Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
PROGRAM makan bergizi gratis (MBG) di Kabupaten Klaten, Jawa Tengah, diuji coba di SDN 1 Prambanan dan SMPN 4 Klaten, Selasa (18/2). Uji coba MBG yang diinisiasi Pemkab Klaten di dua sekolah tersebut, dihadiri Bupati Sri Mulyani, Ketua DPRD Edy Sasongko, dan Forkopimda.
Siswa SDN 1 Prambanan yang terlibat dalam uji coba program MBG total sebanyak 139 siswa, sedangkan di SMPN 4 Klaten menyasar 760 siswa.
Bupati Sri Mulyani saat ditemui di SMPN 4 Klaten mengatakan, bahwa siswa di dua sekolah itu cukup antusias dengan pelaksanaan program MBG. “Program MBG, memang sudah ditunggu-tunggu para siswa. Anak saya sendiri bertanya kapan makan bergizi gratis di sekolah dimulai,” imbuhnya.
Soal keberlanjutan program MBG, menurut Sri Mulyani, Pemkab Klaten kini masih menunggu petunjuk teknis dari pemerintah pusat. Setelah ada petunjuk pelaksana dan petunjuk teknis dari pemerintah pusat, Pemkab Klaten bisa langsung menggulirkan program tersebut.
“Nanti setelah ada petunjuk dari pemerintah pusat, kami sudah siapkan dengan segala ubarampe atau perlengkapannnya,” jelasnya.
Untuk mendukung program dari pemerintah pusat tersebut, Pemkab Klaten telah menganggarkan dana sekitar Rp3 miliar dari APBD. Menu MBG yang disajikan pada uji coba di dua sekolah itu terdiri atas nasi putih, ayam bakar, tempe goreng, sayur, kerupuk, serta jus jambu.
Bupati Mulyani menilai menu MBG yang disajikan untuk para siswa sekolah itu sederhana, tetapi sudah memenuhi nilai gizi tinggi. “Dari pantauan saya, para siswa menikmati sajian uji coba MBG. Mereka tampak senang karena bisa makan bersama dan gratis,” katanya.
Salah satu siswa kelas III SMPN 4 Klaten, Faizal Dwi Prastiawan, kepada Media Indonesia mengatakan senang ada program MBG di sekolah. “Senang, dapat makan gratis dan bergizi. Karena dapat makan di sekolah, uang saku harian Rp10.000 saya tabung,” ujarnya. (H-1)
Fadly mengatakan, pada rapat koordinasi itu BGN mengundang pemerintah daerah hingga tingkat kecamatan untuk mempersiapkan pendataan calon penerima manfaat MBG
MBG menjadi salah satu strategi efektif dalam menekan kemiskinan secara tidak langsung.
Dalam waktu singkat, Indonesia berhasil membangun sistem Makan Bergizi Gratis (MBG) berskala masif hingga menarik perhatian Jepang untuk belajar langsung ke lapangan.
Menyikapi beredarnya informasi di media sosial yang menyebutkan bahwa makanan dari SPPG Karyasari Sukaresmi didistribusikan menggunakan kantong plastik, pihak SPPG buka suara.
Relawan dapur Makan Bergizi Gratis di Semarang mengaku terbantu secara ekonomi. Warga berharap program MBG terus berlanjut.
Pemerintah menargetkan perluasan signifikan Program Makan Bergizi Gratis (MBG) dengan sasaran penerima manfaat mencapai sekitar 80 juta orang pada pertengahan 2026
Menyikapi beredarnya informasi di media sosial yang menyebutkan bahwa makanan dari SPPG Karyasari Sukaresmi didistribusikan menggunakan kantong plastik, pihak SPPG buka suara.
Puluhan siswa di Kecamatan Lembang, Kabupaten Bandung Barat, diduga mengalami keracunan setelah mengonsumsi makanan bergizi gratis (MBG).
Enam murid kelas VI SDN Kota Baru III, Bekasi Barat, harus mendapat perawatan medis setelah mengalami muntah dan sakit perut usai menyantap menu MBG di sekolah.
Ia menekankan pentingnya evaluasi, khususnya agar program ini tidak hanya bermanfaat bagi siswa, tetapi juga mendorong produksi dalam negeri.
Para siswa penerima manfaat sudah menjalani libur sekolah, pemerintah akan coba merancang tergantung dari kesiapan sekolah.
Sebanyak 267 murid SD Negeri Singapadu, Kampung Singapadu, Kecamatan Curug, Kota Serang, Banten, dibagikan Makanan Bergizi Gratis (MBG) yang diberikan Hotel Aston Group.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved