Headline
Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.
Publik diminta terus bersikap kritis terhadap tindakan aparat.
Kumpulan Berita DPR RI
BADAN Perencanaan dan Penelitian dan Pengembangan (Bapelitbang) Kabupaten Sikka, NTT menggelar pelatihan jurnalistik bagi seluruh pegawainya. Pelatihan yang menghadirkan narasumber wartawan mediaindonesia.com, Gabriel Langga dan dosen Ilmu Komunikasi dari Universitas Nusa Nipa Indonesia Rini Kartini ini dilaksanakan di aula Balitbang Sikka, kemarin.
Kepala Bapelitabang Kabupaten Sikka, Margaretha Movaldes Da Maga Bapa melalui Sekretaris Bapelitbang Sikka, Ambrosius Peter menyatakan bahwa keterbukaan informasi publik sudah menjadi tolak ukur transparansi setiap pemerintahan sekaligus menjadi penilaian setiap SKPD termasuk dengan Balitbang Sikka wajib memberikan layanan informasi publik kepada masyarakat
Untuk itu, kata dia , Balitbang Kabupaten Sikka telah memiliki website sendiri dan juga sudah diarahkan apabila melakukan aktivitas kegiatan harus menyampaikan kepada publik melalui website Balitbang atau kepada media lainnya
"Jadi untuk meningkatkan kapasitas sumberdaya, kita menggelar pelatihan jurnalistik. Khususnya teknik penulisan berita online. Jadi kita datangkan narasumber dari pekerja media untuk memberikan ilmu tentang masalah tersebut. Pesertanya seluruh pegawai Balitbang Kabupaten Sikka yang mengikuti kegiatan ini," papar Peter.
Selain teknik penulisan berita online, ungkap dia para peserta juga diberikan materi tentang publik speaking dengan tujuan meningkatkan kapasitas.
Ia pun berharap dari pelatihan ini, seluruh peserta dapat mengoptimalkan website dengan menyajikan informasi-informasi kegiatan Balitbang demi menunjang keterbukaan informasi publik kepada masyarakat
"Kita harapkan dari pelatihan ini para peserta langsung eksen dan mempraktekkan materi yang sudah didapat. Poin penting mereka bisa menulis berita dengan gaya bahasa jurnalistik sehingga bisa dipublish di website Balitbang atau sampaikan kepada media lainnya," harapnya.
Sementara itu, Gabriel Langga yang juga Ketua SMSI Kabupaten Sikka memaparkan dalam penulisan berita online yakni tentang pengertian berita, nilai berita, unsur-unsur dalam berita serta penulisan berita dengan sistem Piramida terbalik antara lain membuat judul berita, lead berita, isi berita dan informasi tambahan.
Usai pemberian materi jurnalistik, banyak pertanyaan yang diajukan oleh para peserta kepada narasumber. Antusiasme ini menunjukkan bahwa pelatihan jurnalistik sangat diminati oleh para pegawai Balitbang hingga waktu yang membatasinya. (OL-13)
Baca Juga: Peringati Hari Guru, Guru dan Pengurus OSIS di Lembata Belajar ...
Ditpolairud Polda Nusa Tenggara Timur (NTT) berhasil menyelamatkan dua ekor penyu laut dilindungi dari upaya perburuan di perairan Desa Henga, Kecamatan Talibura, Kabupaten Sikka.
Sayangnya, ekosistem berupa tanaman penyangga pantai, dibiarkan tanpa adanya tanda-tanda reklamasi.
Pemerintah Kabupaten Sikka, Nusa Tenggara Timur, menggelar pelatihan pengelolaan sampah
Kematian tragis ibu hamil Maria Yunita dan bayinya di Kabupaten Sikka, NTT, memicu kecaman keras dari masyarakat dan organisasi masyarakat sipil di wilayah tersebut.
Pemerintah Daerah Kabupaten Sikka mendukung penuh pelaksanaan Festival Maumerelogia 5 yang akan berlangsung pada 15-24 Mei 2025.
Sebanyak empat orang yang diduga sebagai aktor intelektual di balik kasus Hak Guna Usaha (HGU) Tanah Nangahale di Kecamatan Talibura, Kabupaen Sikka, dilaporkan ke Polda NTT.
HUJAN lebat disertai angin kencang yang melanda Kota Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT), Sabtu (24/1) dini hari nyaris merenggut nyawa seorang anak perempuan.
Tanah longsor terjadi pada Kamis (22/1) sore akibat curah hujan tinggi yang mengguyur wilayah tersebut sejak pagi hari.
Sebuah pertikaian keluarga berujung pada tewasnya seorang pria berusia 55 tahun, berinisial MG di Rumah Adat Gendang Palit. Korban diduga menjadi korban penganiayaan oleh tiga keponakan.
Penundaan pelayaran ini sejalan dengan peringatan dini cuaca maritim yang dikeluarkan Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) Stasiun Meteorologi Maritim Tenau Kupang.
PULUHAN siswa Sekolah Dasar Inpres (SDI) di Pilau Flores, Nusa Tenggara Timur (NTT), harus menempuh proses belajar di gedung yang rusak parah.
Dunia usaha di Nusa Tenggara Timur (NTT) menunjukkan optimisme kuat memasuki awal 2026, seiring meningkatnya investasi dan membaiknya aktivitas ekonomi pada akhir 2025.
Copyright @ 2026 Media Group - mediaindonesia. All Rights Reserved