota Solo. Langkah tegas ini dilakukan dalam rangkaian Apel Gelar Pasukan pengamanan perayaan Natal dan Tahun Baru (Nataru) di Markas Polresta Surakarta, Jumat sore (19/12).

Kapolresta Surakarta, Kombes Catur Cahyono, menegaskan pihaknya menerjunkan 900 personel untuk menjamin kondusifitas kota. Ia mengingatkan warga maupun wisatawan agar menjaga ketertiban umum selama masa libur panjang.

"Kami mengimbau masyarakat untuk menjauhi kegiatan kontraproduktif seperti mabuk-mabukan atau penggunaan knalpot bising yang mengganggu lingkungan. Solo harus tetap nyaman bagi semua orang," tegas Catur.

Selain aspek keamanan dari tindak kriminalitas, Kapolresta juga mewanti-wanti potensi ancaman bencana alam. Mengingat Nataru tahun ini berbarengan dengan puncak musim hujan ekstrem, kewaspadaan terhadap banjir dan tanah longsor menjadi prioritas dalam operasi kali ini.

Senada dengan hal tersebut, Wakil Wali Kota Solo, Astrid Widayani, memastikan Pemkot Solo telah bersinergi dengan Polri dan instansi terkait untuk langkah mitigasi bencana secara terpadu.

"Kesiapan tidak hanya difokuskan pada aspek keamanan, tetapi juga pada pengaturan mobilitas masyarakat serta kesiapsiagaan menghadapi potensi bencana hidrometeorologi yang belakangan terjadi di beberapa wilayah Indonesia," ujar Astrid.

Tak hanya bicara keamanan fisik, Astrid juga menyoroti kesiapan Satgas Pangan. Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID) Kota Solo bersama Bulog terus mengawal ketersediaan komoditas pokok di pasar.

"Memang ada kenaikan pada beberapa komoditas seperti cabai merah dan cabai keriting, namun intervensi pasar dan penambahan stok sudah dilakukan. Kami pastikan stabilitas harga tetap terjaga hingga awal tahun," tambahnya. (WJ/P-5)



Cek berita dan artikel yg lain di Google News dan dan ikuti WhatsApp channel mediaindonesia.com
Editor : Aries
Berita Lainnya
Opini
Kolom Pakar
BenihBaik