Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
PERSIAPAN pemberangkatan jemaah calon haji terus dilakukan Pemerintah Kabupaten Bandung. Bimbingan manasik haji sudah mulai digelar.
Tahun ini, sebanyak 2.564 orang calon haji akan diberangkatkan dari Kabupaten Bandung. Jumlah itu merupakan yang terbesar di Jawa Barat. Jemaah akan mulai masuk asrama pada 1 Mei 2025 dan diberangkatkan ke Tanah Suci mulai 2 Mei 2025.
Bupati Bandung Dadang Supriatna saat membuka kegiatan Bimbingan Manasik Haji Masal II Tingkat Kabupaten Bandung Tahun 2025 di Masjid Al Fathu, Soreang, Sabtu (19/4), menyatakan ibadah haji tidak hanya menuntut kesiapan fisik, namun juga memerlukan pemahaman yang mendalam mengenai tata cara dan ketentuan yang telah ditetapkan oleh syari'at Islam.
"Oleh sebab itu, kegiatan bimbingan manasik haji ini memiliki peranan yang sangat penting sebagai bekal bagi para calon jamaah agar dapat menunaikan ibadah haji dengan benar, tertib, dan sesuai tuntunan agama," ujarnya.
Kepada seluruh calon jamaah diminta agar mengikuti seluruh rangkaian bimbingan ini dengan penuh perhatian dan kesungguhan. Dengan begitu, para jamaah diharapkan dapat memahami syarat, rukun, wajib, dan sunnah dalam pelaksanaan ibadah haji, serta siap secara spiritual, mental dan fisik.
Menurut bupati, Pemerintah Kabupaten Bandung memberikan perhatian besar, sekaligus terus meningkatkan sinergi dengan semua pihak, khususnya dengan Kantor Kementerian Agama Kabupaten Bandung, Imigrasi maupun instalasi terkait lainnya dalam upaya meningkatkan pelayanan dalam bidang penyelenggaraan ibadah haji.
"Saya berharap pelayanan haji tahun 2025 ini semakin baik lagi dari tahun sebelumnya, terutama dalam hal penyelesaian administrasi haji, passport, pelayanan kesehatan haji, transportasi jemaah haji dan juga kesiapan lokasi tempat untuk pemberangkatan dan pemulangan para jemaah haji Kabupaten Bandung," harapnya. Seluruh jamaah haji asal Kabupaten Bandung akan diberangkatkan melalui Embarkasi Kertajati dan Asrama Haji Indramayu. (M-1)
PEMERINTAH Kabupaten Klaten, Jawa Tengah, memberangkatkan 991 calon jemaah haji dari titik kumpul di Gelanggang Olaraga (GOR) Gelarsena Klaten menuju Asrama Haji Donohudan, Boyolali, Jumat (23/5).
Ali menjelaskan, biasanya cuaca di Makkah akan semakin panas saat sore hari, tepatnya menjelang shalat Ashar. Suhu mulai turun menjelang Maghrib hingga Isya.
Aswadi menekankan bahwa Arbain tak semata-mata terikat pada 40 kali shalat fardhu berjamaah di Masjid Nabawi, tetapi juga mencakup berbagai amalan ibadah lain yang bernilai spiritual tinggi.
Saat ini lebih dari 60 ribu jemaah Indonesia telah tiba di Madinah. Ada sekitar 5.000 lainnya bergeser ke Mekkah.
Calon haji yang meninggal, di King Fahd Madinah, Arab Saudi, pada hari Jumat (9/5), berasal dari Kloter 4 Kabupaten Lombok Timur.
Kota Tasikmalaya pun mendapat tambahan kuota 22 dan jumlahnya 699 calhaj.
Kabupaten Bandung juga mempertahankan predikat zero corruption berdasarkan hasil Survei Penilaian Integritas (SPI)
Pemprov Jabar dan Pemkab Bandung telah menyiapkan beberapa solusi untuk menyelesaikan banjir di Kecamatan Bojongsoang dan Dayeuhkolot,
Bukan hanya perumahan yang baru mengajukan izin, tetapi juga proyek yang sudah berjalan, namun belum memenuhi kewajibannya akan turut dievaluasi.
Pencarian korban dilakukan tim gabungan dari TNI, Polri, Basarnas, BPDD, PMI dan relawan .
BANJIR besar melanda wilayah Kabupaten Bandung, sejak Kamis (4/12) hingga Jumat (5/12). Bencana tersebut melanda 8 kecamatan.
Gizi buruk melemahkan pertumbuhannya dan bibir sumbing memahat cerita sunyi yang tak bisa ia sampaikan.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved