Headline
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
PERADABAN tidak pernah tumbuh di ruang hampa. Ia dibangun oleh gagasan, dirawat oleh nilai, dan dijaga oleh nalar.
Kumpulan Berita DPR RI
GUBERNUR Jawa Tengah (Jateng) Ahmad Luthfi menyiapkan bantuan rumah layak huni bagi penduduk yang terdampak bencana tanah longsor di Cilacap. Ia menyebut untuk penanganan longsor Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) telah mengerahkan eskavator.
"Kita dorong bantuan rumah layak huni bagi yang terdampak," ujar dia, di Borobudur, Jawa Tengah, Minggu (16/11).
Ia mengatakan BPBD telah memperingatkan daerah rawan bencana pada masyarakat sehingga ia berharap bencana ini tak terulang. Ia minta apabila ada retakan di lereng, lahan itu dapat ditutup sehingga tak sampai terjadi becana tanah longsor.
"Jika da retakan di lereng-lerang lahan supaya ditutup," ucap dia.
Meskipun demikian, menurutnya relokasi terhadap masyarakat di daerah rawan bencana tidak mudah. Ia mengimbau ada pendidikan mengenai potensi bencana pada masyarakat.
Ia juga berharap ada kolaborasi dari pemerintah daerah dan kementerian khususnya mengenai regulasi.
"Karena ada masyarakat yang tidak siap meninggalkan tanah dan ternaknya ketika relokasi," kata dia.
Sementara itu, Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) menyebut Sabtu (15/11) pukul 18.00 WIB, tim SAR gabungan untuk operasi pencarian dan pertolongan korban longsor di Desa Cibeunying, Kecamatan Majenang, Kabupaten Cilacap telah menemukan tujuh jenazah. Selain itu, tim juga menemukan dua potongan tubuh yang kemudian diidentifikasi milik satu nama.
Kepala Pusat Data, Informasi dan Komunikasi Kebencanaan BNPB, Abdul Muhari, mengatakan bahwa dengan ditemukannya korban tertimbun ini, jumlah korban meninggal dunia dalam peristiwa tanah longsor Cilacap menjadi sebelas jiwa.
“Rinciannya, dua jenazah ditemukan pada hari pertama, satu jenazah ditemukan pada hari kedua, dan delapan jenazah pada hari ketiga,” ungkapnya, Minggu (16/11).
Dengan demikian, jumlah orang yang masih dalam pencarian menjadi sebanyak 12 jiwa. (Ant/H-4)
OPERASI pencarian korban tanah longsor di Desa Cibeunying, Kecamatan Majenang, Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah, resmi dihentikan pada Sabtu (22/11) setelah berlangsung selama 10 hari.
Dua korban tanah longsor di Desa Cibeunying, Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah, masih belum ditemukan hingga Sabtu, ketika operasi pencarian memasuki hari ke-10.
KEMENTERIAN Dalam Negeri (Kemendagri) meminta kepada pemerintah daerah untuk meningkatkan kesiapsiagaan menghadapi peningkatan potensi bencana hidrometeorologi pada akhir tahun.
LOKASI yang dipilih untuk merelokasi warga korban tanah longsor di Kecamatan Majenang, Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah, ialah Desa Jenang.
Lima warga yang masih hilang akibat longsor di Desa Cibeunying, Kabupaten Cilacap, terus menjadi fokus utama operasi pencarian yang kini memasuki hari ketujuh.
MEMASUKI hari ketujuh longsor yang terjadi di Desa Cibeunying, Kecamatan Majenang, Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah, Tim SAR fokus pada pencarian lima korban yang masih tertimbun.
GUBERNUR Jawa Tengah Ahmad Luthfi mengunjungi lokasi bencana tanah longsor di Dusun Situkung, Desa/Kecamatan Pandanarum, Banjarnegara, Senin (17/11).
GUBERNUR Jawa Tengah Ahmad Luthfi mendesak Kementerian Pekerjaan Umum membangun kolam retensi di wilayah Genuk dan Sayung. Ia juga mengatakan rencana pembangunan giant sea wall
Program Dokter Spesialis Keliling (Speling) yang diinisiasi Gubernur Jawa Tengah Ahmad Luthfi dan Wakil Gubernur Taj Yasin mampu menarik dukungan internasional.
Gubernur Jateng dan Kapolri resmikan pembangunan 24 SPPG untuk percepat distribusi gizi gratis, mendukung program MBG dan meningkatkan kualitas gizi masyarakat.
Gubernur Jawa Tengah, Ahmad Luthfi mendorong kepada investor Malaysia agar meningkatkan investasinya di provinsi ini.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved