Headline
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Diskoneksi antara tren rupiah dan IHSG dipengaruhi kredibilitas kebijakan makro.
Kumpulan Berita DPR RI
DEWAN Pimpinan Wilayah (DPW) Partai Persatuan Pembangunan (PPP) mendaftarkan total 55 bakal calon legislatif (Bacaleg) ke Komisi Pemilihan Umum Daerah (KPUD) Provinsi Jambi. Mereka diproyeksikan untuk bertarung di kontestasi politik lima tahunan Pemilihan Legislatif (Pileg) 2024.
Adapun berkas pendaftaran langsung diserahkan oleh Ketua DPW PPP Provinsi Jambi M Fadhil Arif bersama jajaran pengurus, beberapa waktu lalu.
Setelah KPUD Provinsi Jambi melakukan verifikasi, hasilnya ke-55 Bacaleg yang didaftarkan memenuhi syarat untuk dilanjutkan ke tahap berikut.
Baca juga: PPP Lolos Ambang Batas Parlemen 4,1%, Hasil Survei Charta Politika
“Alhamdulillah, cukup memenuhi syarat. Tinggal dilanjutkan ke tahap berikutnya. Kami juga bakal menunggu penetapan daftar calon sementara oleh pihak KPUD Provinsi Jambi,” ujar Fadhil saat dihubungi wartawan, Rabu (17/5).
Dia menambahkan, dari keseluruham 55 Bacaleg PPP Jambi, 35% di antaranya adalah Bacaleg perempuan. Kemudian 25% dari 55 Bacaleg itu dari kalangan muda dan generasi Z.
“Kita coba latih para kader dari kalangan generasi Z ini. Sehingga 2024 menjadi wadah dan saluran aspirasi bagi anak muda," kata Fadhil.
Baca juga: PPP Diminta Sandiaga Uno untuk Bersabar
Fadhil menambahkan, Bacaleg yang didaftarkan tersebut, mayoritas adalah wajah baru. Kebijakan partai itu diambil karena PPP memang melakukan reformasi, sehingga banyak wajah-wajah baru yang masuk.
“Saat ini kan ada perubahan segmentasi pemilih,” jelasnya.
Menurut Fadhil, PPP telah menargetkan perolehan kursi di legislatif. Untuk di DPRD Provinsi Jambi, DPW PPP menargetkan perolehan delapan kursi, untuk enam daerah pemilihan (Dapil) di Provinsi Jambi.
“Kalau target di DPR RI, kita dapat satu kursi. Sebelumnya kan tidak ada. Saya tidak nyaleg. Jadi, bisa berlaku adil. Kita ngurus teman-teman caleg saja,” jelasnya.
Sementara itu, ada yang menarik dari bacaleg yang didaftarkan oleh PPP. Ada nama Joko Widodo di sana. Sosok Jokowi akan bertarung untuk berebut kursi di DPRD Provinsi Jambi, Daerah Pemilihan (Dapil) Alambarajo.
Namun, Jokowi yang dimaksud bukanlah Jokowi Presiden RI. Dia, adalah pemuda kelahiran 1987, berdarah Jambi dan Minang.
Jokowi mengatakan namanya memang persis sama dengan Presiden RI. Nama tersebut adalah pemberian ayahnya yang diyakini bahwa pada zaman dulu seseorang yang bernama Jawa akan mudah mendapatkan pekerjaan.
“Dulu itu kan zaman Pak Suharto. Bapak saya bilang kalau nama Jawa yang berakhiran O, bisa mudah mendapatkan pekerjaan. Saya adalah Jambi Padang. Dapil Alambarajo. Saya berharap dan optimistis bisa menang dalam Pileg nanti,” tegasnya. (Z-1)
Dalam penyusunan Peraturan KPU (PKPU), termasuk aturan soal keterwakilan 30% perempuan dalam pencalonan legislatif dan syarat pencalonan mantan narapidana.
PENYELENGGARAAN Pemilu 2024 menuai sorotan, kali ini bukan hanya soal teknis kepemiluan, melainkan juga persoalan etika dan gaya hidup mewah para komisioner KPU.
KONTESTASI Pemilu 2024 meninggalkan catatan kelam, khususnya dalam penyelenggaraan pemilu di luar negeri, mulai dari tahap prapemungutan suara, pemungutan, hingga pascapemungutan.
Mantan Wapres AS Kamala Haris mengkritik Joe Biden dalam memoarnya. Ia menyebut keputusan Biden mencalonkan diri pada Pemilu 2024 sebagai tindakan nekat.
KPU RI melakukan kontrak dengan broker Alfalima Cakrawala Indonesia untuk penyewaan private jet.
KOMISI Pemilihan Umum (KPU) menegaskan bawa penyewaan pesawat jet saat pelaksanaan Pemilu 2024 dilakukan sebagai langkah operasional strategis dalam situasi luar biasa.
Pilkada lewat DPRD manuver politik para elite yang telah diperhitungkan secara matang demi pembagian kekuasaan di tingkat daerah.
Sekretaris DPD PDI Perjuangan DKI Jakarta, Pantas Nainggolan menegaskan perombakan struktur ini menjadi fondasi kebangkitan partai di Jakarta.
Sebanyak delapan parpol, setelah beberapa kali pertemuan, bersepakat resmi mendeklarasikan komitmen dan semangat bersama bernama GKSR.
Budi membeberkan ada arahan dari Jokowi untuk terus mendukung pemerintahan Presiden Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka.
Partai politik yang mengedepankan kejujuran akan membuat partai tersebut terbuka dan dinamis.
Peneliti Perludem, Haykal mengatakan bahwa aturan ini penting agar sistem kepartaian tidak terjebak dalam pola kartel.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved