Headline
Gibran duga alih fungsi lahan picu tanah longsor di Cisarua.
Gibran duga alih fungsi lahan picu tanah longsor di Cisarua.
Kumpulan Berita DPR RI
GUBERNUR Jawa Tengah Ganjar Pranowo, resmi melaunching rangkaian Borobudur Marathon 2023 Powered by Bank Jateng di Kawasan Candi Borobudur, Magelang, pada Sabtu (18/3) malam.
Rangkaian Borobudur Marathon 2023 dimulai dengan kegiatan Borobudur Marathon Menyapa. Selain Ganjar, kegiatan tersebut dihadiri Direktur Utama Bank Jateng Supriyatno dan Ketua Yayasan Borobudur Marathon Liem Chie An.
Ganjar menyampaikan, Borobudur Marathon tahun ini merupakan lomba lari yang bakal dinantikan banyak kalangan masyarakat, khususnya bagi para pelari dari berbagai penjuru dunia.
Baca juga : Serap 170 Ribu Tenaga Kerja, Ini Target Ganjar Untuk Investasi Jateng di 2023
Selain itu, Borobudur Marathon 2023 bagi Ganjar sendiri juga menjadi ajang yang bakal dirindukan olehnya, menjelang berakhirnya masa jabatan sebagai Gubernur Jawa Tengah pada September mendatang.
"Maka kelak kemudian hari, karena ini event yang saya tunggu diakhir masa jabatan saya agar bisa terus memasyarakatkan event ini," ujar Ganjar usai melaunching.
Adapun, Borobudur Marathon tahun ini mengangkat tema Voice of Unity atau yang berarti Suara Persatuan. Dengan tema tersebut, diharapkan Borobudur Marathon dapat menyatukan segala perbedaan melalui ajang lomba lari.
Baca juga : Sukses Kelola Zakat untuk Kesejahteraan Umat, Ganjar Raih Baznas Award 2023
Ganjar pun memperkirakan, setidaknya sebanyak 10 ribu pelari dari dalam negeri maupun mancanegara bakal turut serta dalam pagelaran Borobudur Marathon 2023 Powered by Bank Jateng.
"Borobudur Marathon akan kita mulai gerakkan lagi. Kurang lebih 10 ribu peserta kita harapkan ikut berlari di Borobudur Mararhon dengan tema Voice of Unity," jelas Ganjar.
Dampak perekonomian Magelang dan sekitarnya dari ajang Borobudur Marathon juga diprediksi bakal ikut meroket. Mulai dari sektor penginapan, mulai dari hotel, homestay, balkondes hingga destinasi wisata serta UMKM.
Baca juga : Ganjar Serahkan Hibah Sosial Kemasyarakatan Rp 148,1 Miliar
Ganjar mengharapkan, masyarakat Magelang dan sekitarnya dapat memaksimalkan event tersebut untuk meningkatkan penghasilan.
"Bank Jateng juga akan mempromosikan literasi keuangan untuk UMKM. Masyarakat setempat ikut terlibat, sport tourism-nya bisa ikut berjalan dengan baik. Saya berharap betul event ini menjadi event masyarakat untuk Borobudur dan sekitarnya," kata Ganjar.
Borobudur Marathon 2023 Powered by Bank Jateng akan digelar pada 19 November 2023 di kawasan Borobudur. Lomba tersebut terdiri dari beberapa kategori, yakni Full Marathon, Half Marathon dan 10K, dengan melibatkan pelari nasional dan internasional. (N-3)
Pemerintah Provinsi Jawa Tengah memfasilitasi kepulangan 100 warga asal Jateng yang terdampak banjir di wilayah Sumatra.
Gubernur Jawa Tengah, Ahmad Luthfi, mengirimkan bantuan kemanusiaan bernilai Rp1,3 miliar guna mendukung percepatan penanganan bencana di wilayah Sumatra.
GUBERNUR Jawa Tengah (Jateng) Ahmad Luthfi menyiapkan bantuan rumah layak huni bagi penduduk yang terdampak bencana tanah longsor di Cilacap
GUBERNUR Jawa Tengah Ahmad Luthfi mendesak Kementerian Pekerjaan Umum membangun kolam retensi di wilayah Genuk dan Sayung. Ia juga mengatakan rencana pembangunan giant sea wall
Satgas MBG di semua daerah diminta untuk segera melakukan evaluasi atas pelaksanaan program ini, dan aparat kepolisian diminta lakukan menyelidiki kemungkinan adanya unsur kesengajaan.
GUBERNUR Jawa Tengah Ahmad Luthfi meminta kepada Bupati, Wali Kota, dan Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) se-Jawa Tengah untuk tidak menaikkan tunjangan pimpinan dan anggota DPRD.
MANTAN Wakil Presiden Jusuf Kalla, Mantan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Ganjar Pranowo hadir dalam pengukuhan guru besar,Prof. Zainal Arifin Mochtar dan pidatonya soal demokrasi
SEBANYAK 550 foto hasil jepretan Mohammad Guntur Soekarnoputra dipamerkan di Galeri Nasional Indonesia, Jakarta Pusat. Berlangsung 7 – 13 Juni 2025.
RELAWAN Ganjar Pranowo atau Ganjarist menggelar Hari Ulang Tahun (HUT) ke-4 yang dilaksanakan secara serempak
Ganjar mengungkapkan bahwa bantuan dana untuk partai bisa berasal dari berbagai sumber tak hanya terbatas pada APBN.
Ketua DPP PDIP Ganjar Pranowo menjelaskan tiga fokus utama pada para kader PDIP yang baru terpilih sebagai kepala daerah.
KETUA Dewan Pimpinan Pusat Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Ganjar Pranowo menghadiri sidang Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDIP Hasto Kristiyanto.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved