Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
BADAN Amil Zakat Nasional (Baznas) Badan Zakat Infak Sedekah (Bazis) DKI Jakarta memberikan bantuan kepada masyarakat terdampak bencana. Kali ini, tim Baznas (Bazis) DKI Jakarta hadir langsung di Aceh Tamiang untuk menyalurkan bantuan kemanusiaan bagi warga yang terkena dampak banjir.
Bantuan tersebut dihimpun dari para donatur, termasuk J99 Corp, Yummy Bites, dan berbagai elemen masyarakat yang peduli terhadap kondisi korban di lapangan.
Kepala Bidang II Distribusi dan Pendayagunaan, M. Nurminto, menyebutkan bahwa total nilai bantuan yang diberikan mencapai Rp1,2 miliar.
“Bantuan tersebut mencakup Rp735 juta dalam bentuk barang serta Rp483 juta berupa uang tunai. Seluruh bantuan kemudian diwujudkan dalam berbagai bentuk layanan langsung yang dibutuhkan warga di lapangan salah satunya dapur umum,” kata Nurminto dalam keterangan yang diterima, Kamis (11/12).
Nurminto menjelaskan, dapur umum yang dibuat menyediakan makanan siap saji bagi para warga yang terdampak dan dikelola oleh tim termasuk dengan menghadirkan juru masak.
“Kami mendirikan dapur umum dan ada chef (juru masaknya) untuk membuat berbagai makanan bagi para korban. Selain itu turut juga hadir influencer bersama kami yang menambah semangat warga, menciptakan suasana kebersamaan, dan kepedulian yang kuat,” ungkapnya.
Selain dapur umum, bantuan lain yaitu berupa air bersih, fasilitas charger gratis untuk kebutuhan komunikasi warga, serta layanan bantuan lainnya yang membantu mempercepat pemulihan masyarakat.
“Alhamdulillah semoga bantuan dari kami bermanfaat bagi para warga terdampak. InsyaAllah kami berdoa agar proses pemulihan bisa berjalan lancar,” pungkasnya.
Suasana hangat dan penuh kebersamaan ini menjadi bukti bahwa kolaborasi antara Baznas (Bazis) DKI Jakarta dan para donatur mampu memberikan dampak nyata bagi masyarakat yang sedang membutuhkan.
Baznas (Bazis) DKI Jakarta memastikan bahwa dukungan kemanusiaan akan terus dilanjutkan agar warga Aceh Tamiang dapat pulih lebih cepat dan bangkit kembali setelah dilanda bencana. (P-4)
WARGA terdampak banjir di wilayah pedalaman Kabupaten Pidie Jaya, Provinsi Aceh, hingga kini masih membutuhkan kejelasan terkait tempat tinggal.
Tidak ada lagi seragam sekolah yang tersisa di Jamat. Siswa mengenakan pakaian warna-warni seadanya hasil pemberian donatur.
KEMENTERIAN Pekerjaan Umum (PU) melalui Balai Penataan Bangunan, Prasarana dan Kawasan (BPBPK) Aceh terus mendukung pemulihan layanan dasar pascabencana di Provinsi Aceh.
WARGA di Kabupaten Bireuen, Aceh, harus menelan pil pahit karena 47 hari sejak bencana banjir bandang pada November 2025 lalu penanganan dampak bencana hingga bantuan belum maksimal.
VIRAL di media sosial video merekam menumpuknya berbagai macam bantuan logistik di sebuah gudang yang diduga gudang milik Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bireuen, Aceh.
SUNGGUH lama dan sangat perih penderitaan ribuan warga Kecamatan Pining, Kabupaten Gayo Lues, Aceh.
CURAH hujan tinggi yang mengguyur Aceh, Sumatra Barat, dan Sumatra Utara, pada penghujung 2025 memicu banjir dan tanah longsor di beberapa wilayah yang merusak infrastruktur.
PGN bersama Pertamina Peduli memperkuat dukungan penanganan bencana di Sumatra dengan menyediakan pasokan logistik dapur umum serta membangun instalasi penyaringan air bersih.
PW ISNU Aceh bersama civitas akademika IAIN Langsa mendirikan Posko Tanggap Bencana dan Dapur Umum Darurat untuk mahasiswa serta masyarakat sekitar
Baznas melalui unit Baznas Tanggap Bencana (BTB) telah mendirikan dan mengoperasikan sejumlah dapur umum demi memastikan ribuan korban bencana banjir dan tanah longsor di Tapanuli Selatan.
Mensos Tegaskan Insiden di gudang Bulog Sibolga Bukan Penjarahan, Bantuan Terus Disalurkan via Udara
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved